Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ma'ruf Yakin Modal Pembangunan Infrastruktur Genjot Suara Jokowi di Sukabumi

Ma'ruf Yakin Modal Pembangunan Infrastruktur Genjot Suara Jokowi di Sukabumi Maruf Amin kampanye di Lombok. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon wakil presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin, meyakini modal pembangunan infrastruktur di Sukabumi mampu mendongkrak suara petahana Joko Widodo (Jokowi). Menurut Ma'ruf, hanya di pemerintahan Jokowi wilayah Sukabumi diberikan perhatian.

"Pastilah, makanya saya bilang ini permulaan sudah bagus yang sudah lama gak maju-maju tapi sejak Pak Jokowi sudah mulai," ujar Ma'ruf di Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (3/4).

Dalam tausyiah Isra Mi'raj, Ma'ruf menyebut beberapa pembangunan yang tengah dikerjakan pemerintah. Seperti, jalan tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi). Saat ini sudah tersambung sampai Cigombong, dan bakal selesai sampai Sukabumi. Selain itu, di era pemerintahan Jokowi, jalur ganda kereta api Sukabumi sampai bandara Sukabumi dikerjakan.

Orang lain juga bertanya?

Selain pembangunan, Ma'ruf yakin masyarakat Sukabumi tidak percaya hoaks dan fitnah yang menyerang Jokowi. Dia harap keberhasilan pembangunan akan membuka mata masyarakat untuk memilih Jokowi-Ma'ruf.

"Saya kira Sukabumi sudah harus lebih rasional dan bisa lebih melihat kenyataan adanya upaya perbaikan dan kita ingin Sukabumi ini menjadi lebih baik," kata Ketum MUI itu.

Ma'ruf memiliki target realistis di angka 60 persen khusus Sukabumi. Sebab, pada 2014, Jokowi bersama Jusuf Kalla hanya mendapatkan suara 30 persenan di Sukabumi.

"60 (persen) lah. Iya realistis lah ya Sukabumi dulunya kalah banyak dulu hanya 30 persen," kata Mustasyar PBNU itu.

Menurutnya, posisi suara Jokowi-Ma'ruf di Sukabumi saat ini berada di angka seri 50 persen. Sementara di Jawa Barat, sedikit unggul di atas 50 persen.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Efek Jokowi, Elektabilitas Prabowo-Gibran di Jawa Tengah Menguat Tajam
Efek Jokowi, Elektabilitas Prabowo-Gibran di Jawa Tengah Menguat Tajam

Sebaliknya, penurunan dialami pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Padahal, Ganjar pernah menjabat Gubernur Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Dahsyatnya Efek Jokowi: Prabowo-Gibran Satu Putaran, Suara Parpol Pendukung Meroket
Dahsyatnya Efek Jokowi: Prabowo-Gibran Satu Putaran, Suara Parpol Pendukung Meroket

Kemenangan Prabowo-Gibran diyakini karena efek Jokowi

Baca Selengkapnya
Survei SMRC: 50,6% Masyarakat Jabar Pilih Ridwan Kamil jadi Gubernur, Dedi Mulyadi 25%
Survei SMRC: 50,6% Masyarakat Jabar Pilih Ridwan Kamil jadi Gubernur, Dedi Mulyadi 25%

Survei SMRC menyebutkan Ridwan Kamil masih menjadi favorit dalam pilkada Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Eks Politikus PDIP Percaya di Hati Jokowi Adalah Paslon 02 Prabowo-Gibran
VIDEO: Eks Politikus PDIP Percaya di Hati Jokowi Adalah Paslon 02 Prabowo-Gibran

Dari hasil survei, 87,8 persen prediksi Jokowi mendukung pasangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Survei Populi Center: Dukungan untuk Prabowo-Gibran di Jateng dan Jatim Naik Paling Besar
Survei Populi Center: Dukungan untuk Prabowo-Gibran di Jateng dan Jatim Naik Paling Besar

Afri menjelaskan, dalam survei sebelumnya, elektabilitas Prabowo-Gibran di wilayah tersebut 45,4 persen. Kini naik menjadi 53,3 persen.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Prabowo-Gibran Naik, Poltracking Ungkap Jokowi Effect Paling Berpengaruh
Elektabilitas Prabowo-Gibran Naik, Poltracking Ungkap Jokowi Effect Paling Berpengaruh

Poltracking mencatat elektabilitas Prabowo-Gibran mengalahkan Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin dengan selisih suara yang besar.

Baca Selengkapnya
Mengukur Tingkat Kepuasan Masyarakat atas Kinerja Jokowi, Harga Kebutuhan Pokok & Korupsi Pejabat Jadi Sorotan
Mengukur Tingkat Kepuasan Masyarakat atas Kinerja Jokowi, Harga Kebutuhan Pokok & Korupsi Pejabat Jadi Sorotan

Meski tingkat kepuasan terhadap kinerja Jokowi cukup tinggi, ada lima kondisi masyarakat di era Jokowi yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya
Prabowo dan Jokowi Blusukan Bareng ke Jateng, Elektabilitas Ganjar Terancam?
Prabowo dan Jokowi Blusukan Bareng ke Jateng, Elektabilitas Ganjar Terancam?

Di Magelang, Jawa Tengah, pada Senin (29/1), Jokowi dan Prabowo meresmikan graha utama Akademi Militer.

Baca Selengkapnya
Sejauh Mana Jokowi Effect Dongkrak Elektabilitas Prabowo-Gibran?
Sejauh Mana Jokowi Effect Dongkrak Elektabilitas Prabowo-Gibran?

Jokowi effect diyakini mampu mendongkrak elektabilitas Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Prabowo Unggul di Jabar, Jatim, dan Banten
Elektabilitas Prabowo Unggul di Jabar, Jatim, dan Banten

Elektabilitas Prabowo mengungguli Ganjar di Jabar, Jatim, dan Banten.

Baca Selengkapnya
Airlangga Optimistis Prabowo Masih Unggul di Jabar, Ini Alasannya
Airlangga Optimistis Prabowo Masih Unggul di Jabar, Ini Alasannya

Prabowo-Gibran ditargetkan peroleh 50 persen lebih di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Survei LSI, Masyarakat Puas Kinerja Jokowi Lebih Pilih Prabowo-Gibran Daripada Ganjar-Mahfud
Survei LSI, Masyarakat Puas Kinerja Jokowi Lebih Pilih Prabowo-Gibran Daripada Ganjar-Mahfud

Responden yang puas terhadap kinerja Presiden Jokowi mengalami peralihan dukungan ke Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya