Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kumpulkan 9 sekjen parpol, Pramono Anung minta kampanyekan capaian pemerintah

Kumpulkan 9 sekjen parpol, Pramono Anung minta kampanyekan capaian pemerintah Pramono Anung. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Sekretaris Kabinet Pramono Anung melakukan pertemuan khusus dengan sembilan sekretaris jenderal partai politik pada Senin (7/5) siang. Pertemuan tersebut digelar di Gedung Sekretariat Kabinet, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta. Pramono menyebut, pertemuan itu merupakan inisiatifnya.

"Inisiatornya dari saya. Saya ini yaitu Pramono Anung Wibowo, Sekretaris Kabinet," ucapnya di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (7/5).

Mantan Sekjen PDIP itu mengungkapkan, pertemuan dia dengan sekjen parpol dalam rangka menyampaikan capaian kerja pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Dia berharap, para sekjen bisa menyampaikan kepada masyarakat apa saja yang sudah dilakukan pemerintah.

"Supaya semuanya tahu apa yang sudah dilakukan oleh pemerintah," ujar dia.

Pramono membantah jika pertemuan ini dianggap sebagai upaya pemerintah untuk berpolitik. Menurutnya, dalam berdemokrasi sah-sah saja pemerintah menyampaikan hasil capaian kerjanya.

"Dalam tradisi demokrasi kan biasa-biasa saja," kata Pramono.

Pramono juga mengakui, dari sembilan sekjen parpol tersebut tidak ada yang berasal dari Partai Amanat Nasional (PAN). Pramono memang tidak mengundang karena PAN belum mendeklarasikan Joko Widodo sebagai calon presiden di Pilpres 2019.

"PAN kan belum deklarasi. Kalau yang lain kan sudah," ujar Pramono.

Dari informasi yang beredar, sembilan sekjen parpol yang diundang Pramono berasal dari PDI Perjuangan, Partai Nasdem, Partai Golkar, Partai Hanura, PPP, PSI, Perindo, PKPI dan PKB.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Politisi Parpol KIM Plus Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024
7 Politisi Parpol KIM Plus Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta 2024

Dukungan diberikan setelah mereka melakukan pertemuan tertutup di kediaman Pramono Anung, Kamis (31/10).

Baca Selengkapnya
Prabowo Panggil Ketua Umum Parpol ke Istana, Surya Paloh hingga Aher Hadir
Prabowo Panggil Ketua Umum Parpol ke Istana, Surya Paloh hingga Aher Hadir

Prabowo Subianto memanggil para ketua umum partai politik (parpol) ke Istana Kepresidenan Jakarta

Baca Selengkapnya
Pramono Maju Pilgub Jakarta, Istana: Tak Harus Mundur Jadi Seskab, Cukup Cuti saat Kampanye
Pramono Maju Pilgub Jakarta, Istana: Tak Harus Mundur Jadi Seskab, Cukup Cuti saat Kampanye

Pramono cukup mengajukan cuti saat masa kampanye, tidak perlu mundur sebagai Seskab

Baca Selengkapnya
Daftar Calon Para Menteri Prabowo yang Hadir di Kertanegara
Daftar Calon Para Menteri Prabowo yang Hadir di Kertanegara

Mereka satu per satu menyambangi kediaman Prabowo sekira pukul 15.00 WIB.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Tertawa Terbahak-Bahak Pramono Anung Minta Izin Maju Pilkada Jakarta 2024
VIDEO: Jokowi Tertawa Terbahak-Bahak Pramono Anung Minta Izin Maju Pilkada Jakarta 2024

Jokowi mengetahui Pramono mendapat tugas dari Ketua Umum PDIP Megawati untuk menjadi calon gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya
Potret Prabowo Dikawal Gibran dan Dasco, Makan Siang Bareng Lima Ketum Parpol
Potret Prabowo Dikawal Gibran dan Dasco, Makan Siang Bareng Lima Ketum Parpol

Presiden Prabowo Subianto mengajak lima ketua umum partai politik untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/11).

Baca Selengkapnya
Bocoran: Pramono Anung Ditawari Kursi Kepala Badan oleh Prabowo, Pilkada Jakarta Selesai?
Bocoran: Pramono Anung Ditawari Kursi Kepala Badan oleh Prabowo, Pilkada Jakarta Selesai?

Tak ada sepatah kata pun keluar dari mulut Pramono Anung usai bertemu Prabowo.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ingin Rutin Bertemu Ketum Parpol, Seminggu Sekali
Prabowo Ingin Rutin Bertemu Ketum Parpol, Seminggu Sekali

Para ketua umum partai menyampaikan berapa hal kebijakan-kebijakan yang kemungkinan masih perlu dikaji kepada Prabowo.

Baca Selengkapnya
Pramono Anung Menghadap Prabowo di Kertanegara, Bakal Jadi Menteri dari PDIP?
Pramono Anung Menghadap Prabowo di Kertanegara, Bakal Jadi Menteri dari PDIP?

Politisi PDIP itu tiba di Kertanegara, Jakarta, Selasa (15/10) sekitar pukul 12.50 WIB.

Baca Selengkapnya
Ditanya Keterlibatan Penyusunan Kabinet Prabowo, Ini Kata Jokowi
Ditanya Keterlibatan Penyusunan Kabinet Prabowo, Ini Kata Jokowi

Prabowo Subianto telah mulai menyeleksi calon-calon menterinya dengan memanggil sejumlah tokoh ke rumah pribadinya di Hambalang.

Baca Selengkapnya
Pramono Anung Tak Tergoda Tawaran Prabowo
Pramono Anung Tak Tergoda Tawaran Prabowo

Mantan Sekretaris Kabinet Pramono Anung menjadi salah satu yang dipanggil Presiden terpilih, Prabowo Subianto ke Kertanegara, Selasa (15/10).

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Bantah Jika Pencalonan Pramono Anung Bentuk Kompromi ke Istana
Puan Maharani Bantah Jika Pencalonan Pramono Anung Bentuk Kompromi ke Istana

Puan menegaskan, setiap partai termasuk PDIP memiliki hak mengusung calon di Pilkada.

Baca Selengkapnya