Ke Rumah Lembang, Ari Wibowo dan Ira Wibowo nyatakan dukung Ahok
Merdeka.com - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama kembali mendapatkan dukungan dari kalangan artis. Kali ini adalah giliran artis peran Ari Wibowo dan Ira Wibowo menyampaikan dukungan kepada mantan Bupati Belitung Timur itu.
Mereka berdua tampak mendatangi Rumah Pemenangan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat pada pukul 10:00 WIB. Saat akan naik ke panggung dua bersaudara ini dipakaikan kemeja kotak-kotak.
"Jujur saja, saya enggak terlalu mengerti politik, tapi saya selalu memilih. Kebetulan saya juga pilih Jokowi-Ahok (pada Pilkada DKI Jakarta 2012) dan sejak itu perubahan di Jakarta sungguh luar biasa," kata Ari di Rumah Pemenangan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/11).
-
Siapa ayah Ahok? Diketahui, pria kecil ini merupakan anak dari Indra Tjahaja Purnama dan Buniarti Ningsing keturunan Tionghoa .
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
-
Bagaimana Ahok dukung Ganjar? Menjelang hari pencoblosan, sejumlah pejabat negara makin terang-terangan memberikan dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden. Baru-baru ini, Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mundur dari jabatannya. Pemicu utamanya karena Ahok ingin mengkampanyekan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Bagaimana Ibu Ahok selalu tampil bersama keluarga? Tidak Hanya Itu: Mertua Puput Selalu Bergabung dalam Pemotretan Keluarga, Termasuk Momen Imlek dan Natal.
-
Bagaimana Ahok dan Puput berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Siapa yang nobar bareng Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi), nonton bareng (nobar) bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di hotel tempatnya bermalam di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
Ari menambahkan, dukungan warga sangat perlu diberikan kepada Basuki atau akrab disapa Ahok. Terlebih saat ini, dia menilai, petahana ini tengah dirundung dengan banyak masalah selama masa Pilkada DKI 2017 ini.
"Justru kejadian ini, kami semakin semangat lagi dan semua yang tadinya berdiam diri seperti saya, jadi keluar dan dukung nomor 2. Saya jadi yakin 100 persen, Pak Ahok menang (Pilkada DKI Jakarta 2017)," tegasnya.
Pendapat serupa juga disampaikan oleh Ira. Dia mengatakan, mendukung Ahok sejak dirinya terlibat dalam perlombaan tari yang diselenggarakan di rumah susun sederhana sewa (rusunawa). "Dari situ, saya lihat kepedulian Pak Ahok. Jadi, bapak-bapak dan ibu-ibu tanggal 15 Februari nanti jangan hanya diam di rumah, tapi vote nomor dua," tutupnya. (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ini pertama kali keduanya tampil bersama setelah Gibran dideklarasikan sebagai cawapres pasangan Prabowo.
Baca SelengkapnyaWarna baju Prabowo dan AHY pun senada dengan baju yang dikenakan Presiden Jokowi dan Iriana.
Baca SelengkapnyaMeski datang tidak bersamaan, namun Anies dan Cak Imin nampak kompak dengan baju putih.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi dan Iriana Jokowi membuka acara Istana Berkebaya di jalan Medan Merdeka Utara
Baca SelengkapnyaPasangan Anies-Imin langsung dikalungi syal motif hewan oleh petugas KPU.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengajak seluruh rakyat Indonesia dari elemen manapun untuk turut hadir dalam kampanye akbar terakhir AMIN di JIS.
Baca SelengkapnyaPDIP dikabarkan bakal mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan dan Rano Karno untuk Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaPramono Anung-Rano Karno mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaBakal calon wakil gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono memilih jalan menuju Kantor KPU DKI Jakarta dari titik kumpul.
Baca SelengkapnyaDari pantauan merdeka.com di lapangan, Presiden Jokowi tiba di Kompleks Parlemen sekitar pukul 08.57.
Baca SelengkapnyaKehadiran mereka di tengah kabar pengumuman calon-calon menteri yang masuk ke dalam daftar kabinet Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaPrabowo dan Cak Imin tiba di Gedung Parlemen sekitar pukul 08.30 WIB.
Baca Selengkapnya