Kubu Prabowo-Sandi Berharap Terjadi 'Gol Bunuh Diri' di Detik Akhir Pencoblosan
Merdeka.com - Partai Demokrat menegaskan, hasil akhir Pemilihan Presiden tidak bisa diprediksi. Berbagai hasil lembaga survei yang saat ini rata-rata mengunggulkan capres-cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin, dinilai bukan jaminan sebagai hasil akhir.
Partai Demokrat yakin akan ada peningkatan elektabilitas pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Sandiaga di detik-detik terakhir jelang pemungutan suara. Dia menganalogikan pertandingan sepak bola yang hasil akhirnya tidak bisa hanya berpatokan di atas kertas.
"Sepak bola meskipun lawan sudah unggul oke di dua babak, itu jangan pernah kau anggap hasil akhir sudah berakhir sebelum peluit akhir ditiupkan. Di detik-detik terakhir selalu saja ada yang kita sebut gol bunuh diri," ungkap Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan di Kantor Indikator Politik Indonesia, Jalan Cikini V, Jakarta Pusat, Rabu (3/4).
-
Apa harapan Prabowo untuk Pemilu 2024? Prabowo berharap Pemilu 2024 bisa berjalan damai dan tertib.
-
Kenapa Prabowo maju di Pilpres 2024? Meski sudah masuk ke kursi pemerintahan, Prabowo belum menyerah akan tekadnya.
-
Kenapa Prabowo diprediksi menang di Pilpres 2024? “Dorongan dari Pak Jokowi itu membuat Pak Prabowo Subianto sekarang lebih unggul. Endorse dari Pak Jokowi yang sudah kelihatan itu kan.“
-
Apa yang akan dilakukan Prabowo? 'Pak Prabowo yang akan bisa menjembatani kembali, merajut kembali hubungan Pak Jokowi dengan PDIP. Kita tahulah, dalam hati mereka masing-masing sebenarnya sih sangat mungkin ketemu. Kenapa? Ya Pak Jokowi juga kan besar di PDI-P dan PDI-P juga kan pernah ikut dibesarkan Pak Jokowi,' kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/3).
-
Bagaimana cara Prabowo untuk maju Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Siapa yang ingin memasangkan Prabowo-Gibran? Wacana memasangkan Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming masih terus mencuat.
Kubu Prabowo-Sandi berharap terjadi gol bunuh diri atau kesalahan yang bisa menguntungkan paslon nomor urut 02.
"Gol bunuh diri ini saya persepsikan dengan kesalahan-kesalahan yang terjadi. Yang dapat mempengaruhi pemilih untuk pindah atau mengubah pilihannya," sambungnya.
Meski begitu, Hinca menegaskan partainya akan tetap bekerja keras mendongkrak elektabilitas Prabowo-Sandi dan juga Demokrat. Partai Demokrat dan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi juga telah membagi tugas untuk kampanye ke seluruh wilayah di Indonesia.
"Dan itu terus bergerak di lapangan dan kita saya kira kamera kan enggak bisa bohong tentang apa yang dilihat di lapangan. dan karena itu situasinya masih menarik dua minggu terakhir ini," ucapnya.
Terkait nasib Demokrat, lembaga Indikator Indonesia merilis elektabilitas Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengalami peningkatan. Dalam survei tersebut, elektabilitas partai Demokrat sudah mencapai 8,7 persen. Hinca meyakini elektabilitas partainya bisa semakin meningkat dalam waktu dua minggu hingga waktu pemungutan suara pada 17 April.
"Demokrat terus naik sampai menembus 8,7 dengan margin error plus minus 2,9 dan itulah bisa juga tembus ke angka yang dua digit. kami yakin di dua minggu terakhir ini bisa tembus sampai keangka 15 persen itu," kata Hinca.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Elektabilitas Prabowo-Gibran di lembaga survei selalu unggul
Baca SelengkapnyaLSI Denny JA mengungkap 3 hal yang bisa menggagalkan kemenangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024,
Baca Selengkapnya"Saya sangat percaya, kesombongan itu adalah awal kehancuran," kata Prabowo
Baca SelengkapnyaAri meminta para pendukung mengajak keluarganya untuk menggunakan hak pilihnya untuk mencoblos Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan hasil penghitungan suara, Rabu (14/2) Prabowo-Gibran meraih suara sebanyak 236.
Baca SelengkapnyaOtto Hasibuan Tanggapi Dalil Kubu 01 dan 03: Pemilu 2024 Paling Damai, Bukan Paling Buruk
Baca SelengkapnyaFahri hadir dalam acara mengawal suara rakyat di Istora Senayan
Baca SelengkapnyaCapres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan melaksanakan Kampanye Akbar di SUGBK Jakarta pada 10 Februari 2024.
Baca SelengkapnyaPengamat menilai Prabowo merupakan kandidat capres yang berpotensi besar meraih limpahan elektabilitas pada Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaKhofifah berharap pasangan Prabowo Gibran akan menang satu putaran.
Baca SelengkapnyaPrabowo menambahkan pede menang pemilu satu putaran.
Baca SelengkapnyaTim Hukum AMIN berkeyakinan ada benang merah antara bansos dan suara kemenangan Prabowo di Pilpres 2024.
Baca Selengkapnya