Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Mania Sebut Ganjar-Sandi Duet Maut di Pilpres 2024

Jokowi Mania Sebut Ganjar-Sandi Duet Maut di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo. ©2019 Instagram dan Youtube

Merdeka.com - Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer menanggapi positif munculnya duet Ganjar-Sandi untuk Pilpres 2024. Dua orang ini punya modal yang cukup kuat menjadi pemimpin Indonesia.

Menurut dia, baik Ganjar maupun Sandi memiliki kelompok pemilih masing-masing. Dengan demikian, akan menjadi kekuatan yang patut diperhitungkan jika keduanya berduet.

"Pendukung Ganjar kekuatan milenial berbasis nasionalis. Sebaliknya Mas Sandi anak-anak milenial berbasis religius. Mas Ganjar emak-emak berbasis nasionalis juga. Sandi emak-emak berbasis religius. Ketika dua kekuatan ini nyatu, ini kan jadi duet maut," ujar dia, saat dihubungi, Senin (14/6)

Namun demikian, dia menegaskan bahwa JoMan belum menentukan pilihan. Sebab keputusan terkait capres yang bakal didukung pada Pilpres 2024, relawan menunggu arahan Jokowi.

"Tapi sekali lagi, JoMan belum mengambil pilihan buat 2024. Pilihan kita tetap tegak lurus ke Jokowi. Kalau Jokowi dukung Mas Ganjar, kita dukung. Kalau Jokowi dukung Mbak Puan, kita dukung, Kalau Pak Jokowi dukung RK, kita dukung," tegas dia.

Dia menjelaskan, tren calon presiden memang berubah dengan masuknya Jokowi. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu, lanjut dia, memulai tren calon presiden dari jajaran kepala daerah, tepatnya Gubernur.

"Dulu sebelum ada Jokowi trennya Menteri yang selalu ingin jadi presiden. Sekarang trennya Gubernur. Semua tren ada di Gubernur. Lahir RK, lahir Mas Ganjar, Lahir Anies," urai dia.

Dia menanggapi positif munculnya sosok-sosok baru dari kalangan muda dalam bursa Capres. Sebab Indonesia membutuhkan energi dan semangat besar untuk melesat.

"Justru kita senang sekali anak-anak muda yang punya energi untuk menakhodai bangsa ini ke depan. Jangan sampai nanti kereta mogok. Kita pusing. bangsa ini akan stagnan. Kita tidak mau bangsa ini yang drivernya kereta mogok. Lokomotif besar ini jangan sampai nyungsep lah," tandasnya.

Pada survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan suara pemilih Presiden Joko Widodo bakal banyak beralih ke Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Dalam simulasi top of mind elektabilitas calon presiden, nama Jokowi masih muncul di paling atas.

Namun, jika nama Jokowi menghilang terjadi persebaran. Paling banyak ke Ganjar sebesar 18,4 persen. Kemudian ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan 15,2 persen, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 13,1 persen, serta Menhan Prabowo Subianto 9,2 persen.

"Sementara itu, suara Jokowi di top of mind, bila ketujuh nama itu sama sama dikenal pemilih, berpindah paling banyak ke Ganjar, kemudian Anies dan Ridwan Kamil. Prabowo hanya di urutan kelima," jelas Direktur Eksekutif SMRC Sirojuddin Abbas dalam rilis survei secara virtual, Kamis (1/4).

SMRC juga menemukan bahwa responden yang puas terhadap kinerja Jokowi cenderung memilih Ganjar. Dari data survei ini, pemilih Ganjar menilai kinerja pemerintah dibandingkan tahun lalu lebih baik.

"Ganjar unggul pada pada pemilih yang menilai kinerja pemerintah semakin baik," kata Abbas.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Relawan Prabowo Datangi Relawan Jokowi, PDIP: Yang Dukung Ganjar Lebih Banyak
Relawan Prabowo Datangi Relawan Jokowi, PDIP: Yang Dukung Ganjar Lebih Banyak

Tercatat sudah dua relawan Jokowi disambangi Relawan Prabowo 08 yakni Relawan Pro Jokowi (Projo) dan Barisan Rakyat Jokowi Presiden (Bara JP).

Baca Selengkapnya
Survei Poltracking Terbaru: Dari 16,2% Pemilih Jokowi, 64,1% Ikut Arahan Dukung Prabowo-Gibran
Survei Poltracking Terbaru: Dari 16,2% Pemilih Jokowi, 64,1% Ikut Arahan Dukung Prabowo-Gibran

21,2 persen responden memilih Ganjar-Mahfud dan 10,6 persen memilih Anies-Muhaimin.

Baca Selengkapnya
Membaca Simbol Politik, Kemana Arah Dukungan Jokowi?
Membaca Simbol Politik, Kemana Arah Dukungan Jokowi?

Ganjar dan Prabowo saling klaim mendapat dukungan Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya
Reaksi Ganjar Pranowo Tanggapi Isu Ridwan Kamil Diusulkan Cawapres
Reaksi Ganjar Pranowo Tanggapi Isu Ridwan Kamil Diusulkan Cawapres

Ganjar tak mau bicara banyak ditanya peluang berpasangan dengan Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Seknas Jokowi Harap PSI Dukung Pencapresan Ganjar Pranowo
Seknas Jokowi Harap PSI Dukung Pencapresan Ganjar Pranowo

Hal itu dikatakan Seknas Jokowi usai ditemui Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Peluang Ridwan Kamil dan Sandiaga jadi Cawapres Ganjar, Siapa yang Dipilih?
PDIP Ungkap Peluang Ridwan Kamil dan Sandiaga jadi Cawapres Ganjar, Siapa yang Dipilih?

PDIP akui sedang pertimbangkan Ridwan Kamil atau Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya
Relawan Jokowi Bara JP Dukung Prabowo-Gibran
Relawan Jokowi Bara JP Dukung Prabowo-Gibran

Tak ada arahan dari Jokowi terkait pilihan politik Bara JP kepada salah satu pasangan capres-cawapres.

Baca Selengkapnya
Arsjad Rasjid soal Wacana Duet Ganjar-Prabowo: Tidak Pernah Ada Itu
Arsjad Rasjid soal Wacana Duet Ganjar-Prabowo: Tidak Pernah Ada Itu

Arsjad menegaskan, tidak ada pembahasan duet Ganjar dan Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
TPN: Ganjar-Mahfud Berjuang untuk Rakyat, Bukan Kepentingannya Sendiri
TPN: Ganjar-Mahfud Berjuang untuk Rakyat, Bukan Kepentingannya Sendiri

Pendukung Ganjar-Mahfud di akar rumput terus berjuang untuk kemenangan jagoannya

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Merosot, PPP Tetap Yakin Ganjar-Mahfud Menang Satu Putaran
Elektabilitas Merosot, PPP Tetap Yakin Ganjar-Mahfud Menang Satu Putaran

Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono tetap yakin Ganjar Pranowo-Mahfud Md menang satu putaran meskipun saat ini elektabilitas mereka merosot.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Urusan 2024 Ojo Kesusu: Atraksi Politiknya Masih Wara-Wir
Jokowi Minta Urusan 2024 Ojo Kesusu: Atraksi Politiknya Masih Wara-Wir

Menurut Jokowi, partai politik masih mencari format koalisi yang jelas. Selain itu, cawapresnya juga belum jelas.

Baca Selengkapnya