Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menurut survei Median, ini 3 cawapres terkuat buat Prabowo Subianto

Menurut survei Median, ini 3 cawapres terkuat buat Prabowo Subianto Prabowo dan Anies Baswedan resmikan Roemah Djoeang. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Gerindra, Demokrat, PAN dan PKS tengah berembuk menyusun kesepakatan koalisi di Pilpres 2019. Begitu juga soal nama cawapres untuk Prabowo. Sejumlah nama telah disebut, seperti Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Anies Baswedan, Salim Segaf Aljufrie dan Ustaz Abdul Somad.

Namun, survei terbaru yang dirilis Media Survei Nasional (Median) menemukan, tiga tokoh yang diperkirakan akan mendapatkan dukungan terkuat sebagai calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Prabowo Subianto.

Menurut Direktur eksekutif Median, Rico Marbun, ketiga pasangan yang memiliki elektabilitas tertinggi jika dipasangkan dengan Prabowo secara berurutan antara lain Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Anis Matta dan Zulkifli Hasan.

"Perbedaan elektabilitas ketiga tokoh tersebut relatif tipis, jika dipasangkan dengan Prabowo. Secara berurutan Prabowo-AHY meraih 33 persen, Prabowo-Anis Matta 32,9 persen, dan Prabowo Zulkifli Hasan 32,4 persen," kata Rico dalam pernyataan persnya, Rabu (1//8).

Walaupun perbedaan di antara mereka relatif tipis, namun menurut Rico, sebaiknya Prabowo dalam memilih calon wakil presiden yang bisa mempertimbangkan berbagai faktor penting, antara lain keterwakilan Jawa dan luar Jawa. Sehingga bisa meraih ceruk pemilih di luar Pulau Jawa.

Selain itu, Rico menambahkan, Prabowo juga perlu memperhatikan faktor sipil-militer. Mengingat Prabowo merupakan capres yang merepresentasikan unsur kalangan militer.

"Faktor kompetensi cawapres juga perlu diperhatikan oleh Prabowo. Mengingat tantangan pemerintahan ke depan tidak mudah. Sebenarnya Prabowo membutuhkan the man of crisis untuk mendampinginya," pungkasnya.

Survei ini digelar pada 6-15 Juli 2018, terhadap 1.200 responden pemilik hak suara di 34 provinsi, melalui teknik multistage random sampling dan margin of error sebesar 2,9 persen. Hasil survei menunjukkan dinamika politik yang terjadi selama masa pengambilan data.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Empat Hasil Survei Elektabilitas Capres Cawapres Jelang Debat Ketiga Pilpres
Empat Hasil Survei Elektabilitas Capres Cawapres Jelang Debat Ketiga Pilpres

Jelang pelaksanaan debat ketiga, sejumlah lembaga telah mengeluarkan hasil survei terkait elektabilitas tiga paslon.

Baca Selengkapnya
Sepekan Jelang Kampanye, Siapa Capres-Cawapres Unggul di Survei?
Sepekan Jelang Kampanye, Siapa Capres-Cawapres Unggul di Survei?

Dinamika elektabilitas masih terus terjadi jelang kampanye dimulai.

Baca Selengkapnya
Survei Populi: Prabowo-Gibran 52,2 Persen, Anies-Muhaimin 22,1 Persen dan Ganjar-Mahfud 16,9 Persen
Survei Populi: Prabowo-Gibran 52,2 Persen, Anies-Muhaimin 22,1 Persen dan Ganjar-Mahfud 16,9 Persen

79,8 persen responden mengaku telah mantap dengan pilihannya tersebut.

Baca Selengkapnya
Hasil Survei Capres: Elektabilitas Ganjar dan Prabowo Bersaing Ketat
Hasil Survei Capres: Elektabilitas Ganjar dan Prabowo Bersaing Ketat

Elektabilitas bakal Capres bersaing ketat dalam simulai tiga nama di survei Charta Politika.

Baca Selengkapnya
Survei CSIS: Ini Peta Kekuatan AMIN, Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud
Survei CSIS: Ini Peta Kekuatan AMIN, Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud

Anies dan Prabowo juga bersaing ketat Jakarta dan Banten.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: Berpasangan dengan Erick atau Gibran, Prabowo Ungguli Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud
Survei Indikator: Berpasangan dengan Erick atau Gibran, Prabowo Ungguli Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Jika Prabowo dipasangkan dengan Gibran maka tetap unggul dengan angka 37,5 persen.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Anies-Muhaimin Terbaru di Dua Survei Jelang Debat Capres-Cawapres Ketiga
Elektabilitas Anies-Muhaimin Terbaru di Dua Survei Jelang Debat Capres-Cawapres Ketiga

Ketiga capres akan bertarung gagasan pada debat ketiga yang akan digelar pada 7 Januari 2023.

Baca Selengkapnya
Survei Voxpopuli: Jika Head to Head, Prabowo Jauh Ungguli Ganjar
Survei Voxpopuli: Jika Head to Head, Prabowo Jauh Ungguli Ganjar

Jika disandingkan menjadi tiga capres, nama Prabowo juga tetap mengungguli Ganjar, dan Anies yang ada di posisi akhir.

Baca Selengkapnya
Bersaing Ketat, Ini Peringkat Terbaru Elektabilitas Para Capres di 4 Survei
Bersaing Ketat, Ini Peringkat Terbaru Elektabilitas Para Capres di 4 Survei

Empat lembaga suvei merilis elektabilitas tiga capres

Baca Selengkapnya
Sekjen Gerindra soal Elektabilitas Prabowo Lampaui Ganjar: Tenang, Santai dan Jaga Diri
Sekjen Gerindra soal Elektabilitas Prabowo Lampaui Ganjar: Tenang, Santai dan Jaga Diri

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani meminta kepada seluruh kader Partai Gerindra untuk tetap tenang, santun, dan jaga diri.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Prabowo, Ganjar, Anies dari Berbagai Lembaga
Survei Terbaru Prabowo, Ganjar, Anies dari Berbagai Lembaga

Tiga nama tersebut saling kejar dalam survei elektabilitas sejumlah lembaga polster. Khususnya, Ganjar dan Prabowo yang selisihnya tak sampai 10 persen.

Baca Selengkapnya