Kubu Bamsoet Nilai Airlangga yang Harus Dilaknat Karena Golkar Gagal Menang
Merdeka.com - Loyalis Bamsoet, Nusron Wahid membalas pernyataan loyalis Airlangga Hartarto, Aziz Syamsuddin terkait tuhan bakal melaknat orang yang melanggar kesepakatan. Hal tersebut berkaitan dengan Bambang Soesatyo (Bamsoet) yang kembali mewacanakan maju sebagai calon ketua umum Golkar dalam Munas.
Nusron membalas, seharusnya yang dilaknat adalah Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto yang dinilai mengingkari amanat. Sebab, Golkar diminta memenangkan Pemilu tapi malah gagal.
"Pertanyaan satu yang ingkar siapa, yang melaknat siapa? Wong tidak ada yang ingkar kok justru yang dilaknat itu yang mengingkari amanat rakyat. Diminta memenangkan pemilu, enggak menang, itu yang dilaknat," kata Nusron di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/11).
-
Kenapa Soeharto menentang perselisihan agama? āSaya menentang keras perselisihan agama. Pancasila telah menetapkan dalam sila pertamanya: Ketuhanan Yang Maha Esa. Itu tidak khusus untuk satu kepercayaan agama.ā
-
Siapa yang memimpin Golkar? Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendampingi Presiden Joko Widodo yang memimpin jalannya KTT di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, Rabu (6/9).
-
Kapan Soeharto tidak melibatkan anak-anaknya dalam politik? 'Ini pendidikan politik yang kurang baik, zaman Pak Harto selama sekian puluh tahun itu tidak pernah itu anak-anaknya terlibat politik praktis cuma dia di bisnis.
-
Siapa Ketua Umum Partai Golkar? Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto bersilaturahmi dengan pimpinan ormas Hasta Karya atau pendiri, ormas yang didirikan, dan organisasi sayap partai berlambang pohon beringin, Minggu (6/8/2023).
-
Apa itu Tuhan? Anak-anak memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan sering mengajukan pertanyaan mendalam, seperti 'Apa itu Tuhan?', 'Dari mana aku berasal?', 'Mengapa aku harus tidur?', dan sebagainya.
Nusron mengutip hadis Nabi menjelaskan maksud yang pantas dilaknat orang yang gagal memenangkan Golkar. Dia mengatakan, definisi yang dilaknat adalah orang yang amalnya lebih buruk hari ini daripada kemarin.
Nusron mengaku enggan sebetulnya membawa tuhan ke dalam politik. Tetapi, dia mengatakan pihak Airlangga sudah mulai bawa tuhan berpolitik.
"Kalau bicara dilaknat begitu, bukan saya yang memulai loh pak. Saya enggak pernah bawa-bawa Tuhan dalam berpolitik. Masa Tuhan diajak campur tangan dalam politik," kata dia.
Diberitakan, politikus Golkar Aziz Syamsuddin menanggapi wacana Bambang Soesatyo maju di Munas Golkar. Kendati, Bambang sebelumnya mundur sementara karena maju menjadi Ketua MPR didorong Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
Aziz mengatakan, tak tahu menahu apa kesepakatan Airlangga dan Bamsoet ketika itu. Pendukung Airlangga itu bilang, kesepakatan tersebut hanya diketahui oleh kedua belah pihak.
"Yang tahu antara Pak Airlangga, pak Bamsoet sama Allah yang tahu. Biar yang mengingkari biar Allah yang melaknatnya," kata Aziz di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/11).
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menurut Bamsoet, tantangan dan cobaan itulah yang membuat Golkar semakin menyatu dan saling menguatkan.
Baca SelengkapnyaJokowi membantah ikut cawe-cawe soal isu Munaslub Golkar.
Baca SelengkapnyaBamsoet mengaku kondisi Golkar saat ini baik-baik saja. Menurutnya, partai beringin masih terkonsolidasi dengan baik.
Baca SelengkapnyaPartai Golkar solid dan tengah fokus merebut kemenangan baik pilpres maupun pileg dan pilkada di 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaAirlangga Hartarto mengundurkan diri dari Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) sejak 10 Agustus 2024.
Baca SelengkapnyaDia menyebut tak menjamin Airlangga akan terpilih menjadi ketua umum kembali.
Baca SelengkapnyaKepemimpinan Airlangga diguncang melalui desakan Munaslub. Luhut didukung untuk maju di pemilihan Ketum.
Baca Selengkapnya