Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf Sindir Prabowo Soal Nama Calon Menteri: Menang Saja Belum

Ma'ruf Sindir Prabowo Soal Nama Calon Menteri: Menang Saja Belum Prabowo Kampanye di Bandung. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin menanggapi santai langkah Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyebut nama politisi koalisi yang bakal dijadikan calon menteri. Menurut Ma'ruf, langkah itu terlalu terburu-buru.

Mustasyar PBNU itu menilai, lebih baik fokus pada pemenangan pemilihan presiden terlebih dahulu. Baru bicara susunan kabinet.

"Tidak perlu dikeluarkan sekarang kerja dulu, menang dulu lah. Menang saja belum kok dikeluarin," ujar Ma'ruf di Ogan Ilir, Sumatera Selatan, Jumat (29/3).

Orang lain juga bertanya?

Meski demikian Ma'ruf menganggap wajar jika Prabowo melakukan manuver demikian. Karena keinginan kuat Prabowo untuk menjadi presiden.

"Ya boleh saja namanya juga orang kepingin, kalau saya dipilih begini-begini," tutur Ma'ruf.

Ketua Umum MUI ini mengatakan, Capres Jokowi mungkin juga sudah memikirkan nama calon menteri jika nantinya kembali terpilih menjadi Presiden. Namun dia yakin nama-nama itu masih disembunyikan Jokowi.

"Kalau kita sih tunggu saja dirahasiakan saja, mungkin Pak Jokowi sudah ngangen-ngangen siapa bakal jadi apa kalau terpilih," kata dia.

Diberitakan, saat berkampanye di Bandung, Capres Prabowo menyebut sejumlah nama tokoh yang digadang-gadang bakal menjadi calon menteri kepada pendukungnya. Nama-nama itu di antaranya Ketua Kogasma Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan, politisi PKS Ahmad Heryawan, Presiden PKS Sohibul Iman, sampai Ketum PAN Zulkifli Hasan.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Disindir Keras Mahfud, Berikut Daftar Menteri Jadi Timses Capres di Pemilu
Disindir Keras Mahfud, Berikut Daftar Menteri Jadi Timses Capres di Pemilu

Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju diketahui masuk daftar tim sukses capres dan cawapres pada Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Gus Ipul: Belum Ada Pembicaraan PBNU dengan Prabowo Terkait Kabinet
Gus Ipul: Belum Ada Pembicaraan PBNU dengan Prabowo Terkait Kabinet

PBNU menyerahkan susunan kabinet kepada Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Mahfud Mundur dari Menko Polhukam, TKN: Momentumnya Terlambat
Mahfud Mundur dari Menko Polhukam, TKN: Momentumnya Terlambat

Menyinggung soal etika, seharusnya Mahfud mundur sejak mendaftar sebagai Cawapres.

Baca Selengkapnya
Susunan Kabinet Prabowo Belum Dibahas, TKN: Jangan Transaksional
Susunan Kabinet Prabowo Belum Dibahas, TKN: Jangan Transaksional

TKN menunggu pengumuman resmi pemenang Pilpres dari KPU pada tanggal 20 Maret 2024

Baca Selengkapnya
Soal Jatah Kursi Menteri Pemerintahan Mendatang, PAN Singgung Hubungan Baik dengan Prabowo
Soal Jatah Kursi Menteri Pemerintahan Mendatang, PAN Singgung Hubungan Baik dengan Prabowo

Dirinya mengungkapkan, jika ketua umum partainya sudah melakukan komunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?
Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?

Wapres Ma'ruf Beri Usulan Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Pilih Didominasi Profesional atau Politisi?

Baca Selengkapnya
Tak Ada di Kertanegara saat Prabowo Panggil Calon Menteri, Ternyata Gibran Lagi Ada Di Sini
Tak Ada di Kertanegara saat Prabowo Panggil Calon Menteri, Ternyata Gibran Lagi Ada Di Sini

Gibran mengaku telah menerima sejumlah bocoran terkait nama calon menteri kabinet pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
TKN Tidak Sarankan Prabowo Mundur dari Menhan: Tidak akan Terjadi Konflik Kepentingan
TKN Tidak Sarankan Prabowo Mundur dari Menhan: Tidak akan Terjadi Konflik Kepentingan

TKN Prabowo-Gibran tidak menyarankan Menhan Prabowo Subianto mundur.

Baca Selengkapnya
PSI: Penilaian Baru Dapat Diberikan Secara Objektif Ketika Kerja Kabinet Merah Putih Sudah Berjalan
PSI: Penilaian Baru Dapat Diberikan Secara Objektif Ketika Kerja Kabinet Merah Putih Sudah Berjalan

Putu Yoga mengungkapkan, anggapan terkait komposisi kabinet yang 'gemuk' tidak bisa menjadi patokan untuk penilaian.

Baca Selengkapnya
Respons Mahfud MD Saat Ditanya Tawaran Menteri Kabinet Prabowo-Gibran
Respons Mahfud MD Saat Ditanya Tawaran Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2014.

Baca Selengkapnya
Gerindra Soal Beredar Susunan Kabinet Prabowo-Gibran: Daftarnya Spekulatif
Gerindra Soal Beredar Susunan Kabinet Prabowo-Gibran: Daftarnya Spekulatif

Susunan kabinet yang beredar di media sosial itu bernama 'Kabinet Indonesia Emas'.

Baca Selengkapnya
Usai 'Interview' Calon Wamen, Prabowo Minta Doakan Timnas Indonesia Menang Lawan China
Usai 'Interview' Calon Wamen, Prabowo Minta Doakan Timnas Indonesia Menang Lawan China

Usai menginterview calon wakil menteri tersebut, Prabowo langsung tancap gas menuju kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/10) petang.

Baca Selengkapnya