Jokowi menang telak di kota kelahirannya
Merdeka.com - Kesetiaan warga Solo kepada mantan wali kotanya, Joko Widodo (Jokowi) tak perlu diragukan lagi. Terbukti dalam penghitungan akhir Komisi Pemilihan Umum (KPU), capres yang berpasangan dengan Jusuf Kalla itu mendulang suara 84,30 persen.
Padahal tim pemenangan hanya menargetkan perolehan suara sebesar 76 persen, jumlah yang sama dengan perolehan suara saat digelar pemilihan gubernur tahun lalu.
Hari ini, KPU Solo telah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara. Hasilnya, pasangan nomor urut dua memperoleh 284.199 suara atau 84,30 persen. Sedangkan Prabowo-Hatta memperoleh suara 52.703 atau 15,70 persen.
-
Prabowo-Gibran unggul di berapa provinsi? Berdasarkan hasil di tujuh provinsi itu, pasangan Prabowo-Gibran unggul dan menempati urutan pertama.
-
Siapa yang menang Pilpres 2014? Hasil pilpres 2014 menunjukkan bahwa Joko Widodo dari PDIP memenangkan pemilu mengalahkan lawannya Prabowo Subianto.
-
Apa klaim Prabowo tentang dirinya dan Jokowi? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan. Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Kenapa Prabowo unggul di beberapa provinsi? Dari beberapa daerah yang sudah dibacakan, pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari pasangan nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar dan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
-
Bagaimana pengaruh Jokowi terhadap Pilgub Jateng? Responden yang puas dengan kinerja presiden Jokowi mendukung Kaesang dengan 33,8 persen. Di posisi kedua Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi 29,1 persen dan diposisi ketiga Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul 14,8 persen.
-
Siapa yang unggul dalam survei Pilkada Jabar? 'Ini nama nama yang muncul di kalangan elite, Dedi Mulyadi muncul dari internal Gerindra, Ilham Akbar Habibie dari Nasdem, Ridwan Kamil dari Golkar,' kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi dalam paparan surveinya pada 4 Juli 2024 lalu.
"Kami telah menetapkan hasil rekapitulasi dalam Rapat Pleno Terbuka Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014, hari ini," ujar Ketua KPU Solo, Agus Sulistyo, Rabu (16/7).
Rapat pleno dihadiri saksi dari kedua pasangan calon, panitia pengawas pemilu (Panwaslu) dan unsur Muspida Kota Solo. Usai penghitungan di KPU Solo, proses selanjutnya, rekapitulasi akan dilakukan di tingkat provinsi pada 18 Juli 2014. Sedangkan rekapitulasi tingkat nasional digelar pada 22 Juli 2014.
Berikut hasil rekapitulasi di Kota Solo:
Laweyan: Prabowo-Hatta 11.424, Jokowi-JK 47.610;
Serengan: Prabowo-Hatta 4.760, Jokowi-JK 27.542;
Pasar Kliwon: Prabowo-Hatta 9.992, Jokowi-JK 40.553;
Banjarsari: Prabowo-Hatta 15.354, Jokowi-JK 90.761; dan,
Jebres: Prabowo-Hatta 11.173, Jokowi-JK 77.733. (mdk/tyo)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
KPU tengah menggelar real count dari TPS-TPS di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaPrabowo-Gibran memperoleh 145 suara di TPS kampung halaman Jokowi di Solo.
Baca SelengkapnyaPecinta Jokowi di NTT melihat bahwa penerus program kerja Jokowi itu ada pada pasangan Prabowo - Gibran.
Baca SelengkapnyaSementara itu, pasangan Prabowo-Gibran unggul di 38 Provinsi.
Baca SelengkapnyaData masih terus bergerak. Angka yang diperoleh masing-masing capres cawapres juga masih berubah
Baca SelengkapnyaDengan jumlah suara masuk 71,22 persen, untuk sementara pasangan Prabowo-Gibran menang tipis dari pasangan Anies-Muhaimin.
Baca SelengkapnyaReal count merupakan proses penghitungan suara yang dilakukan KPU berdasarkan TPS
Baca SelengkapnyaElektabilitas Prabowo mengungguli Ganjar di Jabar, Jatim, dan Banten.
Baca SelengkapnyaJumlah suara masuk 56,60 persen, untuk sementara pasangan Prabowo-Gibran menang telak
Baca SelengkapnyaSecara keseluruhan, Anies-Muhaimin unggul dengan memperoleh 43,41 persen.
Baca SelengkapnyaSebaliknya, penurunan dialami pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Padahal, Ganjar pernah menjabat Gubernur Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaHasil hitung cepat Indikator Politik di DKI Jakarta dari 30,04 persen suara masuk menunjukkan pasangan Anis-Muhaimin unggul
Baca Selengkapnya