Menko Luhut: Kedewasaan berpolitik semakin hari semakin matang
Merdeka.com - Jelang pilkada serentak yang akan dihelat 9 Desember mendatang, Menko Polhukam, Luhut Binsar Pandjaitan menilai kedewasaan dalam berpolitik bangsa Indonesia saat ini semakin matang dari tahun ke tahun.
Apresiasi ini dinyatakan ketika Luhut menggelar acara 'Silaturahmi Menko Polhukam dengan pimpinan partai politik dalam rangka menyuarakan Pilkada serentak 2015' di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (16/10) siang.
"Kami melihat kedewasaan berpolitik semakin hari semakin matang, tahun ini telah naik hingga 9.23 persen dari tahun lalu. Saya berharap capaian berpolitik kita semakin baik dalam pilkada serentak nanti," kata Luhut di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (16/10).
-
Siapa yang berharap Pilgub Jakarta satu putaran? Bakal calon wakil gubernur Jakarta Suswono berharap kontestasi Pilkada Jakarta 2024 dapat berlangsung satu putaran saja.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Bagaimana Pilkada Serentak diadakan? Dalam sistem presidensial, pemilihan dilakukan secara langsung oleh rakyat, yang menciptakan akuntabilitas dan legitimasi bagi pemimpin daerah.
-
Bagaimana menjadi pantarlih pilkada? Dengan mematuhi semua syarat-syarat yang telah ditetapkan, calon Pantarlih akan memenuhi kualifikasi untuk mendaftar sebagai Pantarlih pada Pilkada 2024.
-
Siapa yang menyampaikan harapan untuk Pilkada 2024? Hal itu disampaikan inisiator Desak Anies, yang juga Koordinator Media Ubah Bareng, Ghifari Fachrezi. Kata pria 26 tahun ini, anak muda akan lebih merasa didengar dan dilibatkan.
Lebih lanjut, terkait masih maraknya kecurangan-kecurangan yang terjadi di daerah dalam pilkada, menurutnya pemerintah akan mencoba semaksimal mungkin untuk meminimalisir segala bentuk kecurangan agar pilkada serentak pertama dalam sejarah Indonesia berjalan sukses.
"Kita terus terang ingin pilkada serentak ini sukses, ini tantangan besar bagi demokrasi Indonesia. Kita akan cegah terjadinya kecurangan dan saya berharap kepala daerah yang terpilih membawa kesejahteraan bagi daerahnya," tandasnya.
Pantauan merdeka.com, Jumat (16/10) selain ada Menko Polhukam Luhut B Panjaitan, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, Menkum HAM Yassona Laoly dan Jaksa Agung HM Prasetyo.
Sedangkan partai yang datang ke Hotel Borobudur tersebut di antaranya, Ketum Golkar versi Munas Bali Aburizal Bakrie, Ketum Golkar versi Munas Ancol Agung Laksono, Sekjen PDIP Hasto Kristianto, Wasekjen PPP Ismail Marzuki (versi Djan Fariz) dan Mustafa Kamal dari PKS, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Ketua DPP Gerindra Taufik Basari, Sekjen PPP Dimyati Natakusumah, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan, dan Ketua DPP Hanura Nurdin Tampubolon.
(mdk/ren)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kondisi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan terus membaik selama menjalani perawatan di Singapura.
Baca SelengkapnyaLuhut meminta kepada para petinggi dan pengurus Partai Golkar jangan menciderai keberhasilan Partai Golkar di Pemilu 2024 ini.
Baca SelengkapnyaLuhut mengaku siap menjadi Ketua Umum Partai Golkar. Dengan catatan, banyak kader Partai Golkar yang mendukungnya duduk di kursi ketum.
Baca SelengkapnyaMenteri Luhut mengatakan, bahwa dirinya sengaja memilih nyoblos di Pulau Dewata karena kebetulan bersamaan dengan rapat persiapan World Water Forum 2024 di Bali
Baca SelengkapnyaMasyarakat tidak lagi memperdebatkan Pemilu 2024 saat Lebaran
Baca SelengkapnyaPenentuan ketua umum baru berada di Musyawarah Nasional partai Golkar yang akan digelar 20-21 Agustus ini.
Baca SelengkapnyaMalam keakraban atau makrab digelar pada hari kedua retreat di Akademi Militer Magelang.
Baca SelengkapnyaLuhut yakin bahwa Gibran, sebagai cawapres dari Prabowo Subianto, akan menjadi pemimpin yang membawa visi keberlanjutan.
Baca SelengkapnyaDia melihat masyarakat riang gembira berbondong-bondong ke TPS.
Baca Selengkapnya"Ya, itu enggak apa-apa. Kita semua akan melanjutkan, kan tidak akan membubarkan negara," kata Mahfud
Baca SelengkapnyaPilkada ini menjadi momen krusial bagi masyarakat untuk menentukan arah pembangunan dan kebijakan di daerah masing-masing.
Baca Selengkapnya