Kader muda Golkar minta Setya Novanto legowo mundur
Merdeka.com - Generasi Muda Partai Golkar menilai skandal pencatutan nama Presiden Joko Widodo oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar yang juga Ketua DPR Setya Novanto (Setnov) telah merugikan partai. Oleh karena itu, kader muda partai beringin itu meminta Setnov untuk legowo mengundurkan diri.
"Kami meminta saudara Setya Novanto untuk legowo mundur dari jabatannya bagi bangsa ini ke depan," kata Juru Bicara Muda Partai Golkar, Andi Sinulingga.
Hal itu dikatakan Andi dalam konferensi pers di Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (9/12). Konferensi pers dihadiri sejumlah kader muda Golkar, baik dari kubu Aburizal Bakrie maupun Agung Laksono.
-
Siapa yang mendampingi Jokowi dalam pertemuan? Sementara, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi lebih dulu datang di istana Kepresidenan. Budi ikut mendampingi Jokowi dalam pertemuan bersama Satya.
-
Siapa yang nobar bareng Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi), nonton bareng (nobar) bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di hotel tempatnya bermalam di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
-
Siapa yang diajak Jokowi saat kunjungan kerja? Menariknya saat kunjungan kerja di Bone, Jokowi ditemani pengusaha sekaligus Wakil Ketua DPR dari Partai NasDem Rachmat Gobel.
-
Siapa saja yang mendampingi Presiden Jokowi di forum bisnis? Tak hanya Mendag Zulkifli Hasan, ada juga sederet menteri lainnya yang ikut mendampingi Presiden dalam acara tersebut. Seperti Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Badan Usaha Milik Negara selaku Ad Interim Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Erick Thohir; Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar; Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, serta Duta Besar RI untuk RRT Djauhari Oratmangun.
-
Siapa yang menemui Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Golkar? “Yang intinya, menginginkan Hasta Karya ini solid, kami sampaikan bahwa sampai saat ini seluruh organisasi Hasta Karya “Hasilnya adalah memberikan kewenangan penuh pada Ketua Umum Golkar Bapak Airlangga Hartarto untuk menentukan arah kebijakan, langkah-langkah yang akan diambil terkait dengan pilpres, pileg, dan pilkada,“ tegas Ketum MKGR.
"Saudara Setya Novanto bisa mencontoh teladan yang diberikan oleh Ketua DPR Australia, Bronwyn Bishop yang mengundurkan diri setelah tiga Minggu publik Australia menyatakan kekecewaannya atas Bronwyn Bishop yang menggunakan uang negara menyewa helikopter untuk mengunjungi kegiatan Partai Liberal," ujarnya.
Andi mengatakan, sebagai generasi Muda Partai yang menjunjung tinggi paradigma baru Partai Golkar, yang sejalan dengan kehendak semangat reformasi, di mana korupsi kolusi dan nepotisme harus terus dilawan, "Maka kami menyatakan malu atas perilaku kader Golkar, saudara Setya Novanto yang secara nyata telah melakukan pelanggaran serius atas sumpah jabatannya sebagai Ketua DPR."
Dia menjelaskan, setelah mendengar dengan seksama hasil rekaman pembicaraan Setya Novanto dengan Direktur utama Freeport dan pengusaha yang bernama Riza Chalid dan menyaksikan perjalanan sidang MKD, "Maka kami menyimpulkan bahwa secara nyata bahwa saudara Setya Novanto telah bersalah melanggar etika jabatan, melakukan perbuatan yang tidak terpuji dalam kapasitasnya sebagai Ketua DPR, pejabat tinggi negara."
Selain itu, lanjut Andi, pihaknya juga meminta kepada pimpinan partai Golkar untuk mengambil tindakan tegas terhadap perilaku kader Golkar bernama Setya Novanto.
"Sekaligus menunjukkan kepada rakyat bahwa suara Golkar adalah suara rakyat dan partai Golkar adalah partai yang penjunjung tinggi etika, kepatutan dan kehormatan bagi setiap pejabat negara di negeri ini," ujarnya.
Para kader muda Golkar juga mendesak MKD untuk membuka mata hati, dengan memberikan sanksi berat atas pelanggaran etika yang telah dilakukan oleh saudara Setya Novanto. Hal ini mengingat pelanggaran etika yang dilakukan Setya Novanto ini bukanlah yang pertama kali.
"Meminta aparat penegak hukum untuk mengusut secara tuntas apakah kasus tersebut telah terdapat pelanggaran hukum yang menjurus pada tindakan pidana korupsi yang berpotensi untuk merugikan negara," imbuhnya.
"Kami mengharapkan pemahaman publik bahwa, apa yang dilakukan saudara Setya Novanto tersebut, adalah semata-mata merupakan tindakan pribadi dan bukan merupakan representasi dari partai Golkar, sehingga kekecewaan publik terhadap Setya Novanto sejatinya tidaklah juga dialamatkan kepada partai Golkar," ujarnya.
(mdk/ren)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Airlangga mengingatkan agar seluruh kader Partai Golkar merapatkan barisan.
Baca SelengkapnyaMassa mengatasnamakan kader Golkar datang sekira pukul 14.00 Wib. Tidak berselang lama kemudian, terjadi kericuhan.
Baca SelengkapnyaSenior Golkar Musfihin Dahlan mengusulkan Jokowi menjadi Ketua Umum Golkar bersama Bahlil Lahadalia sebagai Sekjen.
Baca SelengkapnyaSebelumnya, beredar surat sejumlah politisi senior Golkar yang meminta Jokowi menggantikan Airlangga Hartarto.
Baca SelengkapnyaSikap JK dinilai senior Golkar terkait munaslub tidak konsisten kepada Airlangga dan Setya Novanto.
Baca SelengkapnyaSenior Partai Golkar Musfihin Dahlan mengungkapkan alasan mengusulkan Jokowi menjadi Ketua Umum Golkar.
Baca SelengkapnyaAirlangga sebelumnya mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar per Sabtu (10/8) malam.
Baca SelengkapnyaSelain itu, eks Ketum Golkar Airlangga Hartarto dan politisi senior Golkar Jusuf Kalla turut diundang dalam penutupan Munas.
Baca SelengkapnyaKericuhan terjadi di acara diskusi Generasi Muda Partai Golkar yang digelar di restoran Pulau Dua Senayan.
Baca SelengkapnyaInternal Golkar kembali panas jelang Munas pemilihan ketua umum
Baca SelengkapnyaAkbar meminta seluruh pengurus dan kader Golkar menjaga kekompakan dan soliditas partai.
Baca SelengkapnyaMenurut Aburizal Bakrie ada jalan lain bagi Jokowi dan Gibran untuk menjadi Ketua Umum di Partai Golkar
Baca Selengkapnya