Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf Sebut Kampanye 'Indonesia Punah' Mengajarkan Ketakutan dan Frustasi

Ma'ruf Sebut Kampanye 'Indonesia Punah' Mengajarkan Ketakutan dan Frustasi Cawapres Maruf Amin di Banten. ©2018 Merdeka.com/Dwi Prasetya

Merdeka.com - Calon wakil presiden Ma'ruf Amin, mengatakan pihaknya tak akan menggunakan kampanye yang membuat masyarakat menjadi pesimis akan bangsa Indonesia ini. Apalagi hoaks. Hal ini disampaikannya saat memberi masukan kepada Relawan Milenial Jokowi-Ma'ruf (Remaja) di kediamannya.

"Saya bilang, saya tidak akan kampanye menggunakan isu-isu seperti itu (pesimis). Kalau pun ada itu sifatnya mengklarifikasi, bukan kampanye," ucap Ma'ruf di kediamannya, Jakarta, Kamis (20/12/2018).

Dia pun menyindir, seseorang yang menyebut Indonesia akan punah. Menurutnya hal tersebut salah. "Seperti ada orang mengatakan negara akan punah. Emangnya dinosaurus, binatang purba kala memangnya itu. Enggak mungkinlah," kata Ma'ruf yang kemudian disambut dengan tertawa.

Dia menyebut, pernyataan tersebut jelas membawa ketakutan kepada masyarakat.

"Itu mengajarkan ketakutan. Frustasi namanya itu. Itu bukan isu kampanye kita itu, bukan," pungkasnya.

Dia meyakini, Indonesia itu dibangun dengan semangat perjuangan. Sehingga prediksi punah itu tak mungkin terjadi.

"Negara ini dibangun dengan perjuangan, mengobarkan darah dan air mata. Kemudian sudah ditetapkan landasannya, dibangun keutuhan bangsanya. Kemudian didukung oleh sebanyak 260 juta rakyat. Kemudian pembangunan Pak Jokowi sudah mulai dengan milestone-nya. Tinggal nanti maximize dan utility-nya. Enggak mungkin jadi punah, bahkan semakin kuat," ungkap Ma'ruf.

Reporter: Putu Merta Surya PutraSumber: Liputan6.com

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo: Kalau Ada yang Takut-Takuti, Jangan-Jangan Mereka Antek Asing
Prabowo: Kalau Ada yang Takut-Takuti, Jangan-Jangan Mereka Antek Asing

Prabowo menduga pihak-pihak yang menakuti-nakuti masyarakat merupakan antek-antek asing yang ingin Indonesia selalu menjadi negara miskin.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Jokowi Curhat, Dibilang Nakut-Nakuti Tiap Bahas Ancaman untuk Indonesia
VIDEO: Momen Jokowi Curhat, Dibilang Nakut-Nakuti Tiap Bahas Ancaman untuk Indonesia

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sidang terbuka Institut Pertanian Bogor, dalam rangka Dies Natalis ke-60, di Kampus IPB Dramaga Bogor.

Baca Selengkapnya
Mahfud Ungkit Pidato Prabowo Indonesia Bubar 2030: Itu Sumbernya Novel, Bukan Buku Ilmiah
Mahfud Ungkit Pidato Prabowo Indonesia Bubar 2030: Itu Sumbernya Novel, Bukan Buku Ilmiah

Pernyataan tersebut rupanya Prabowo kutip dari salah satu buku yang berjudul Ghost Fleet.

Baca Selengkapnya
Prabowo Buka-bukaan Ungkap Alasan 'Ngebet' Jadi Presiden
Prabowo Buka-bukaan Ungkap Alasan 'Ngebet' Jadi Presiden

Prabowo Subianto mengungkapkan alasannya begitu berhasrat memimpin maupun membangun Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Unek-Unek Presiden Jokowi Kerap Diejek Bodoh, Firaun hingga Planga Plongo
VIDEO: Unek-Unek Presiden Jokowi Kerap Diejek Bodoh, Firaun hingga Planga Plongo

Presiden Jokowi menyampaiakan ia sering mendapat umpatan kata-kata kasar di media sosial. Hal itu disampaikan Jokowi dalam sidang umum di DPR, Rabu (16/8).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mahfud Tajam Kutip Jokowi Soal Penggundulan Hutan RI Tertinggi, Cak Imin Beri Jawaban Keras
VIDEO: Mahfud Tajam Kutip Jokowi Soal Penggundulan Hutan RI Tertinggi, Cak Imin Beri Jawaban Keras

Cak Imin menyinggung pemerintah soal penggundulan hutan dan program pangan yang tidak berhasil.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Dunia Soroti Indonesia Sebagai Raksasa Sedang Bangun
Prabowo: Dunia Soroti Indonesia Sebagai Raksasa Sedang Bangun

Prabowo menilai kadang-kadang orang asing ke Indonesia memiliki niat tidak baik dengan mengambil harta kekayaan di tanah air.

Baca Selengkapnya
Mahfud Ajak Seluruh Caleg PDIP Terpilih Wujudkan Indonesia Emas Bung Karno
Mahfud Ajak Seluruh Caleg PDIP Terpilih Wujudkan Indonesia Emas Bung Karno

Mahfud mengajak meneruskan amanah perjuangan Bung Karno dalam mewujudkan Indonesia Emas.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Dulu Kita Dianggap Lebih Rendah dari Anjing, Anak Zaman Sekarang Harus Tahu!
Prabowo: Dulu Kita Dianggap Lebih Rendah dari Anjing, Anak Zaman Sekarang Harus Tahu!

Prabowo Subianto tidak suka jika bangsa Indonesia dianggap remeh.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menohok Pesan Quraish Shihab Ayah Najwa Sebut Rezim Runtuh Jika Masyarakat Gelisah & Takut
VIDEO: Menohok Pesan Quraish Shihab Ayah Najwa Sebut Rezim Runtuh Jika Masyarakat Gelisah & Takut

Profesor Muhammad Quraish Shibab menghadiri Dialog Kebangsaan "Merawat Ukhuwah Kebangsaan Menjaga Persatuan Indonesia" di UGM Yogyakarta sebagai pembicara

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Keras Tutup Debat Lawan Anies & Ganjar: Musuh Kita Adalah Kelaparan
VIDEO: Prabowo Keras Tutup Debat Lawan Anies & Ganjar: Musuh Kita Adalah Kelaparan

Prabowo mengatakan bahwa musuh Indonesia saat ini adalah kemiskinan, kelaparan, dan kesulitan rakyat

Baca Selengkapnya
VIDEO: Cak Imin Keras Tanya Mahfud Singgung Soal Bencana: Jujur Kiamat Sudah Dekat!
VIDEO: Cak Imin Keras Tanya Mahfud Singgung Soal Bencana: Jujur Kiamat Sudah Dekat!

Cawapres Muhaimin Iskandar, dalam sesi tanya jawab, menanyakan kepada Mahfud MD mengenai bencana ekologi

Baca Selengkapnya