Kubu Risma gaet pemilih pemula, tim Rasiyo gandeng GO-JEK
Merdeka.com - Melalui beberapa even khas anak muda, putra sulung Tri Rismaharini, Fuad Bernardi terus galang dukungan untuk sang bunda di Pilkada Surabaya, Jawa Timur. Sementara tim pasangan Rasiyo-Lucy Kurniasari masih percaya diri singkirkan dominasi incumbent, Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana.
Fuad mengatakan, salah satu even yang sudah dihelatnya bersama tim bentukannya, yaitu Relawan Base untuk menggaet suara, khususnya di kalangan pemilih pemula, adalah aksi solidaritas dan simpati warga atas bencana asap di Sumatera dan Kalimantan. Acara ini, mengawali beberapa even yang akan digelar Fuad dan Relawan Base hingga masa kampanye berakhir.
"Acaranya (aksi simpati untuk korban bencana asap) kita gelar di acara Car Free Day di Taman Bungkul, Surabaya, Minggu kemarin (1/11)," katanya, Selasa (3/11).
-
Kapan Risma mendaftar Pilkada Jatim? Risma melapor dirinya diusung PDI Perjuangan (PDIP) maju dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur (Jatim) 2024.'Bu Risma melaporkan kepada Bapak Presiden bahwa beliau dicalonkan oleh partai politik sebagai bakal calon Gubernur dan telah mendaftar ke KPU Provinsi Jatim,' kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana kepada wartawan, Jumat (30/8).
-
Siapa yang hadir di kampanye RK-Suswono? Pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) dan Suswono menghadiri kampanye akbar bertajuk 'Satu1n Jakarta' di Lapangan Cendrawasih, Cengkareng, Jakarta, pada Kamis (14/11/2024).
-
Siapa yang ikut serta dalam Rembug Anak? Kegiatan ini digelar selama dua hari, 2-3 Mei 2024, diikuti 50 pelajar setingkat SMP/SMA dari berbagai wilayah se-Banyuwangi. Mereka adalah perwakilan forum anak tingkat kelurahan, kecamatan, dan kabupaten.
-
Apa itu Pilkada? Pilkada atau Pemilihan Kepala Daerah adalah proses demokratisasi di Indonesia yang memungkinkan rakyat untuk memilih kepala daerah mereka secara langsung.
-
Bagaimana Ridwan Kamil mengkampanyekan dirinya di Pilkada DKI Jakarta? 'Saya akan sosialisasikan dan membantu Pak Ridwan Kamil menjadi gubernur. Saat mengemudikan angkot, saya akan mengajak penumpang untuk memilih nomor 1, pasangan RIDO,' tuturnya.
-
Bagaimana Risma mendekati penerima bansos? 'Misalkan kemarin saya temukan ada anak yatim enggak ada orang tuanya. rumahnya di jurang, itu saya masuk harus jalan kaki 1 kilo gitu itu enggak ada orang tuanya, saya harus rayu dia. maukah kamu ikut di tempat kami? jadi, saya datang untuk itu,' ujarnya.
Aktivitas ini, lanjut dia, sebagai bentuk aksi penggalangan dukungan untuk pasangan urut dua, Risma-Whisnu. Kata dia, langkah penggalangan dukungan itu dilakukan bersama seratusan relawan muda yang tergabung di Relawan Base.
"Langkah kami ini sebagai bentuk partisipasi kalangan anak muda Surabaya, ikut bisa berpartisipasi dalam proses demokrasi lima tahunan yang digelar di Kota Pahlawan ini. Tentunya, kami aktif menggalang dukungan dari pemilih pemula untuk pasangan Risma-Whisnu," tegas alumni SMA Negeri 5 Surabaya ini.
Fuad menyakini, beberapa aktivitas penggalangan dukungan yang terus digeber bersama tim Base, mampu menarik simpati warga Kota Surabaya, khususnya kaum muda. Terlebih lagi, kemampuan Risma memimpin Kota Surabaya selama lima tahun terakhir, sudah terbukti nyata dirasakan seluruh warga.
Dia menambahkan, anggota Relawan Base merupakan kumpulan dari bermacam komunitas anak muda di Surabaya, seperti komunitas motor, grafity, skateboard, komunitas sosial media, dan beberapa lainnya. Fuad optimistis, relawan Base bergerak total mengantarkan pasangan Risma-Whisnu, kembali memimpin Surabaya untuk lima tahun ke depan.
Pembentukan Relawan Base, aku Fuad, sudah seizin sang ibu, Tri Rismaharini. Sehingga, dengan restu tersebut, dia dan timnya siap turun dan all out memenangkan pasangan Risma-Whisnu.
"Kita akan turun maksimal, khususnya sosialisasi kepada anak muda soal Pilwali Surabaya. Tentang wacana menentukan pemimpin Surabaya yang laik untuk lima tahun ke depan," tuturnya.
Dia melanjutkan "Meski pembentukan tim Base ini atas inisiatif kalangan muda sendiri, kita tetap akan berkoordinasi dengan tim pemenangan Risma-Whisnu."
Selanjutnya, Fuad akan segera mendaftarkan Relawan Base ke Sekretariatan Tim Pemenangan Risma-Whisnu di Jalan Kapuas. "Rencananya, kalau ndak Rabu besok ya hari Kamisnya kami akan daftarkan Relawan Base ke sekretariat pemenangan," terangnya.
Terpisah, tim pasangan nomor urut satu, Rasiyo-Lucy mengklaim terus mendapat aliran dukungan dari berbagai elemen masyarakat, yang terus berdatangan di Posko Pemenangan SeRasi, Jalan Flores 15 Surabaya.
Kata Ketua Tim Pemenangan Rasiyo-Lucy, Agung Nugroho, hingga saat ini, sudah ratusan dukungan yang sudah masuk. Beberapa elemen yang siap memenangkan pasangan yang disokong Partai Demokrat dan Partai Amanah Nasional (PAN) ini, di antaranya Paguyuban GO-JEK, Organda Surabaya, Forum Komunikasi Pendiri Partai Demokrat, Kelompok Rumah Tangga Perempuan Miskin, Paguyuban PKL dan Tani.
"Dukungan ini memberi motivasi bagi Rasiyo-Lucy memenangkan Pilkada tahun ini di Surabaya. Saya optimis bisa menang, apalagi dukungan terus mengallir," katanya yakin.
Mantan Komisioner KPU Jawa Timur ini juga menegaskan, dukungan yang datang untuk Rasiyo-Lucy ini, murni dari masyarakat yang ingin perubahan. Bukan atas dasar paksaan. "Mereka sebagian besar menilai Surabaya perlu ada perubahan. Selama ini, hanya taman yang terlihat, untuk sektor lain masih lemah," ungkapnya menyindir Risma.
Karena itu, masih kata Agung, mereka (para pendukung) memberikan harapan besar agar Rasiyo-Lucy bisa memberikan perubahan berarti.
"Kita tersandung dengan dukungan ini. Artinya ada kepercayaan pasangan SeRasi bisa melakukan perubahan. Mereka juga akan mengawal suara dukungan hingga coblosan nanti, untuk antisipasi kecurangan," tuturnya. (mdk/cob)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Selain dukungan, relawan yang terdiri dari anak muda ini turut meresmikan RIDO Headquarter
Baca SelengkapnyaHasto mengatakan,Zinedine sudah akrab dengan kegiatan Ganjar, seperti ikut mendampingi sang ayah bertemu dengan pimpinan redaksi media beberapa hari lalu.
Baca SelengkapnyaGibran mengaku belum menerima jadwal resmi untuk menjadi juru kampanye tim pemenangan Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaBanyak relawan yang melakukan pendaftaran untuk menjadi bagian dari RIDO dengan kategori yang berbeda-beda.
Baca SelengkapnyaRiza juga menyebut ada komposisi tim pemenangan juga sudah rampung dan telah diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaTim RK-Suswono menargetkan menang besar bukan hanya menang tipis, sebab menyangkut harga diri Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.
Baca SelengkapnyaHasto Kristiyanto membongkar strategi untuk memenangkan pasangan Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans di Pilkada Jatim.
Baca SelengkapnyaHasto mengungkit bahwa Ganjar merupakan orang yang familyman.
Baca SelengkapnyaHercules diminta naik ke atas panggung bersama dengan jajaran pimpinan partai politik pendukung Ridwan Kamil-Suswono.
Baca SelengkapnyaPKS memastikan seluruh mesin partainya bergerak dengan optimal demi memenangkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono.
Baca SelengkapnyaKetujuh orang tersebut telah bertemu dengan Pramono Anung di kediamannya.
Baca SelengkapnyaCalon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) mengaku bakal bertemu dengan seluruh warga Jakarta untuk silaturahmi.
Baca Selengkapnya