Kader Golkar ancam mosi tidak percaya jika Ical jadi cawapres
Merdeka.com - Ketua Forum Silaturahmi DPD II Partai Golkar Muntasir Hamid tak setuju dengan wacana pencalonan Aburizal Bakrie (Ical) sebagai wapres. Menurut dia, akan ada aksi mosi tidak percaya terhadap Ical yang tak konsisten dengan pencalonannya sebagai presiden.
Muntasir mengatakan, tidak bisa begitu saja Ical turun kasta menjadi cawapres. Dia lebih setuju jika Ical mundur dari pencalonan dan hanya menjadi king maker saja.
"Saya minta mundur beliau, itu saja, saya minta betul karena banyak hal (yang buat Golkar terpuruk), enggak perlulah diceritakan, elektabilitas enggak naik-naik. Jangankan 30 persen (suara pileg) untuk 20 saja enggak sampai. Jadi 'king maker' saja," kata Muntasir saat dihubungi, Jumat (2/5).
-
Siapa yang memimpin Golkar? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendampingi Presiden Joko Widodo yang memimpin jalannya KTT di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, Rabu (6/9).
-
Kenapa politikus maju capres ? Sejumlah kandidat maju sebagai capres dengan tujuan ingin menang. Tapi ada juga yang maju karena alasan ingin membantu memperkuat posisi partainya di parlemen sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin jika terjadi kebuntuan politik.
-
Apa yang dilakukan Golkar di Pilpres 2024? 'Kesempatan bagi saya untuk menyampaikan terima kasih saya atas kerja keras Partai Golkar dalam pemilihan umum yang tentu saja kita rasakan bersama tahun 2024 ini, peran Partai Golkar sangat besar,' kata Prabowo.
-
Kenapa caleg terpilih harus mundur? Hal itu sesuai dengan UU Pilkada bahwa anggota DPR, DPD dan DPRD yang mendaftar sebagai calon kepala daerah harus mengundurkan diri dari jabatannya.
-
Siapa saja capres dan cawapres 2024? Ada tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden yang akan bertarung dalam pemilu 2024 ini, yaitu:Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menjadi capres cawapres 2024 dengan nomor urut 1 dan diusung oleh empat partai koalisi, yakni Partai Nasdem, PKS, PKB, dan Partai Ummat. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi capres cawapres 2024 dengan nomor urut 2 dan diusung oleh delapan partai politik pengusung. Mereka adalah Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PSI, PBB, Garuda, dan Gelora.Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menjadi capres cawapres 2024 dengan nomor urut 3 dan diusung oleh PDI Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Hanura.
Dia melihat banyak kader partai lain yang lebih pantas dicalonkan ketimbang Ical. Seperti Jusuf Kalla (JK) atau Akbar Tandjung yang lebih pantas dan bisa membawa Golkar lebih baik di pilpres nanti.
"Kan banyak kader kita, ada Akbar, ada Jusuf Kalla majukan saja jadi wapres orang itu," tutur dia.
Muntasir protes keras jika Ical turun kasta menjadi cawapres. Lebih baik, kata dia, Ical tetap konsisten jadi capres atau mundur dari pencalonan ketimbang turun menjadi cawapres.
"Maju (jadi capres) atau tidak (sama sekali) itu saja,. Kalau dia cawapres, kasihkan kader lain saja, kan ada Luhut Pandjaitan ada JK. Kita tidak tahu apa maunya dia, kok maju jadi wapres," imbuh dia.
Muntasir pun meyakini akan ada aksi yang dilakukan oleh sejumlah kader di daerah untuk menyikapi pencalonan Ical sebagai wapres. Bahkan, kata dia, pendiri sayap Partai Golkar Soksi, Suhardiman sudah tidak setuju pencalonan Ical.
"Kita lihat saja nanti apakah teman-teman akan datang ke Jakarta dan akan ada mosi tidak percaya atau melebur. Karena Pak Suhardiman bilang mundur semua, kita lihat ada realitanya," pungkas mantan Ketua DPD II Banda Aceh ini.
Diketahui, isu pencalonan Ical sebagai cawapres semakin menguat jelang pilpres. Hal ini berhembus setelah Ical menjamu Capres Gerindra Prabowo Subianto di kediamannya beberapa waktu lalu. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meski mengaku prihatin dengan keputusan tersebut, Aburizal Bakrie mengatakan tetap memahami posisi Airlangga.
Baca SelengkapnyaCak Imin telah ditunjuk sebagai bakal cawapres pendamping bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan, Anies.
Baca SelengkapnyaIcal berpesan kepada Ketua Umum Golkar terpilih untuk mempertimbangkan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait syarat ambang batas pilkada.
Baca SelengkapnyaMuhaimin juga sempat disinggung Koalisi Perubahan dengan PKS dan NasDem akan bubar.
Baca SelengkapnyaJK sebut Golkar telat dalam menentukan arah koalisi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Baca SelengkapnyaJK mengatakan, apabila Golkar pecah, tidak akan bisa menang pada Pemilu 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaMenurut Cak Imin, ketidaknetralan dalam Pemilu akan merusak demokrasi.
Baca SelengkapnyaWaketum Golkar curiga ada penumpang gelap dengan kemunculan gagasan Munaslub melalui orang yang mengaku anggota Dewan Pakar Golkar.
Baca SelengkapnyaCak Imin ingin calegnya terpilih, suara AMIN menang di dapil masing-masing
Baca SelengkapnyaPartai Golkar solid dan tengah fokus merebut kemenangan baik pilpres maupun pileg dan pilkada di 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaPKB yakin Gerindra memegang teguh piagam kerja sama koalisi.
Baca SelengkapnyaDalam konferensi pers, Idrus mendesak Airlangga segera melepas jabatannya sebagai ketua umum DPP Partai Golkar
Baca Selengkapnya