Mau nyalon ketum, Marzuki Alie belum dapat undangan kongres Demokrat
Merdeka.com - Kongres ke-IV Partai Demokrat yang akan dihelat di Surabaya tinggal satu minggu lagi. Namun hingga saat ini, bakal calon Ketua Umum Demokrat Marzuki Alie belum mendapatkan undangan untuk hadir di kongres tanggal 11 Mei-13 Mei nanti.
Marzuki mengaku tidak mengetahui alasan panitia yang sampai saat ini belum memberikan undangan. Dia mencoba berfikir positif jika undangan memang belum dikirim.
"Sampai saat ini belum ada undangan ke saya untuk hadir dalam kongres di Surabaya nanti. Saya tidak tahu apakah memang belum dikirim atau ada alasan lain kenapa saya belum mendapatkan undangannya sampai sekarang," ujar Marzuki saat dihubungi, Selasa (5/5).
-
Siapa yang menyatakan Demokrat tidak akan rujuk? Ketua BPOPKK DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan tidak mungkin partainya memutuskan untuk rujuk kembali dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mendukung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.
-
Siapa yang diminta tidak mengklaim sebagai kader Golkar? Partai Golkar meminta Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia tidak mengklaim sebagai kader partai yang dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto.
-
Mengapa Demokrat tidak mau rujuk dengan Anies? Demokrat mengaku sudah dibohongi oleh Anies Baswedan. Ketua BPOPKK DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan tidak mungkin partainya memutuskan untuk rujuk kembali dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mendukung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.
-
Siapa yang dilarang MK terlibat dalam sengketa Pilpres? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.
-
Siapa yang tidak ikut Pilkada 2024? Seluruh provinsi yang ada di Indonesia akan melaksanakan Pilkada serentak 2024 kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
-
Siapa yang mengatakan tidak ada refleksi khusus karena Jokowi tidak diundang? 'Tidak ada refleksi khusus atas tidak adanya Pak Jokowi,' kata Hasto di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/5).
Marzuki juga mengaku tidak pernah dilibatkan dalam penyelenggaraan kongres ini. Meskipun diketahui, Marzuki saat ini masih menjabat sebagai wakil ketua majelis tinggi Partai Demokrat.
"Saya sebagai wakil ketua majelis tinggi sama sekali tidak dilibatkan. Dihubungi saja tidak berkaitan dengan kongres ini," tutur dia.
Marzuki kembali berpikir ulang untuk maju di kongres jika tak mendapatkan undangan seperti saat ini. Dia juga merasa tidak perlu datang ke kongres jika tak diundang oleh panitia.
"Yah kalau tidak diundang oleh panitia, apakah pantas saya hadir? Kita lihat saja nanti perkembangannya," pungkasnya.
Seperti diketahui, sedikitnya sudah ada tiga calon yang digadang-gadang bakal maju di kongres Demokrat. Mereka yakni incumbent Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Marzuki Alie dan Gede Pasek Suardika. (mdk/rnd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Usai diperiksa, Alexsius menceritakan dirinya didepak dari PDI Perjuangan dengan posisi saat akan dilantik menjadi anggota DPR RI.
Baca SelengkapnyaPaloh tengah menahan diri untuk melakukan pertemuan dengan di luar koalisi.
Baca Selengkapnya