Kader ini masih berpeluang diusung PKS di Pilgub Jabar
Merdeka.com - Meski secara lisan partai Gerindra dan PKS sudah menyatakan ikut mengusung pasangan Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu untuk Pilgub Jawa Barat (Jabar), tapi kader PKS lain masih berpotensi mengubah konstelasi tersebut. Ahmad Syaikhu yang didorong menjadi bakal calon Wakil Gubernur Jabar dinilai belum bisa menunjukkan tingkat popularitas dan elektabilitas memadai.
Pandangan ini disampaikan pengamat politik dari Kajian Orang Progresif Indonesia, Salman Ramdani pada wartawan, Kamis (31/8). Dia menyebut, belum menunjukannya penilaian signifikan membuat kader lain di PKS bisa didorong. Apalagi sejak diumumkan Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu belum ada keputusan mengikat lewat SK.
"Kalau memang sudah pasti, tentunya akan langsung dideklarasikan. Tentunya Gerindra juga akan segera keluarkan SK keanggotaan Deddy Mizwar di Gerindra. Tapi sampai sekarang belum, padahal istilahnya apa susahnya. Ya karena semua masih menimbang-nimbang peluang kemenangan dan membaca pergerakan lawan politiknya," katanya.
-
Siapa yang diusung Partai Nasdem untuk Pilgub Jabar? Anak Presiden ke-3 ini diusung oleh Partai NasDem.
-
Siapa yang menjadi calon gubernur Jawa Barat? Calon Gubernur Jawa Barat Ahmad Syaikhu menggagas program Teras ASIH.
-
Siapa yang diusulkan untuk Pilkada? Dalam Pilkada 2005, calon kepala daerah diusulkan oleh partai politik atau gabungan beberapa partai politik.
-
Siapa yang menjadi calon Wakil Gubernur Jawa Barat? Ronal Surapradja menceritakan dirinya ditunjuk menjadi bakal calon wakil gubernur Jawa Barat di momen krusial sebelum pendaftaran ditutup.
-
Siapa yang akan didaftarkan PDIP Jabar? 'Hampir dipastikan bahwa malam hari ini DPD PDIP Jabar akan mendaftarkan secara resmi pasangan Calon Gubernur dan calon wakil gubernur yaitu Anies Baswedan dan Kang Ono Surono. Nah ini kita tinggal menunggu tahapan-tahapan berikutnya agar proses pendaftaran secara resmi ini bisa berjalan dengan lancar,' kata Folmer saat dikonfirmasi, Kamis (29/8).
-
Siapa yang ingin diusung oleh PDIP? 'Kalau memang misalnya Pak Anies berpasangan dengan kader kami jadi wagubnya,' Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto kepada wartawan.
Salman mengatakan PKS sendiri masih memiliki kemungkinan untuk mengusung kader lainnya yang lebih populer dari Ahmad Syaikhu. Selama ini diketahui dalam berbagai survei, nama Netty Prasetiyani Heryawan, Haris Yuliana, dan Sohibul Iman, memiliki tingkat popularitas dan elektabilitas yang tinggi di antara kader PKS.
"Orang Jawa Barat sudah dapat menerima perempuan menjadi pemimpin, bahkan beberapa bupati dan walikota di Jabar adalah perempuan. Apalagi kalau Netty, yang diposisikan sebagai calon wakilnya. Sohibul Iman atau Haris Yuliana dari kawasan Priangan pun lebih cocok berpasangan dengan Deddy Mizwar yang dari Bekasi. Kalau jadi, semua daerah jadinya terwakili, bukan hanya barat Jabar," imbuhnya.
Berbagai kemungkinan termasuk perombakan pasangan yang diusung partai, katanya, akan terjadi. Selama ini pun Gerindra keukeuh menginginkan kadernya yang mencalonkan diri, sedangkan suara dari PKS pun belum kompak dan masih membuka peluang perubahan.
"Baik Deddy Mizwar maupun Ridwan Kamil yang sama-sama dari kalangan populer, membutuhkan pendamping dari kalangan birokrat atau politisi yang sudah berpengalaman. Hal ini untuk mengimbangi dan supaya saling melengkapi kekurangan," katanya.
(mdk/hrs)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PDIP segera mengumumkan siapa sosok yang bakal diusung di Pilgub Jakarta 2024
Baca SelengkapnyaPKB sebelumnya melirik Sandiaga sebagai salah satu bakal calon diusung di Pilkada Jabar.
Baca SelengkapnyaPKS memiliki 18 kursi di DPRD DKI, sehingga masih membutuhkan empat kursi untuk mengusung di Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaAnies pernah menjadi Gubernur bahkan jadi calon presiden 2024, sehingga, merah putih tidak diragukan lagi.
Baca SelengkapnyaPartai Kebangkitan Bangsa (PKB) terus melakukan komunikasi dengan partai politik (parpol) mana pun untuk Pilkada Jakarta 2024. Koalisi disebut masih cair.
Baca SelengkapnyaDeddy mengakui bahwa PDIP masih menunggu pihak Koalisi Indonesia Maju (KIM) lebih dulu mengeluarkan rekomendasi di Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaPKS lebih menginginkan ada dua poros untuk Pilgub Jakarta 2024
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyatakan partainya akan menentukan pasangan yang diusung pada limit waktu terakhir.
Baca SelengkapnyaWakil Ketua MPR ini juga mempertimbangkan potensi lawan Sandiaga di Pilgub Jabar.
Baca SelengkapnyaPPP akan langsung berkomunikasi dengan PKB terkait tawaran tersebut.
Baca SelengkapnyaPKS melakukan komunikasi dengan banyak partai, bukan hanya dengan KIM.
Baca SelengkapnyaPKS Ditawari Posisi Cawagub Oleh Koalisi Prabowo, Ini Tanggapan Anies
Baca Selengkapnya