Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

MK tolak gugatan ambang batas capres, ini kata Demokrat soal peluang AHY

MK tolak gugatan ambang batas capres, ini kata Demokrat soal peluang AHY Agus Harimurti Yudhoyono di Sumatera Barat. ©2017 istimewa

Merdeka.com - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan ambang batas pencalonan presiden alias presidential threshold (PT). Dengan demikian, batas pencapresan pada Pemilu 2019 tetap harus 20 persen kursi DPR atau 25 persen suara sah nasional mengacu pada hasil Pemilu 2014.

Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Amir Syamsuddin menghormati keputusan MK tersebut. Dia memahami bahwa keputusan MK adalah final dan mengikat sehingga mau tidak mau harus dipatuhi oleh semua pihak.

Amir memahami bahwa putusan MK ini pengaruhi strategi politik di Pemilu 2019. Namun dia menolak bicara tentang apa yang akan dilakukan Demokrat di 2019 dengan aturan main PT sebesar 20 persen.

"Saya kira, kita tentu harus patuhi itu, jangan dulu bicara strategi, saya kira terlalu dini untuk bicara 2019," kata Amir saat dihubungi merdeka.com, Kamis (11/1).

Amir juga tak mau gugatan presidential threshold ini dikaitkan dengan rencana Partai Demokrat mencalonkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai capres atau cawapres di Pemilu 2019. Sekali lagi, mantan Menkum HAM ini menghormati putusan MK tersebut.

"Terlalu sederhana menyimpulkan bahwa mengajukan permohonan untuk kepentingan Agus Yudhoyono. Kan Agus Yudhoyono sendiri tidak pernah mengajukan gugatan mengenai presidential threshold, demikian juga Demokrat. Tapi kita menghormati keputusan itu. Saya kira alangkah baiknya jangan hubungkan putusan itu dengan kepentingan orang per orang," kata Amir menekankan.

Partai Demokrat mengakui bahwa Agus Yudhoyono disiapkan untuk menyambut Pilpres 2019. Bahkan, Agus telah melakukan sejumlah safari politik ke daerah di bawah bendera The Yudhoyono Institute.

Partai Demokrat dan Gerindra adalah dua partai yang walkout saat pengambilan keputusan RUU Pemilu di paripurna DPR beberapa waktu lalu. Dua partai ini ingin presidential threshold dihapuskan karena pemilu legislatif dan pilpres dilakukan serentak pada 2019.

Amir lagi-lagi tak mau berspekulasi tentang langkah Demokrat menghadapi Pemilu 2019 dengan aturan main ini. Begitu juga soal pengusungan capres atau cawapres, menurut Amir, Demokrat saat ini tengah fokus Pilkada serentak lebih dahulu, setelah itu baru kemudian menatap Pilpres 2019.

"Masih telalu dini membicarakan Pemilu 2019," kata Amir.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
MK Tolak Permohonan Ganjar dan Anies, AHY: Saatnya Kita Melakukan Rekonsiliasi
MK Tolak Permohonan Ganjar dan Anies, AHY: Saatnya Kita Melakukan Rekonsiliasi

AHY menilai, keputusan MK menghadirkan sebuah keadilan.

Baca Selengkapnya
Golkar Yakin MKMK Tak Ubah Putusan MK soal Syarat Capres-Cawapres
Golkar Yakin MKMK Tak Ubah Putusan MK soal Syarat Capres-Cawapres

Golkar menyebut, keputusan MK bersifat final dan mengikat.

Baca Selengkapnya
MA Tolak PK Moeldoko, AHY Apresiasi dan Terima Kasih ke Mahfud dan Yasonna
MA Tolak PK Moeldoko, AHY Apresiasi dan Terima Kasih ke Mahfud dan Yasonna

Kubu Moeldoko menerima Peninjauan Kembali (PK) terkait kepengurusan Partai Demokrat ditolak Mahkamah Agung.

Baca Selengkapnya
AHY: Rekonsiliasi Hal Terbaik Setelah MK Tolak Gugatan Hasil Pilpres 2024
AHY: Rekonsiliasi Hal Terbaik Setelah MK Tolak Gugatan Hasil Pilpres 2024

Menurut AHY, Indonesia merupakan negara yang besar, sehingga perlu kolaborasi bersama dalam lima tahun ke depan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senyum Bahagia AHY Beri Pesan Kubu Tak Legowo Putusan MK
VIDEO: Senyum Bahagia AHY Beri Pesan Kubu Tak Legowo Putusan MK

AHY memberikan pesan kepada kubu yang tidak legowo atas kemenangan Prabowo-Gibran di MK.

Baca Selengkapnya
Gerindra Tegaskan MKMK Tidak Mungkin Batalkan Putusan MK, Ini Penjelasannya
Gerindra Tegaskan MKMK Tidak Mungkin Batalkan Putusan MK, Ini Penjelasannya

Gerindra menilai tidak bisa membatalkan keputusan MK soal syarat Capres-Cawapres.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen AHY dan Petinggi Demokrat Bersorak Girang Bacakan PK Moeldoko Ditolak MA
VIDEO: Momen AHY dan Petinggi Demokrat Bersorak Girang Bacakan PK Moeldoko Ditolak MA

Dalam sebuah video, AHY dan jajaran elite Demokrat bersorak gembira membaca putusan Mahkamah Agung menolak PK tersebut.

Baca Selengkapnya
PK Moeldoko Ditolak MA, Demokrat Jateng Tegaskan Solid di Belakang AHY
PK Moeldoko Ditolak MA, Demokrat Jateng Tegaskan Solid di Belakang AHY

Demokrat Jateng menilai keputusan MA menolak PK Moeldoko sudah tepat.

Baca Selengkapnya
Pesan AHY untuk Kubu Anies dan Ganjar: Legowo Terima Putusan MK, Tidak Korbankan Kepentingan Rakyat
Pesan AHY untuk Kubu Anies dan Ganjar: Legowo Terima Putusan MK, Tidak Korbankan Kepentingan Rakyat

AHY mengatakan kekecewaan segelintir pihak hasil Pilpres 2024 telah diputuskan MK jangan sampai mengecewakan mayoritas rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Perintah Tegas AHY Ke Demokrat! Kawal Aturan Pilkada KPU Sesuai Putusan MK
VIDEO: Perintah Tegas AHY Ke Demokrat! Kawal Aturan Pilkada KPU Sesuai Putusan MK

AHY menegaskan, sikap Partai Demokrat ialah bersama rakyat.

Baca Selengkapnya
PK Moeldoko Ditolak, AHY dan Jajaran Demokrat Bersorak Sorai
PK Moeldoko Ditolak, AHY dan Jajaran Demokrat Bersorak Sorai

PK ini merupakan upaya terakhir kubu Moeldoko untuk mengambil kepemimpinan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya
Pertimbangan MA Tolak Peninjauan Kembali Moeldoko
Pertimbangan MA Tolak Peninjauan Kembali Moeldoko

AHY dan jajaran elite Demokrat bersorak gembira membaca putusan Mahkamah Agung menolak PK tersebut.

Baca Selengkapnya