Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Loyalis Amien Rais Minta Mumtaz Berhenti Ugal-ugalan Menyerang Ayahnya Sendiri

Loyalis Amien Rais Minta Mumtaz Berhenti Ugal-ugalan Menyerang Ayahnya Sendiri Amien Rais dan Mumtaz Rais. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Loyalis Amien Rais, Agung Mozin kembali menyoroti pernyataan Putra Amien Rais, Mumtaz Rais yang tidak yakin PAN Reformasi bakal terwujud. Menurutnya, pernyataan Mumtaz memalukan dan tidak terpuji.

"Apa yang dilakukan Mumtaz Rais sebagai ketua OKK PAN sungguh sangat memalukan karena apa yang dia lakukan itu adalah sebuah potret kecil dari sebagian besar elite Partai lama yang bukan hanya cemas dan panik tapi menunjukkan sikap yang tidak terpuji," katanya lewat keterangannya kepada merdeka.com, Kamis (3/9).

Dia melihat, sikap Mumtaz yang terkesan menyerang Amien Rais sebagai ayah yang membesarkannya, sungguh di luar adab masyarakat Indonesia yang sangat religius.

"Sehingga dapat kita nilai bahwa Mumtaz yang menjadi ketua OKK DPP PAN begitu tega memperlakukan orang tuanya seperti itu apalagi hanya orang-orang yang berstatus sebagai kader PAN," ucapnya.

Agung mempertanyakan sikap PAN yang tidak menegur Mumtaz. Agung berharap Mumtaz mengubah sikap ugal-ugalannya.

"Apakah sikap demikian buruk itu dapat ditoleransi oleh elite PAN sehingga tidak bisa dihentikan cuma karena ada kecemasan berlebihan atas hadirnya PAN Reformasi?," ujar dia.

"Pertanyaan saya mengapa kami dan Pak Amien Rais yang membentuk Partai baru kemudian kalian yang repot?. Semoga dengan komentar ini segera menghentikan sikap ugal-ugalan seorang anak kepada ayah kandungnya sendiri," tandasnya.

Diberitakan, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) sekaligus Putra Amien Rais, Mumtaz Raiz menyoroti pembentukan partai baru ayahnya yang kemungkinan bernama PAN Reformasi. Menurutnya, partai tersebut tidak akan terwujud.

"PAN Reformasi ini alih-alih akan terbentuk dan dideklarasikan, malah yang ada nyungsep sebelum tumbuh," kata Mumtaz, Selasa (1/9).

Menurut dia, tidak ada satu pun anggota DPRD/DPRD maupun kepala daerah dari PAN yang tertarik bergabung ke partai baru Amien. Sebab, dia bilang , partai tersebut diisi orang-orang berhalusinasi.

"Lihatlah, tidak ada satu pun Anggota Dewan kita dan Kepala Daerah kita yang mengarah ke sana. Kenapa? Karena mereka semua sibuk bekerja, bukan seperti para pengangguran itu yang luntang-lantung berhalusinasi mau bikin partai," ujarnya.

Mumtaz melanjutkan, bila PAN Reformasi benar terbentuk, makan dirinya akan berenang dari Pantai Kapuk sampai Labuan Bajo. Bahkan, jika PAN Reformasi sudah punya SK Menkumham, dirinya akan kembali berenang dari Labuan Bajo ke Pantai Kapuk.

"Kalau memang PAN Halusinasi (baca: PAN Reformasi) benar terbentuk dan diisi oleh seperempat saja dari anggota dewan kita yang berjumlah sekitar 1500-an, maka saya sebagai KETUA POK DPP penjaga tangguh benteng PAN ini, akan berenang dari pantai Kapuk sampai Labuan Bajo, sebagai bentuk give away, persembahan dari saya," ucapnya.

"Tidak cukup sampai di situ, jika sampai Menkumham kasih SK untuk PAN Halusinasi ini, maka saya akan beri give away lagi, berenang dari Labuan Bajo sampai Kapuk. Bolak-balik. Kita tunggu sampai Desember," pungkasnya. (mdk/fik)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Abdul Rozak Ayah Ayu Ting Ting Marah ke Orang Malaysia di Tanah Suci: Jangan Menghina Negara Saya!
Momen Abdul Rozak Ayah Ayu Ting Ting Marah ke Orang Malaysia di Tanah Suci: Jangan Menghina Negara Saya!

Ayah dari pedangdut cantik, Ayu Ting Ting itu marah-marah ke orang Malaysia saat tengah berada di Tanah Suci.

Baca Selengkapnya
Susul PAN dan Golkar,  Amien Rais Dukung Prabowo Jika Anies Baswedan Gagal Nyapres
Susul PAN dan Golkar, Amien Rais Dukung Prabowo Jika Anies Baswedan Gagal Nyapres

Amien menilai ada pihak berupaya menjegal Anies, sehingga dukungan bakal dialihkan ke Prabowo.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Kecewa Respons Istana Hadapi Petisi dan Kritik Akademisi: Jangan Ditarik ke Politik
Cak Imin Kecewa Respons Istana Hadapi Petisi dan Kritik Akademisi: Jangan Ditarik ke Politik

Petisi tersebut sebagai pengingat yang isinya adalah agenda perubahan tanpa sengaja sama iramanya.

Baca Selengkapnya
Kiai di Jombang Batal Dukung Anies Baswedan Karena Pilih Cak Imin
Kiai di Jombang Batal Dukung Anies Baswedan Karena Pilih Cak Imin

Namun, dukungan tersebut langsung dibatalkan karena sang jagoan berpasangan dengan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Senyum Anies Respons Tidak akan Didukung Keluarga Gus Dur di Pilpres 2024
Senyum Anies Respons Tidak akan Didukung Keluarga Gus Dur di Pilpres 2024

Anies terlihat hanya memberikan senyuman sembari menghindari awak media.

Baca Selengkapnya
PCNU Indramayu Tegaskan Tegak Lurus PBNU
PCNU Indramayu Tegaskan Tegak Lurus PBNU

Mustofa mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Aliansi Santri Gus Dur menggugat, tidak sesuai dengan sikap Nahdliyin.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Cak Imin, Ajakan Gus Ipul Ke NU Tak Pilih Paslon Didukung Ba'asyir: Memalukan!
VIDEO: Respons Cak Imin, Ajakan Gus Ipul Ke NU Tak Pilih Paslon Didukung Ba'asyir: Memalukan!

Cak Imin mengomentari soal ajakan Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul, untuk tidak mendukung pasangan yang didukung Ustaz Abu Bakar Ba'asyir.

Baca Selengkapnya
Bertubi-Tubi Derita Munir Akibat Ulah Anak: Istri Dibunuh, Dibohongi & Uang Digelapkan Ratusan Juta
Bertubi-Tubi Derita Munir Akibat Ulah Anak: Istri Dibunuh, Dibohongi & Uang Digelapkan Ratusan Juta

RA tega membunuh ibu kandungnya. Namun demikian, ayahnya meminta dia tak dihukum berat. Kenapa?

Baca Selengkapnya
Guru Besar Ramai-Ramai Kritik Pemerintah, Cak Imin: Artinya Lampu Merah, Jangan Diabaikan
Guru Besar Ramai-Ramai Kritik Pemerintah, Cak Imin: Artinya Lampu Merah, Jangan Diabaikan

Cak Imin meminta sikap yang disampaikan para guru besar dari berbagai kampus jadi bahan evaluasi.

Baca Selengkapnya
Cak Imin ke Prabowo: Tidak Usah Emosi, Paling Penting Adu Visi Misi
Cak Imin ke Prabowo: Tidak Usah Emosi, Paling Penting Adu Visi Misi

Cak Imin meminta ke Prabowo untuk tidak emosian, tetapi mengajak untuk adu gagasan

Baca Selengkapnya
Anies Baswedan Tak Dapat Dukungan dari Keluarga Gus Dur di Pilpres 2024
Anies Baswedan Tak Dapat Dukungan dari Keluarga Gus Dur di Pilpres 2024

Yenny mengaku keluarga dan pendukung Gus Dur bakal mendukung capres yang ada tokoh NUnya sebagai cawapres kecuali Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Jejak Nusron Wahid di NU, Dulu Dicopot dari Pengurus PBNU Kini Kritik Gus Yahya
Jejak Nusron Wahid di NU, Dulu Dicopot dari Pengurus PBNU Kini Kritik Gus Yahya

Jejak Nusron Wahid di NU, Dulu Dicopot dari Pengurus PBNU Kini Kritik Gus Yahya

Baca Selengkapnya