Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mantan Caketum Golkar sebut pengganti Setnov tergantung Jokowi

Mantan Caketum Golkar sebut pengganti Setnov tergantung Jokowi Rapimnas Golkar. ©2016 dok. Biro Pers Setpres

Merdeka.com - Desakan Munaslub berhembus kencang pasca Setya Novanto (Setnov) ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Namun, calon pengganti Setya Novanto dinilai tergantung dari restu Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ketua DPP Partai Golkar Indra Bambang Utoyo mengatakan, nama di internal Golkar memang banyak bermunculan yang digadang sebagai pengganti Setnov. Kendati begitu, dia meyakini, pengganti Novanto tergantung restu Jokowi nantinya.

"Nama banyak sekarang yang muncul, para gajah (petinggi Golkar)semua punya calon, tapi semua tergantung pada DPD. Kedua, saya terpaksa buka saja, pengaruh pemerintah besar sekali, bukan JK, tapi Jokowi, itu fakta," kata Indra saat berbincang dengan merdeka.com, Selasa (18/7).

Indra mengakui, tak enak sebenarnya menyatakan bahwa Golkar di bawah pengaruh Jokowi yang notabene adalah kader PDIP. Tapi menurut dia, itu fakta nyata yang sekarang terjadi.

"Salah satu yang utama itu menurut saya, tergantung restu Jokowi, ini enggak enak, tapi fakta di lapangan begitu," kata Indra.

Mantan Caketum Golkar di Munaslub 2016 ini mencontohkan, saat Jusuf Kalla (JK) memaksakan kehendak menjadi ketua umum Golkar, namun hal itu tak berdampak baik bagi partai. Golkar kalah di Pemilu 2009 saat mencalonkan JK-Wiranto. Golkar, dia nilai, tak bisa lepas dari pemerintah.

Selanjutnya Ical, mencoba bertahan menjadi oposisi usai kalah Pemilu 2014, tapi kemudian tumbang. Golkar kembali ke pemerintah.

"Golkar tidak didesain untuk berada di luar pemerintahan. Itu (kasus Ical) salah satu contohnya juga," tutup dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Alasan Senior Golkar Usul Jokowi jadi Calon Ketum Golkar
Alasan Senior Golkar Usul Jokowi jadi Calon Ketum Golkar

Senior Partai Golkar Musfihin Dahlan mengungkapkan alasan mengusulkan Jokowi menjadi Ketua Umum Golkar.

Baca Selengkapnya
Senior Golkar Serukan Paket Lengkap: Jokowi Ketum, Bahlil Sekjen
Senior Golkar Serukan Paket Lengkap: Jokowi Ketum, Bahlil Sekjen

Senior Golkar Musfihin Dahlan mengusulkan Jokowi menjadi Ketua Umum Golkar bersama Bahlil Lahadalia sebagai Sekjen.

Baca Selengkapnya
Golkar Sodorkan Nama Sekar Anak Akbar Tandjung jadi Wakil Bobby Nasution di Pilgub Sumut
Golkar Sodorkan Nama Sekar Anak Akbar Tandjung jadi Wakil Bobby Nasution di Pilgub Sumut

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto usai menyerahkan surat dukungan kepada Bobby Nasution.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham: Jokowi dan Golkar Suasana Kebatinannya Dekat
Idrus Marham: Jokowi dan Golkar Suasana Kebatinannya Dekat

Dia pun menyampaikan bahwa dalam internal Partai Golkar ada tahapannya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diisukan Jadi Ketua Umum Golkar, Ini Respons AGK
Jokowi Diisukan Jadi Ketua Umum Golkar, Ini Respons AGK

Rumor Jokowi akan menjadi Ketum Golkar muncul menyusul beredarnya surat sejumlah politisi senior Golkar yang meminta Jokowi menggantikan Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Isu Jokowi Bakal Masuk Struktural Golkar, PDIP Sebut Rumor Selama ini Terbukti
Isu Jokowi Bakal Masuk Struktural Golkar, PDIP Sebut Rumor Selama ini Terbukti

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menanggapi isu Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal jadi dewan pembina Partai Golkar.

Baca Selengkapnya
Reaksi Dingin Puan Ditanya Isu Manuver Jokowi Rebut Kursi Ketum PDIP
Reaksi Dingin Puan Ditanya Isu Manuver Jokowi Rebut Kursi Ketum PDIP

Reaksi Dingin Puan Ditanya Isu Manuver Jokowi Rebut Kursi Ketum PDIP

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita
Jokowi soal Isu Munaslub Golkar: Itu Urusan Internal, Tak Ada Hubungan dengan Kita

Jokowi membantah ikut cawe-cawe soal isu Munaslub Golkar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rapimnas Golkar Dibuka di Tengah Isu Jokowi Diusulkan jadi Ketua Umum
FOTO: Rapimnas Golkar Dibuka di Tengah Isu Jokowi Diusulkan jadi Ketua Umum

Sebelumnya, beredar surat sejumlah politisi senior Golkar yang meminta Jokowi menggantikan Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Airlangga Banyak Didukung Jadi Ketum Golkar Lagi, Bamsoet: Tergantung Tikungan Terakhir
Airlangga Banyak Didukung Jadi Ketum Golkar Lagi, Bamsoet: Tergantung Tikungan Terakhir

Dia menyebut tak menjamin Airlangga akan terpilih menjadi ketua umum kembali.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diisukan Masuk Golkar, Airlangga: Bagus-Bagus Saja, Beliau Tokoh Nasional
Jokowi Diisukan Masuk Golkar, Airlangga: Bagus-Bagus Saja, Beliau Tokoh Nasional

Menurut dia, Presiden Jokowi merupakan tokoh nasional.

Baca Selengkapnya
Hasto Minta Jokowi Janji Depan Rakyat Tak Ambil Alih PDIP dan Golkar
Hasto Minta Jokowi Janji Depan Rakyat Tak Ambil Alih PDIP dan Golkar

Hasto mengatakan, seharusnya Presiden Jokowi berjanji di hadapan rakyat.

Baca Selengkapnya