Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Muzakir Manaf: Semua bupati-wali kota Aceh dukung Prabowo

Muzakir Manaf: Semua bupati-wali kota Aceh dukung Prabowo Deklarasi Prabowo-Hatta. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Aceh (PA) Muzakir Manaf, mengatakan partainya mendukung pencapresan Prabowo Subianto - Hatta Rajasa. Bahkan dia menyebut pasangan capres-cawapres tersebut juga didukung oleh seluruh bupati dan wali kota se-Aceh.

Selain itu dia juga tegaskan, seluruh struktur Komite Peralihan Aceh (KPA) dan Partai Aceh seluruh Aceh telah berkomitmen untuk memenangkan Prabowo-Hatta pada Pilpres 9 Juli 2014 mendatang.

Komite Peralihan Aceh (KPA) adalah organisasi mantan Tentara Negara Aceh (TNA) yang tergabung dulunya dalam Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Sekarang mereka sebagian sudah bergabung di bawah payung organisasi KPA dan Partai Aceh.

"Bupati dan wali kota se-Aceh sudah mendukung pencapresan Prabowo-Hatta, jadi kita yakin akan menang di Aceh dan juga menang di Indonesia," ujar Muzakir Manaf yang akrab disapa Muallem, Senin (9/6) di Banda Aceh.

Dia melanjutkan, dukungan ini bukan tidak memiliki alasan. Muallem menjelaskan, alasan kuat mendukung Prabowo-Hatta sebab memiliki komitmen untuk membangun Aceh nantinya. Dia berjanji akan membangun perindustrian, pertanian, perkebunan dan juga pertambangan.

Oleh karena itu, Muallem dalam waktu dekat akan mengambil cuti untuk berkampanye keliling Aceh untuk memenangkan Prabowo-Hatta. Rencananya, kata mantan panglima GAM itu, pada Jumat sampai Sabtu ini dia akan mengambil cuti.

"Sudah saya ajukan cuti Jumat minggu ini, terus Sabtu dan Minggu libur juga, maka saya gunakan untuk berkampanye memenangkan Prabowo-Hatta," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, hampir seluruh kabupaten dan kota pimpinan daerahnya dikuasai oleh Partai Aceh. Kalau pun tidak dikuasai oleh Partai Aceh, dikuasai oleh sejumlah partai politik yang berkoalisi dengan Prabowo-Hatta.

Di antaranya Wali Kota Banda Aceh yang dipimpin oleh kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Illiza Sa’aduddin Djamal, lalu Bupati Kabupaten Aceh Besar dipimpin oleh kader Partai Aceh, Mukhlis Basyah, Wali Kota Lhokseumawe juga kader Partai Aceh, Suadi Yahya. (mdk/mtf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mantan Ajudan Prabowo Diusulkan Jadi Bakal Calon Wakil Gubernur Aceh pada Pilkada 2024
Mantan Ajudan Prabowo Diusulkan Jadi Bakal Calon Wakil Gubernur Aceh pada Pilkada 2024

Partai Gerindra Aceh mengusulkan Sastra Winara sebagai calon wakil gubernur Aceh pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo Cerita Pertama Kali Bertemu dengan Panglima GAM Muzakir Manaf hingga Jadi Teman Akrab
Prabowo Cerita Pertama Kali Bertemu dengan Panglima GAM Muzakir Manaf hingga Jadi Teman Akrab

Prabowo mengungkapkan, pertemuan itu sangat lucu karena sempat berseberangan.

Baca Selengkapnya
PDIP Usung Mantan Timses Prabowo Muzakir Manaf di Pilkada Aceh
PDIP Usung Mantan Timses Prabowo Muzakir Manaf di Pilkada Aceh

Megawati mengusung mantan Timses Prabowo dan Panglima GAM Muzakir Manaf atau Mualem sebagai bakal calon Gubernur Aceh.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Besok, Prabowo Bareng SBY Bakal Hadiri Peringatan 19 Tahun Tsunami Aceh
Besok, Prabowo Bareng SBY Bakal Hadiri Peringatan 19 Tahun Tsunami Aceh

Keduanya diagendakan menghadiri acara peringatan tsunami Aceh.

Baca Selengkapnya
Kubu Prabowo Target Raup 65 Persen Suara di Jatim, Hasil Survei Berbicara Sebaliknya
Kubu Prabowo Target Raup 65 Persen Suara di Jatim, Hasil Survei Berbicara Sebaliknya

Target meraih 65 persen suara itu setelah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa resmi bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Pesta Kembang Api Meriahkan Pembukaan PON XXI di Aceh, Jokowi: Teurimong Geunaseh
Pesta Kembang Api Meriahkan Pembukaan PON XXI di Aceh, Jokowi: Teurimong Geunaseh

Jokowi menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah dan masyarakat Aceh sebagai tuan rumah pembukaan PON. Ucapan itu disampaikannya dalam bahasa Aceh.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif

Prabowo menuturkan, Indonesia dalam keadaan yang sangat memungkinkan untuk bangkit menjadi negara hebat.

Baca Selengkapnya
Prabowo Yakin Bisa Menang Satu Putaran usai Lihat Hasil Survei: Kita Tak Boleh Lengah dan Sombong
Prabowo Yakin Bisa Menang Satu Putaran usai Lihat Hasil Survei: Kita Tak Boleh Lengah dan Sombong

Prabowo Subianto yakin bisa menang Pilpres 2024 satu putaran setelah melihat beberapa survei.

Baca Selengkapnya
Di Depan Prabowo, PAN Harap Dapat Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan
Di Depan Prabowo, PAN Harap Dapat Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

PAN berdoa agar Prabowo tetap teguh berkomitmen serta berjuang bersama dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Baca Selengkapnya