Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menteri Termuda Jokowi di Kabinet Kerja Jilid I

Menteri Termuda Jokowi di Kabinet Kerja Jilid I Presiden Jokowi ucapkan Hari Raya Idul fitri. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden terpilih Jokowi berulang kali mengatakan jika Kabinet Kerja selanjutnya lebih berwarna, karena akan diisi oleh kalangan muda yang cerdas dan profesional.

"Sudah sering saya sampaikan, akan banyak warna itu. Akan banyak warna yang muda-muda," ujar Jokowi disela makan siang di Sukoharjo, Jawa Tengah, Minggu (28/7).

Dalam Kabinet Kerja periode 2014-2019, beberapa pos kementrian diisi oleh menteri-menteri yang bisa dibilang muda jika dibandingkan dengan menteri-menteri lainnya. Rata-rata menteri termuda Jokowi dalam Kabinet Kerja jilid I berusia 45-50 tahun. Sedangkan sisanya berusia diatas 50 tahun.

Berikut ini menteri-menteri termuda Jokowi dalam Kabinet Kerja jilid I:

Puan Maharani

Dalam Kabinet Kerja Jokowi saat ini, Puan Maharani termasuk menteri termuda. Puan Maharani kelahiran tahun 1973, September tahun ini Puan akan berusia 46 tahun.

Puan menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan. Pada Pileg 2019, Puan kembali maju sebagai caleg dari PDIP. Dan berhasil lolos ke Senayan dengan perolehan suara mencapai 404.304 suara dari Dapil V Jawa Tengah.

Hanif Dhakiri

Selanjutnya, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri masuk dalam menteri termuda Kabinet Kerja. Hanif Dhakiri kelahiran 1972 berusia 47 tahun. Menjadi salah satu menteri termuda yang dimiliki Jokowi, Hanif Dhakiri bersama beberapa menteri lainnya membentuk group band yang di beri nama Elek Yo Band.

Hanif Dhakiri sebagai gitaris dan vokalis utama, selanjutnya ada Kepala Badan Ekonomi dan Industri Kreatif Triawan Munaf bertindak sebagai pemain keyboard, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sebagai bassist, Menteri Ketenagakerjaan , Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai vokalis, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebagai drummer.

Hanif Dhakiri kembali masuk dalam bursa calon menteri yang diusulkan oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk kabinet Jokowi selanjutnya.

Imam Nahrawi

Kemudian, ada Menteri Pemuda dan Olahraga dari PKB yakni Imam Nahrawi. Imam saat ini berusia 46 tahun. Imam juga salah satu menteri yang belum tergantikan sampai saat ini.

Di bawah arahan Imam, pada tahun 2017, Kemenpora meluncurkan program "Gowes Pesona Nusantara" yang dimulai pada tanggal 13 Mei 2017. Kegiatan ini juga menjadi ajang promosi "AYO OLAHRAGA" dengan melibatkan masyarakat secara keseluruhan, sehingga nantinya diharapkan dapat berdampak terhadap meningkatnya derajat kebugaran masyarakat secara umum sehingga dapat mempercepat peningkatan ekonomi masyarakat sekaligus mendukung mempercepat pengembangan fasilitas infrastruktur serta program Pesona Indonesia dan Wonderful Indonesia.

Pada tahun 2018, saat Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan Asian Games dan Asian Para Games, Imam menunjukkan dukungan langsung kepada para atlet dengan mengunjungi setiap pelatnas cabor.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wajah-Wajah Milenial di Kabinet Prabowo-Gibran
Wajah-Wajah Milenial di Kabinet Prabowo-Gibran

Prabowo memberi nama Merah Putih untuk kabinetnya lima tahun ke depan.

Baca Selengkapnya
Inilah Presiden Indonesia Usia Tertua saat Dilantik, Umurnya di Atas 60 Tahun
Inilah Presiden Indonesia Usia Tertua saat Dilantik, Umurnya di Atas 60 Tahun

Dari 7 Presiden yang memimpin Indonesia, BJ Habibie lah kepala negara RI tertua ketika dilantik yakni 61 tahun.

Baca Selengkapnya
INFOGRAFIS: Kabinet Merah Putih, Paling ‘Gemuk’ Sejak Orde Baru
INFOGRAFIS: Kabinet Merah Putih, Paling ‘Gemuk’ Sejak Orde Baru

Berdasarkan data Sekretariat Kabinet, jumlah menteri kabinet sejak masa Presiden B.J. Habibie sampai Jokowi tak pernah lebih dari 40 kementerian.

Baca Selengkapnya
INFOGRAFIS: Kursi ‘Jumbo’ Wakil Menteri Kabinet Prabowo Kalahkan Jokowi dan SBY
INFOGRAFIS: Kursi ‘Jumbo’ Wakil Menteri Kabinet Prabowo Kalahkan Jokowi dan SBY

Komposisi wakil menteri di Kabinet Merah Putih tergolong jumbo. Terutama jika dibandingkan dengan kabinet di pemerintahan sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Budi Arie Sebut Jokowi Layak Jadi Wantimpres Prabowo-Gibran: Beliau Terlalu Muda untuk Pensiun
Budi Arie Sebut Jokowi Layak Jadi Wantimpres Prabowo-Gibran: Beliau Terlalu Muda untuk Pensiun

Menurutnya, Jokowi masih sangat terlalu muda untuk pensiun mengingat usianya yang baru menginjak 63 tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bahlil Tajam Kritik Syarat Usia Ikut Pilpres
VIDEO: Bahlil Tajam Kritik Syarat Usia Ikut Pilpres "di Mana Akal Sehat Kita!

Bahlil mengungkap sejarah bangsa di mana banyak anak muda berada di kabinet

Baca Selengkapnya
Kabinet Prabowo-Gibran Tergemuk Sejak Orde Baru hingga Reformasi, Ternyata Masih Kalah dari Presiden Ini
Kabinet Prabowo-Gibran Tergemuk Sejak Orde Baru hingga Reformasi, Ternyata Masih Kalah dari Presiden Ini

Gemuknya kabinet Prabowo tidak lepas dari keputusan menambah jumlah kementerian coordinator dan memecah beberapa kementerian.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta atau Hoaks, TKN Blak-blakan Kabar Susunan Formasi Kabinet Prabowo-Gibran
VIDEO: Fakta atau Hoaks, TKN Blak-blakan Kabar Susunan Formasi Kabinet Prabowo-Gibran

Beredar poster bocoran daftar menteri Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Kelakar Jokowi: HIPMI Sudah Jadi Himpunan Para Menteri Indonesia
Kelakar Jokowi: HIPMI Sudah Jadi Himpunan Para Menteri Indonesia

Jokowi mengingatkan, dirinya juga merupakan anggota HIPMI.

Baca Selengkapnya
Beda dengan Jokowi, Sisi Lain Rapat Kabinet Ala Prabowo
Beda dengan Jokowi, Sisi Lain Rapat Kabinet Ala Prabowo

Dari rapat perdana itu terlihat Prabowo meninggalkan gaya dilakukan presiden sebelumnya Joko Widodo (Jokowi) saat memberikan arahan kepada para menteri.

Baca Selengkapnya
Prabowo akan Bentuk Kabinet Zaken, Jokowi Mendukung: Agar Bisa Segera Bekerja
Prabowo akan Bentuk Kabinet Zaken, Jokowi Mendukung: Agar Bisa Segera Bekerja

Nantinya pemerintahan akan diisi para ahli yang mempunyai keahlian di bidang tertentu.

Baca Selengkapnya
Lima Menteri Prabowo Paling Miskin, Ada yang Tidak Punya Rumah
Lima Menteri Prabowo Paling Miskin, Ada yang Tidak Punya Rumah

Di urutan pertama daftar menteri termiskin di kabinet Prabowo ditempati Menteri Koordinator Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia dengan total kekayaan Rp1,6 M.

Baca Selengkapnya