Jokowi Sindir Menteri Nyanyi dan Makan-Makan Tapi Tak Ngajak, Siapa Dia?
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menyindir para menterinya di kabinet. Khususnya, saat menterinya datang hanya dalam keadaan susah. Tapi saat senang, presiden mengaku tak pernah diajak.
Jokowi cerita sering didatangi para menterinya untuk menyelesaikan permasalahan yang pelik dan tidak bisa dipecahkan sendiri.
"Kalau yang masalah, yang problem, menteri-menteri itu mesti menghadap ke saya," kata Jokowi saat memberikan sambutan di acara Outlook Ekonomi Indonesia 2023 di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Rabu (21/12).
-
Siapa Ajudan Presiden Jokowi? Kapten Infanteri Mat Sony Misturi saat ini tengah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo.
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Dalam lawatannya ke Jakarta, Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.
-
Kenapa Jokowi dikritik? Khususnya terhadap keluarga Jokowi yang ikut dalam kontestasi politik baik Pilpres maupun pilkada.
-
Siapa menteri Jokowi yang dipanggil MK? Empat menteri itu meliputi Menteri Koordinator (Menko) Pembangunan Manusia, dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini.
-
Siapa menteri Jokowi yang terlibat korupsi? Para Menteri Jokowi yang Terjerat Kasus Korupsi Dua periode pemerintahan Presiden Jokowi setidaknya ada bebarapa menteri yang terjerat kasus korupsi.
-
Kenapa bukber Kabinet Jokowi tidak dihadiri semua menteri? Sangat terbatas, tidak semua menteri hadir termasuk dari PDIP, PKB dan NasDem.
Namun, untuk urusan senang-senang, Jokowi mengaku ditinggalkan para menteri. Bahkan seringnya tidak diajak. "Kayak kemarin nyanyi-nyanyi, makan-makan, tidak pernah ngajak saya," ungkapnya lagi.
Dalam acara tersebut sebelumnya Jokowi membahas kolaborasi hilirisasi dengan penyediaan energi hijau. Strategi hilirisasi harus dibuat dalam sebuah ekosistem tang besar dengan didukung penggunaan energi hijau yang murah.
"Ini akan menjadikan produk premium yang kita akan bisa bersaing dengan negara-negara lain. Energi hijau harus murah," kata dia.
Saat ini energi hijau masih mahal yakni sekitar 8-12 sen, padahal sumbernya dari PLTA. Menurutnya dengan potensi sungai-sungai yang ada seperti Sungai Kayan dan Sungai Mamberamo, energi yang dihasilkan harusnya jauh lebih murah. Apalagi jika sungai-sungai yang lain juga digunakan untuk menghasilkan energi yang sama.
"Hitung-hitungan yang saya pakai, kalkulator yang saya pakai, enggak tahu mungkin yang dipakai bapak ibu berbeda, semuanya ini bsa mencapai harga 2-4 sen. Ini jauh lebih murah dari yang batu bara," kata dia.
Dua hal tadi akan bisa membantu pengembangan hilirisasi. Namun dia menyadari hal ini tidak mudah dalam pelaksanananya. "Sulitnya adalah pelaksanaan tapi yang pusing-pusing biasanya diberikan kepada saya," kata dia.
Sebelumnya, di depan Jokowi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyebut Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memiliki suara yang indah. Suara merdu bendahara negara ini bahkan dinilai mirip dengan penyanyi ternama Rossa.
"Pak Presiden, lapor Pak Presiden, Bu Menteri Keuangan kemarin nyanyi sama Rossa, suaranya saya enggak bisa bedakan Pak," gurau Airlangga.
Momen yang dimaksud Airlangga yaitu malam Apresiasi Sukses Presidensi G20 di sebuah hotel di Jakarta Pusat. Malam itu, Sri Mulyani berduet dengan Rossa membawakan lagu berjudul Wanita.
Acara tersebut dihadiri sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju, seperti Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Luar Negeri Retno Edi Marsudi. Tak terkecuali Airlngga sebagai tuan rumah.
Dalam acara tersebut tak hanya Sri Mulyani yang turut menyumbangkan suaranya. Ada Menteri Retno dan Airlangga yang juga ikut bernyanyi bersama.
Catatan merdeka.com, pada 7 Desember lalu, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono berduet nyanyi bareng dalam acara Serah Terima Hibah Barang Milik Negara (BMN).
Dua menteri itu bernyanyi bersama menghibur para undangan yang hadir di acara tersebut. Sri Mulyani dan Basuki Hadimuljono menyanyikan lagu Scorpion berjudul Always Somewhere.
Basuki memainkan alat musik drum dan Sri Mulyani bernanyi bersama grup band dari Kementerian PUPR. Duet dua menteri itu disambut meriah tamu yang hadir.
Kemudian 5 Desember lalu, Menpora Zainuddin Amali dan Menko Ekonomi Airlangga Hartarto makan malam bareng usai mengecek kesiapan venue Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 di ICE BSD.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menteri PDIP, PKB dan NasDem Tak Hadiri Bukber di Istana, Jokowi Duduk Semeja dengan Prabowo
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan dirinya akan langsung pulang ke Solo, Jawa Tengah usai pensiun pada 20 Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaYusuf menyatakan, Presiden Jokowi sangat menghormati semua tokoh bangsa dan elemen masyarakat.
Baca SelengkapnyaBegitu juga dengan menteri disebut Jokowi boleh berkampanye
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, semua menteri bahkan presiden boleh berkampanye atau mendukung salah satu kandidat pada Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaKarena terlalu banyak menteri dari alumni HIPMI, Presiden Jokowi menyebut HIPMI adalah Himpunan Para Menteri Indonesia.
Baca SelengkapnyaDi tengah keseruan bermalam, Presiden Jokowi tetap memanfaatkan untuk berbicara serius.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin menggelar buka puasa bersama pada Kamis 28 Maret 2024.
Baca SelengkapnyaEmpat menteri Jokowi itu adalah Sri Mulyani, Tri Rismaharini, Muhadjir Effendy, dan Airlangga Hartarto.
Baca SelengkapnyaMomen itu terjadi saat Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar HUT ke-79 di lapangan Silang Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat, Sabtu (5/10) kemarin.
Baca SelengkapnyaGanjar mengaku tidak terlalu mempermasalahkan sikap menteri Jokowi yang mendukung Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaPrabowo memuji Presiden Jokowi yang dinilainya telah memilih orang-orang hebat sebagai menteri di kabinetnya.
Baca Selengkapnya