Jokowi seperti gadis manis yang akan dipinang
Merdeka.com - Sikap Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dinilai seperti gadis yang akan dipinang saat ditanya tentang capres. Hal itu tak terlepas dari pernyataan, politisi PDI Perjuangan tersebut yang selalu menyatakan ingin konsentrasi terlebih dahulu untuk membenahi Jakarta.
"Kan gadis kalau dipinang biasanya bilang begitu: "Tunggu dulu, ndak lihat saya sedang fokus ke pekerjaan," Lalu Jokowi lempar ke PDIP, persis seperti gadis mau dipinang yang akan bilang: "Coba tanya dong ke keluarga saya," ungkap pengamat politik Effendy Ghazali kepada wartawan, Sabtu (7/9).
Effendy mengakui kehebatan Jokowi saat ditanya wartawan tentang Capres tanpa berucap kata siap, tetapi dari sikap yang ditunjukan mencerminkan hal tersebut. Pembawaan yang matang, sederhana, dan membuat orang makin gemas.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi di pernikahan? Presiden Jokowi tanda tangan sebagai saksi akad nikah.
-
Siapa yang usulkan Jokowi jadi pemimpin? Usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak.
-
Bagaimana cara keluarga Jokowi terlibat politik? Sejarah perpolitikan yang perlu kita catat bersama, sejak masa Pak Jokowi inilah anak-anak dan menantu, sama keluarga terdekatnya itu terlibat aktif di dalam politik.
-
Siapa yang dipanggil Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Bagaimana Gibran merespon pertanyaan mengenai usulan Jokowi? 'Saya belum bisa menanggapi,' kata Gibran berkilah. Demikian juga saat ditanyakan apakah isu tersebut sekadar usulan atau hanya wacana, Gibran meminta awak media untuk bertanya kepada yang mengusulkan.'Silakan bertanya pada yang mengusulkan ya. Makasih,' tutup dia.
-
Bagaimana cara anak buah Jokowi minta anggaran? Permintaan itu disampaikan dalam rapat kerja kementerian dan lembaga dengan DPR.
"Ini amat tepat dengan ilmu komunikasi politik modern yang mempersyaratkan karakter, naratif, reaksi emosional terhadap Karakter dan naratif," jelasnya.
Dirinya menganggap, respons yang ditunjukan orang nomor satu di Jakarta tersebut untuk nyapres sudah tepat. "Respons Jokowi memang harus makin menggemaskan untuk dipinang," tegasnya.
Effendy yang masuk dalam jajaran Komite Konvensi Partai Demokrat mengakui, Jokowi lebih unggul dibandingkan para peserta Konvensi Partai Demokrat. Bahkan, tanpa sungkan ia mengaku sebagai pendukung Gubernur DKI Jakarta tersebut.
"Dan itu saya kemukakan dimana pun termasuk kalau ada rapat-rapat Komite Konvensi Partai Demokrat, wong memang begitu kenyataannya saat ini," katanya.
Effendy mengatakan harusnya Jokowi mengikuti konvensi, karena manfaat konvensi adalah membuat para calon dari partai berbeda saling berkontestasi dalam gagasan-gagasan besar bernegara.
Sehingga, Konvensi juga akan bermanfaat mematangkan Jokowi untuk bereaksi terhadap gagasan-gagasan peserta konvensi pada waktunya.
"Kita butuh capres-capres dengan gagasan-gagasan besar menghadapi persoalan bangsa dan tantangan global kan. Katakanlah para capres yang bisa memperdebatkan GBHR (Garis Besar Haluan Rakyat)," jelasnya.
Pria yang sempat dekat dengan Olga Lidya ini mencontohkan bagaimana Obama dapat mengeluarkan gagasan-gagasan besar sewaktu mengikuti konvensi bersama Hillary. Kemudian, keduanya maju sebagai capres dari partai masing-masing.
"Obama dan Mit Romney (Republik) bisa juga melakukan kontestasi gagasan-gagasan besar,"ucapnya. (mdk/war)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan, Jokowi, Megawati dan Ganjar sudah bisik-bisik bahas Cawapres.
Baca SelengkapnyaSeorang Sersan Kepala bernama Sugiono dengan lantang menjawab pertanyaan Jokowi terkait pertanian.
Baca SelengkapnyaPeluang Presiden Jokowi jadi Ketua Umum PSI terbuka lebar
Baca SelengkapnyaHubungan Presiden Jokowi dengan PDI Perjuangan belakangan memanas pasca Wali Kota Solo Gibran.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menjawab mengenai dukungannya ke PDIP dan Ganjar Pranowo di 2024.
Baca SelengkapnyaRelawan Nasional Pro Prabowo-Gibran (Pa-Gi) mendorong Kaesang maju Pilkada Kota Bekasi.
Baca SelengkapnyaMenurut Jokowi, hal itu bisa ditanyakan pada partai-partai politik.
Baca SelengkapnyaMenurut Kaesang, Jokowi bertanya bagaimana kondisi sang cucu dan menantunya yang baru saja lahiran.
Baca Selengkapnya