Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keputusan PPP merapat ke Ahok atau Anies ditentukan dalam musyawarah

Keputusan PPP merapat ke Ahok atau Anies ditentukan dalam musyawarah Debat Pilgub DKI 2017. ©2017 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan membuka komunikasi untuk berkoalisi dengan pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat maupun Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Pasangan calon Gubernur yang diusung oleh PPP, Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni berada di peringkat terakhir berdasarkan hitung cepat sehingga kemungkinan tak lolos putaran kedua.

"Jika yang maju ke putaran kedua adalah paslon 2 dan 3 maka kami harus terbuka berkomunikasi dengan tim mereka soal bagaimana ekspektasi mereka terhadap kami," kata Sekjen PPP Arsul Sani saat dihubungi, Kamis (16/2).

Arsul mengatakan keputusan untuk merapat ke Basuki-Djarot atau Anies-Sandi akan diputuskan dalam musyawarah partai. Seluruh lapisan partai, kata dia, akan diminta pendapatnya untuk menentukan langkah partai berlambang Kabah dalam putaran kedua Pilkada DKI Jakarta tahun 2017.

Orang lain juga bertanya?

"Musyawarah dulu dengan struktur dan para pemangku kepentingan partai yang utama seperti para alim ulama dan tokoh senior partai," ujarnya.

Dalam hasil quick count dari sejumlah lembaga survei menempatkan pasangan Basuki dan Djarot berada di peringkat pertama. Anies Baswedan dan Sandiaga Uno berada di peringkat kedua. Lembaga survei menyebutkan selisih suara keduanya tak lebih dari 5 persen. Sementara, Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni disebutkan tak mampu mencapai suara lebih dari 20 persen sehingga tertinggal jauh dari dua pesaingnya. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PDIP Siap Usung Anies di Pilkada Jakarta jika jadi Kader
PDIP Siap Usung Anies di Pilkada Jakarta jika jadi Kader

Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan Komarudin Watubun mengatakan Anies Baswedan berpeluang diusung di Pilkada Jakarta 2024 apabila menjadi kader PDIP.

Baca Selengkapnya
Airlangga akan Bahas Nasib Koalisi Prabowo Usai Isu Duet Anies-Cak Imin
Airlangga akan Bahas Nasib Koalisi Prabowo Usai Isu Duet Anies-Cak Imin

Airlangga mengaku sudah melakukan komunikasi secara pribadi dengan Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Ungkap Bertemu Elite PKS Pekan Lalu, Bahas Opsi Poros Sandi-AHY?
Sandiaga Ungkap Bertemu Elite PKS Pekan Lalu, Bahas Opsi Poros Sandi-AHY?

Wacana duet Sandiaga-AHY di Pilpres 2024 menguat belakangan ini.

Baca Selengkapnya
Demokrat Mulai Melunak soal Jargon Perubahan, Opsi Sandi-AHY Kian Menguat
Demokrat Mulai Melunak soal Jargon Perubahan, Opsi Sandi-AHY Kian Menguat

Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno ingin mengajak Demokrat dan PKS bergabung.

Baca Selengkapnya
Basarah Ungkap PDIP Bisa Usung Anies di Pilkada Jakarta
Basarah Ungkap PDIP Bisa Usung Anies di Pilkada Jakarta

PDIP masih nunggu beberapa waktu lagi sambil melihat dinamika politik mendatang.

Baca Selengkapnya
Sandiaga soal Duet Anies-Cak Imin: Kita Sambut dengan Penuh Suka Cita
Sandiaga soal Duet Anies-Cak Imin: Kita Sambut dengan Penuh Suka Cita

Menurut Sandiaga, deklarasi Anies-Cak Imin merupakan bagian dari dinamika politik jelang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
PKS Harap Anies Bisa Rangkul NasDem-PKB-PDIP Koalisi di Pilkada Jakarta
PKS Harap Anies Bisa Rangkul NasDem-PKB-PDIP Koalisi di Pilkada Jakarta

PKS diketahui telah mengusung Mantan Anies Baswedan-Sohibul.

Baca Selengkapnya
Duet Anies-Kaesang Dinilai Menarik, PKS: Tapi Musyawarah DPTP Keputusannya Anies-Sohibul
Duet Anies-Kaesang Dinilai Menarik, PKS: Tapi Musyawarah DPTP Keputusannya Anies-Sohibul

Hal ini disampaikan usai pertemuan antara petinggi PKS dengan PSI di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Senin (8/7).

Baca Selengkapnya
Usai NasDem, PKB Bakal Segera Deklarasi Dukung Anies di Pilkada Jakarta 2024
Usai NasDem, PKB Bakal Segera Deklarasi Dukung Anies di Pilkada Jakarta 2024

PKB menanti diajak duduk bersama untuk membahas pengusungan Anies di Jakarta.

Baca Selengkapnya
PKS Usung Anies-Sohibul Iman di Pilgub Jakarta, PPP Wacanakan Duet Anies-Sandi
PKS Usung Anies-Sohibul Iman di Pilgub Jakarta, PPP Wacanakan Duet Anies-Sandi

PPP menilai kans memasangkan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno untuk Pilkada Jakarta bukan tidak mungkin terulang lagi.

Baca Selengkapnya
Pramono Sempat Hubungi Anies Baswedan
Pramono Sempat Hubungi Anies Baswedan

Pramono menyebut komunikasi itu berlangsung tepat pada saat Anies yang berkunjung ke kantor DPD PDIP.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Merasa Cocok dengan AHY: Kalau Mau Digabungkan Konsolidasi Besar
Sandiaga Merasa Cocok dengan AHY: Kalau Mau Digabungkan Konsolidasi Besar

Sandiaga menyambut baik jika diduetkan dengan AHY untuk Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya