Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Manuver Agung Laksono bikin merinding kubu Prabowo

Manuver Agung Laksono bikin merinding kubu Prabowo Agung Laksono bertemu Megawati. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Setelah mendapatkan tiket emas dari Kementerian Hukum dan HAM, Agung Laksono melakukan safari politik. Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Ancol itu menemui sejumlah elite partai politik.

Agung menemui Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Umum Hanura Wiranto dan kemarin bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan dibungkus dalam silaturahmi politik.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar munas Ancol Priyo Budi Santoso yang ikut dalam rombongan Agung menegaskan, Golkar senang karena diterima Mega dengan tangan terbuka. Dalam pertemuan itu Golkar dengan tegas akan mendukung pemerintahan Jokowi-JK.

Orang lain juga bertanya?

"Ibu Mega dengan tangan terbuka menerima kami dan kami mengapresiasi pertemuan ini demi kepentingan bangsa dan negara, kami sepakat mempererat kerja sama di parlemen, karena PDIP dan Golkar dua partai terbesar di negeri ini," kata Priyo di kediaman Megawati Soekarnoputri di Jl Teuku Umar, Jakarta, Senin (16/3) kemarin.

Priyo menjelaskan, pertemuan tersebut juga membahas tentang Pilkada serentak tahun ini. Namun, ia membantah kedua partai telah berbicara soal koalisi untuk bertarung dalam Pilkada serentak. "Belum bicara seperti itu," kata Priyo.

Keluarnya Golkar dari Koalisi Merah Putih (KMP) membuat kubu Prabowo Subianto jadi ketar-ketir. Bahkan kekuatan KMP di Parlemen termasuk Golkar kubu Aburizal Bakrie sudah menggalang kekuatan untuk menggelar hak angket pada Menkum HAM Yasonna Laoly. Jika Golkar keluar, KMP tak bertaring lagi. Parlemen akan dikuasai oleh Koalisi Indonesia Hebat (KIH) pendukung Jokowi-JK di pemerintahan.

Situasi inilah yang membuat KMP khawatir. Tanpa Golkar, suara KMP di parlemen menjadi berkurang drastis. Tak bisa dominan seperti sebelumnya.

Prabowo dalam berbagai kesempatan menyentil Menkum HAM. Menurut Prabowo, keputusan Menkum HAM mengesahkan kepengurusan Agung ada yang janggal.

Reaksi Prabowo ini langsung ditanggapi serius Agung Laksono. Dengan lantang Agung menegaskan agar Prabowo tak ikut campur dalam internal Golkar.

"Urusan dalam negeri tidak usah ikut campur lah," kata Agung pekan lalu.

Menurut Agung, Kementerian Hukum dan HAM yang berhak menentukan sah atau tidaknya kepengurusan partai beringin, bukan orang dari partai lain. "Biar kami selesaikan sendiri, kami juga punya cara sendiri, apalagi sudah ada panduan," ujar Agung.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masih Panas Gara-Gara Dualisme Ketum PMI, JK & Agung Laksono Tak Tegur Sapa di HUT ke-60 Partai Golkar
Masih Panas Gara-Gara Dualisme Ketum PMI, JK & Agung Laksono Tak Tegur Sapa di HUT ke-60 Partai Golkar

JK menyebut Agung Laksono 'hobi' memecah belah. Ia menyinggung Kosgoro usungan Agung Laksono untuk memecah belah Golkar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kehadiran Kuda Cokelat Mengejutkan Prabowo saat Mengunjungi Markas Golkar
FOTO: Kehadiran Kuda Cokelat Mengejutkan Prabowo saat Mengunjungi Markas Golkar

Belum diketahui apakah kuda tersebut sebagai hadiah yang diberikan Airlangga atau Golkar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: AHY Blak-Blakan Ungkap Arahan Tegas Prabowo soal Menteri Pakai Mobil Maung
VIDEO: AHY Blak-Blakan Ungkap Arahan Tegas Prabowo soal Menteri Pakai Mobil Maung

AHY mengatakan arahan tersebut sudah disampaikan Prabowo saat acara pembekalan Menteri di Akmil Magelang, Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Deklarasi Capres di Museum Naskah Proklamasi, Kubu Prabowo Dilaporkan ke Bawaslu
Deklarasi Capres di Museum Naskah Proklamasi, Kubu Prabowo Dilaporkan ke Bawaslu

Ganjarian Spartan DKI Jakarta melaporkan kubu Prabowo ke Bawaslu

Baca Selengkapnya
Deretan Menteri Kontoversial Jelang 100 Hari Kabinet Prabowo
Deretan Menteri Kontoversial Jelang 100 Hari Kabinet Prabowo

Ada Menteri yang tancap gas bekerja menjalankan presiden. Namun, tidak sedikit menteri yang memantik kontroversi

Baca Selengkapnya
Hasto PDIP Sentil Koalisi Prabowo Deklarasi di Museum: Proses Saja Langgar UU, Gimana Nanti?
Hasto PDIP Sentil Koalisi Prabowo Deklarasi di Museum: Proses Saja Langgar UU, Gimana Nanti?

Hasto menilai museum nasional tidak boleh digunakan untuk kampanye atau aktivitas politik praktis.

Baca Selengkapnya
Respons Keras Jusuf Kalla Terkait Pencalonan Agung Laksono Jadi Caketum PMI: Ilegal dan Pengkhianatan
Respons Keras Jusuf Kalla Terkait Pencalonan Agung Laksono Jadi Caketum PMI: Ilegal dan Pengkhianatan

Tindakan Agung tersebut dinilai JK merupakan ilegal dan pengkhianatan terhadap organisasi PMI karena tidak mengikuti peraturan yang berlaku.

Baca Selengkapnya
JK Polisikan Agung Laksono Buntut Manuver Ilegal Kursi PMI
JK Polisikan Agung Laksono Buntut Manuver Ilegal Kursi PMI

JK tidak heran dengan tindakan Agung. Ia menyebut Agung pribadi yang kerap suka memecah belah hubungan organisasi.

Baca Selengkapnya
Pembekalan dengan Prabowo Rampung, Gibran Tinggalkan Hambalang Diikuti Rombongan Calon Menteri
Pembekalan dengan Prabowo Rampung, Gibran Tinggalkan Hambalang Diikuti Rombongan Calon Menteri

Mereka mengantre keluar kediaman lantaran berada di dalam kendaraan masing-masing.

Baca Selengkapnya
Prabowo Sebut ‘Ndasmu Etik’, PDIP: Cerminan Ambisi Kekuasaan dan Sangat Melukai Rakyat
Prabowo Sebut ‘Ndasmu Etik’, PDIP: Cerminan Ambisi Kekuasaan dan Sangat Melukai Rakyat

Menurut Hasto, pernyataan Prabowo tersebut memperlihatkan sifat kekuasaan yang tidak memiliki etika dan moral.

Baca Selengkapnya
TB Hasanuddin: Sebagai Kader PDIP, Saya Tersinggung Baliho Ganjar dan Bendera Kebanggaan Kami Dicopot!
TB Hasanuddin: Sebagai Kader PDIP, Saya Tersinggung Baliho Ganjar dan Bendera Kebanggaan Kami Dicopot!

TB Hasanuddin tersinggung dengan pencopotan baliho bendera PDI Perjuangan dan baliho Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Detik-Detik Kapolri Panik Sampai Lari-Lari Datangi Presiden Prabowo Beri Info di Akpol
VIDEO: Momen Detik-Detik Kapolri Panik Sampai Lari-Lari Datangi Presiden Prabowo Beri Info di Akpol

Kapolri sempat panik sampai lari-lari menghampiri Presiden Prabowo untuk memberi info arah dia harus berdiri.

Baca Selengkapnya