Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketua DPR Harap Debat Cawapres Tidak Saling Cela

Ketua DPR Harap Debat Cawapres Tidak Saling Cela Bambang Soesatyo. ©2018 Merdeka.com/Raynaldo

Merdeka.com - Debat antar calon wakil presiden (cawapres) akan dilangsungkan pada 17 Maret mendatang dengan tema pendidikan kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya. Ketua DPR Bambang Soesatyo berharap debat antarcawapres itu bisa menjadi lebih berkualitas.

"Terkait debat cawapres kita berharap debat yang akan datang lebih berkualitas dan lebih bisa menggambarkan akan dibawa kemana bangsa ini lima tahun ke depan oleh siapapun yang bekal nanti," kata Bambang di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (11/3).

Pria yang akrab disapa Bamsoet itu menginginkan para cawapres bisa menyampaikan segala tujuan bagaimana pendidikan di Indonesia ke depan. Hal seperti itu, lanjut dia harus bisa digambarkan dalam debat mendatang.

"Jadi bukan kepada saling cela tetapi lebih kepada subtansi daripada visi dan misi kelak mereka ke pilih nanti," ungkapnya.

Menurut politikus Partai Golkar ini setiap capres-cawapres sudah memiliki program yang baik untuk meningkatkan kesejahteraan dan pendidikan Indonesia. Hanya saja, tambah Bambang, bagaimana masing-masing pasangan calon menerapkannya pada saat terpilih nanti.

"Jadi sebetulnya kan langkah langkahnya sudah ada tinggal bagaimana meningkatkannya pasangan Jokowi-Amin harus meningkatkan apa yang sudah ada lalu kemudian pasangan Prabowo sandi harus bisa membuat trobosan-trobosan untuk bisa mengalahkan apa yang sudah dilakukannya dan apa dilakukannya pasangan Jokowi-Mar'uf Amin," ucapnya.

Diketahui para cawapres akan melakukan debat pada 17 Maret mendatang. Acara debat tersebut akan dilaksanakan di Hotel Sultan, Jakarta Selatan.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: No Debat! Anies Tajam Bicara Pendidikan, Prabowo Kalem Bilang Bagus dan Setuju
VIDEO: No Debat! Anies Tajam Bicara Pendidikan, Prabowo Kalem Bilang Bagus dan Setuju

Anies pun ingin agar para guru dan dosen lebih diperhatikan sehingga bisa lebih fokus mengajar.

Baca Selengkapnya
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal

Menurut Jokowi, akan lebih baik apabila debat terakhir Pilpres 2024 saling menyampaikan visi yang substansial dan berguna bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Adem Lirik Anies Dibalas Senyum Tipis, Penonton Heboh Kompak Tepuk Tangan
VIDEO: Prabowo Adem Lirik Anies Dibalas Senyum Tipis, Penonton Heboh Kompak Tepuk Tangan

Prabowo mengaku sepakat dengan pernyataan Anies soal pendidikan di Indonesia

Baca Selengkapnya
Pesan Ketum Muhammadiyah buat 3 Capres: Berdebat Secara Elegan & Kedepankan Etika
Pesan Ketum Muhammadiyah buat 3 Capres: Berdebat Secara Elegan & Kedepankan Etika

Debat ketiga akan mengambil tema tentang pertahanan, keamanan, geopolitik, politik luar negeri, hubungan internasional dan globalisasi.

Baca Selengkapnya
Dua Kali Pantun Bamsoet di Sidang MPR Singgung Capres Harus Lanjutkan Pembangunan Jokowi
Dua Kali Pantun Bamsoet di Sidang MPR Singgung Capres Harus Lanjutkan Pembangunan Jokowi

Bamsoet menyinggung koalisi, Capres dan pembangunan Jokowi lewat pantun di Sidang Tahunan MPR

Baca Selengkapnya
Silaturahmi Kebangsaan, Pimpinan MPR Bakal Bertemu Dua Mantan Presiden dan Satu eks Wapres
Silaturahmi Kebangsaan, Pimpinan MPR Bakal Bertemu Dua Mantan Presiden dan Satu eks Wapres

Bamsoet juga berencana akan bertemu dengan para kandidat calon presiden pada Pilpres 2024 yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
PDIP Pastikan Ganjar Siap Debat Capres di Kampus: Yang Penting Substansinya Bukan Tempatnya
PDIP Pastikan Ganjar Siap Debat Capres di Kampus: Yang Penting Substansinya Bukan Tempatnya

Partai koalisi akan fokus pada substansi dan program dibawa Ganjar Pranowo sebagai calon presiden apabila debat terbuka terlaksana.

Baca Selengkapnya
Tak Mau Aksi Gibran 'Kompor' Terulang di Debat Cawapres, Bawaslu Minta KPU Lakukan Ini
Tak Mau Aksi Gibran 'Kompor' Terulang di Debat Cawapres, Bawaslu Minta KPU Lakukan Ini

Bawaslu berharap saat debat kandidat kedua nantinya tidak ada lagi hal yang dapat mengganggu.

Baca Selengkapnya
Hatta Rajasa Harap Debat Capres-Cawapres Tidak Sempit: Ini Bukan Cerdas Cermat
Hatta Rajasa Harap Debat Capres-Cawapres Tidak Sempit: Ini Bukan Cerdas Cermat

Menurut Hatta, waktu yang dibatasi moderator itu membuat masyarakat masih ingin mendengar gagasan disampaikan capres-cawapres.

Baca Selengkapnya
Kapten Bantah Tuduhan Timnas AMIN yang Minta Tidak Ada Debat Cawapres
Kapten Bantah Tuduhan Timnas AMIN yang Minta Tidak Ada Debat Cawapres

Syaugi dan jajarannya menyatakan bahwa pasangan Anies-Muhaimin meminta format debat cawapres tetap diadakan seperti pada Pemilu-pemilu sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Senyum Anies Baswedan buat Prabowo Subianto: Siap Bapak
Senyum Anies Baswedan buat Prabowo Subianto: Siap Bapak

KPU menggelar Debat Pamungkas Pilpres 2024 di JCC, Senayan, Jakarta

Baca Selengkapnya
Dianggap Main Aman Saat Debat Capres, Ganjar: Orang Menanti Gimik, Maaf Saya Beri Edukasi
Dianggap Main Aman Saat Debat Capres, Ganjar: Orang Menanti Gimik, Maaf Saya Beri Edukasi

Ganjar mengaku tak masalah atas penilaian masyarakat terhadap penampilannya saat debat capres.

Baca Selengkapnya