Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mahfud MD Cawapres, Jokowi lebih mudah selesaikan masalah

Mahfud MD Cawapres, Jokowi lebih mudah selesaikan masalah Mahfud MD. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Mantan Ketua MK Mahfud MD disebut menjadi kandidat salah satu calon wakil presiden Joko Widodo di Pilpres 2019. Sosok Mahfud dinilai tepat untuk menjawab isu pemerintahan Jokowi tidak dekat dengan umat Islam.

Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah, Gun Gun Heryanto menyampaikan, jika memilih Mahfud MD sebagai cawapres pendampingnya pada Pemilu 2019, maka dukungan terhadap Jokowi dari kelompok Islam makin kuat.

Kehadiran Mahfud yang berlatar belakang santri dan dekat dengan NU serta Muhammadiyah diyakini dapat mendekatkan pemerintah dengan umat dan sekaligus menepis fitnah politik identitas.

Orang lain juga bertanya?

"Karena kita tidak bisa menampik makna santri itu ada di Mahfud MD," kata Gun Gun di Jakarta, Rabu (18/7).

Menurut Gun Gun, Mahfud MD juga bisa menjadi jawaban dari alotnya komunikasi partai politik pendukung terkait figur cawapres Jokowi. Pasalnya, semua partai politik pendukung akan berebut kursi cawapres dengan harapan bisa menjadi capres pada Pemilu 2024.

Maka dari itu, kata Gun Gun, Jokowi dan parpol pendukungnya dia yakini bakal memilih figur nonparpol yang bisa diterima semua pihak.

"Orang yang bisa diterima semua, maka Mahfud MD punya posisi di situ," ujarnya.

Gun Gun menyampaikan, kelebihan Mahfud MD yang lainnya adalah menguasai hukum tata negara, berpengalaman jadi anggota DPR, dan pernah menjadi Menteri Pertahanan serta Menteri Hukum dan Perundang-Undangan.

Jika kekhawatirannya adalah memerlukan figur yang menguasai isu ekonomi, Gun Gun menyarankan Jokowi menguatkan tim ekonominya dari kalangan profesional untuk menjadi menteri atau tim ekonomi.

"Mahfud MD bisa membantu Jokowi menyelesaikan masalah. Sekarang ini lebih pada bagaimana membuat dukungan itu loyal hingga waktu pemungutan suara," ungkap Gun Gun.

Sumber: Liputan6.com (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kabar Mahfud MD Mundur dari Menko Polhukam Makin Kencang, Ini Profilnya
Kabar Mahfud MD Mundur dari Menko Polhukam Makin Kencang, Ini Profilnya

Mahfud MD merupakan tokoh yang pernah mencicipi jabatan di ketiga lembaga negara, dimensi yudikatif, legislatif di DPR RI, dan dimensi eksekutif.

Baca Selengkapnya
Mahfud Sudah Lapor Jokowi Jadi Bakal Cawapres Ganjar
Mahfud Sudah Lapor Jokowi Jadi Bakal Cawapres Ganjar

egawati menilai Mahfud merupakan sosok yang banyak pengalaman.

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Ucapkan Terima Kasih pada Jokowi, Sinyal Mundur dari Menko Polhukam?
Mahfud MD Ucapkan Terima Kasih pada Jokowi, Sinyal Mundur dari Menko Polhukam?

Mahfud MD mengaku bersyukur, telah diberikan amanah sebagai Menteri

Baca Selengkapnya
Bikin Terkejut, Sempat Gagal jadi Cawapres Jokowi, Mahfud MD Ditunjuk Dampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Bikin Terkejut, Sempat Gagal jadi Cawapres Jokowi, Mahfud MD Ditunjuk Dampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

Menkopolhukam Mahfud MD resmi diumumkan jadi cawapres Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres, Mahfud MD Dinilai Paling Konsisten
Debat Cawapres, Mahfud MD Dinilai Paling Konsisten

Profesor bidang hukum itu juga lebih lancar dan tepat sasaran dalam menjawab pertanyaan ketimbang dua Cawapres lain

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Kerap Kritik Pemerintah, Istana Ungkap Reaksi Jokowi
Mahfud MD Kerap Kritik Pemerintah, Istana Ungkap Reaksi Jokowi

Belakangan, Mahfud kerap mengkritik pemerintah Jokowi.

Baca Selengkapnya
Tren Elektabilitas Mahfud MD dalam Survei
Tren Elektabilitas Mahfud MD dalam Survei

Elektabilitas Mahfud terus menanjak. Apalagi setelah namanya resmi jadi cawapres Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Megawati Beberkan Alasan Pilih Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar
Megawati Beberkan Alasan Pilih Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar

Megawati kembali memuji Mahfud sebagai sosok yang jujur, tampil apa adanya, ideologinya juga tidak perlu diragukan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Tegaskan Jokowi Restui Mahfud Cawapres Pendamping Ganjar
VIDEO: Istana Tegaskan Jokowi Restui Mahfud Cawapres Pendamping Ganjar

Jokowi juga menyetujui permohonan cuti Mahfud ketika terlibat politik aktif

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Bersiap Mundur, Pengamat Nilai Yusril, Tito & Hadi Tjahjanto Berpeluang jadi Menko Polhukam
Mahfud MD Bersiap Mundur, Pengamat Nilai Yusril, Tito & Hadi Tjahjanto Berpeluang jadi Menko Polhukam

Jokowi diprediksi menunjuk tokoh dari kalangan profesional jika Mahfud benar akan mundur dari Menko Polhukam.

Baca Selengkapnya
Menguat jadi Cawapres Ganjar, Ini Modal dan Kekuatan Mahfud MD untuk Dongkrak Suara di Jatim
Menguat jadi Cawapres Ganjar, Ini Modal dan Kekuatan Mahfud MD untuk Dongkrak Suara di Jatim

Sekjen PDI Perjuangan Hasto membenarkan Mahfud MD disuarakan publik menjadi Cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Mahfud Mundur dari Menteri Dianggap Pesan Sindiran untuk Presiden Jokowi
Mahfud Mundur dari Menteri Dianggap Pesan Sindiran untuk Presiden Jokowi

Ray juga menyebut ada keuntungan lain dari sisi elektoral yang bisa didapat dari Mahfud jika keluar dari kabinet.

Baca Selengkapnya