Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketum PPP Sebut Timses Prabowo-Sandi Halalkan Semua Cara Buat Menangkan Pilpres

Ketum PPP Sebut Timses Prabowo-Sandi Halalkan Semua Cara Buat Menangkan Pilpres Ketua Umum PPP Romahurmuziy hadir Rakorwil PPP di Bandung. ©2018 Merdeka.com/Dian Rosadi

Merdeka.com - Ketua Umum PPP M Romahurmuziy menyebut tim sukses capres cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menghalalkan semua cara untuk memenangi Pemilihan Presiden 2019.

"Selain banyak sebarkan hoaks, kini pasangan calon 02 juga ramai menistakan ulama, termasuk melalui meme yang disebarkan melalui media sosial," kata Romahurmuziy dikutip Antara, Rabu (6/2).

Contoh terbaru, kata politikus yang akrab disapa Rommy itu, cara timses pasangan calon 02 yang mengolok-olok doa yang disampaikan oleh KH Maimoen Zubair. Sebelumnya mereka juga mengedit video KH Ma'ruf Amin yang mengenakan baju koko menjadi mengenakan baju sinterklas.

Padahal, lanjut cicit pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH Wahab Hasbullah itu, Kiai Maimoen dan Kiai Ma'ruf adalah ulama kiai sepuh. Rommy menyatakan sejak lama melihat hal yang paradok pada pasangan calon 02.

"Katanya hasil ijtima' ulama, tapi baca Quran pun dihindari dengan berbagai cara," kata Rommy.

Sementara itu, Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Mardani Ali Sera membantah pernyataan Rommy tersebut. Menurut Mardani, Prabowo-Sandi justru sebaliknya dari yang dituduhkan Rommy. Pasangan calon nomor urut 02 beritikad dan berkomitmen menjaga adab dalam pertarungan Pilpres 2019.

"Prabowo-Sandi justru berkomitmen menjaga adab dalam Pilpres. Hal itu terlihat dalam debat salah satu contohnya," kata Mardani dalam pesan elektronik kepada merdeka.com, Rabu (6/2).

Dia mengatakan, dalam debat capres cawapres perdana, Prabowo-Sandi tak menyerang Jokowi-Ma'ruf. Serangan justru dilakukan Jokowi kepada Prabowo.

"Pak Prabowo tetap kalem dan menikmati Pilpres sebagai pertarungan memberikan yang terbaik," katanya.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tepis Isu Dukungan Terbelah ke Prabowo-Gibran, Ketua Bapilu PPP: Kita Solid Dukung Ganjar-Mahfud
Tepis Isu Dukungan Terbelah ke Prabowo-Gibran, Ketua Bapilu PPP: Kita Solid Dukung Ganjar-Mahfud

Pejuang Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melakukan silaturahmi ke Capres nomor urut 2

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sosok di Balik Pejuang PPP Dukung Prabowo-Gibran
VIDEO: Sosok di Balik Pejuang PPP Dukung Prabowo-Gibran

Dukungan mereka kepada Prabowo-Gibran dilandaskan pada keinginan luhur untuk kemajuan NKRI.

Baca Selengkapnya
Silaturahmi ke Prabowo Subianto, Pejuang PPP: Kita Bergerak Prabowo-Gibran Satu Putaran
Silaturahmi ke Prabowo Subianto, Pejuang PPP: Kita Bergerak Prabowo-Gibran Satu Putaran

Pejuang PPP akan bergerak lebih masif menangkan pasangan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Pernyataan Lengkap Prabowo Usai Golkar dan PAN Gabung Koalisi
Pernyataan Lengkap Prabowo Usai Golkar dan PAN Gabung Koalisi

Pernyataan Lengkap Prabowo Usai Golkar dan PAN Gabung Koalisi

Baca Selengkapnya
Pejuang PPP Siap Terima Saksi, Usai Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
Pejuang PPP Siap Terima Saksi, Usai Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

Mengenai deklarasi ini, Witjaksono siap disanksi oleh PPP.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  PPP Blak-blakan Peluang Sandiaga Cawapresnya Ganjar, Efek Golkar & PAN Dukung Prabowo
VIDEO: PPP Blak-blakan Peluang Sandiaga Cawapresnya Ganjar, Efek Golkar & PAN Dukung Prabowo

Ketua Majelis Pertimbangan PPP, Romahurmuziy (Rommy) buka suara soal PAN dan Partai Golkar mendeklarasikan mendukung Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Airlangga: KIM dan Prabowo Bahas Strategi dan Tim Pemenangan Pilpres 2024
Airlangga: KIM dan Prabowo Bahas Strategi dan Tim Pemenangan Pilpres 2024

Ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) mulai membahas strategi pemenangan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jenderal Ahli Intelijen Prediksi Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Ini Respons Pihak Ganjar-Mahfud
Jenderal Ahli Intelijen Prediksi Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Ini Respons Pihak Ganjar-Mahfud

Hendropriyono dalam analisa intelijennya menyoroti faktor yang akan memenangkan Prabowo-Gibran, yaitu cepatnya mesin partai bergerak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: PPP Blak-blakan Peluang Sandiaga Cawapresnya Ganjar, Efek Golkar & PAN Dukung Prabowo
VIDEO: PPP Blak-blakan Peluang Sandiaga Cawapresnya Ganjar, Efek Golkar & PAN Dukung Prabowo

Rommy mengatakan peluang Sandi menjadi cawapres Ganjar Pranowo semakin terbuka. Ia juga yakin bahwa Sandiaga adalah calon terbaik

Baca Selengkapnya
VIDEO: Cak Imin Colek Prabowo
VIDEO: Cak Imin Colek Prabowo "Kalau Mau Menang Cawapresnya Harus dari PKB!"

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar memberi kode keras Prabowo Subianto untuk sosok cawapres.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Beri Masukan ke Pimpinan PPP untuk Gabung Koalisi Prabowo-Gibran
Sandiaga Beri Masukan ke Pimpinan PPP untuk Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Sandiaga mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Baca Selengkapnya
PDIP: Sejarah Mencatat Koalisi Kurus Menang karena Dukungan Rakyat
PDIP: Sejarah Mencatat Koalisi Kurus Menang karena Dukungan Rakyat

Selama mengusung calon pemimpin yang berasal dari rakyat, PDI Perjuangan tidak gentar sedikitpun.

Baca Selengkapnya