Naik Moge ke KPU, sekjen parpol kubu Jokowi ingin tunjukkan kegembiraan
Merdeka.com - Sembilan sekjen parpol Koalisi Indonesia Kerja melengkapi sejumlah berkas, termasuk struktur tim kampanye nasional (TKN) untuk pasangan bakal capres dan cawapres, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin ke KPU.
Kesembilan sekjen datang sekitar pukul 14.50 WIB dengan motor gede atau 'moge'. Mereka tampil kompak mengenakan kemeja putih dengan dasi merah, layaknya tampilan Presiden Jokowi dalam pembukaan Asian Games 2018.
Sekjen PDIP Hasto kristiyanto menyebutkan, mereka datang dengan nuansa kegembiraan.
-
Siapa Ajudan Presiden Jokowi? Kapten Infanteri Mat Sony Misturi saat ini tengah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo.
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Jokowi tampak didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
-
Siapa yang disebut sebagai timnya Jokowi? 'Prabowo-Gibran serta koalisi Indonesia maju, kami terang-terangan dan tidak malu-malu dan tidak mencla-mencle. Kami adalah timnya Pak Joko Widodo dan Anda tahu saya sekian tahun adalah lawan Pak Jokowi. Dua kali saya kalah (dari Jokowi),'
-
Siapa yang daftar capres cawapres? 'Pada hari Sabtu sore, kami telah mendapatkan surat, menerima surat pemberitahuan rencana pendaftaran partai koalisi, atau gabungan partai politik dari Partai NasDem, Partai PKB, dan Partai PKS,' kata Ketua Divisi Teknis KPU RI Idham Holik dalam konferensi pers di KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (16/10).
-
Kapan Jokowi menandatangani berkas capim KPK? Untuk diketahui, Jokowi telah menandatangani berkas laporan hasil akhir daftar nama calon pimpinan dan Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024—2029. Berkas capim dan dewas yang dilaporkan oleh panitia seleksi telah ditandatangani sejak Senin (14/10) sore.
-
Siapa calon gubernur dari Koalisi Indonesia Maju? 'Pak Andika bagus, kemudian dari segi perfom, pernah sama-sama [tugas]. Saya Kapolres beliau Komandan Paspampres, tak perlu risaukan, demokrasi harus rangkulan dan perbedaan merupakan rahmat yang harus dijalankan sama-sama,' ungkapnya.
"Hari ini dengan nuansa kegembiraan dalam politik sesuai dengan tradisi kepemimpinan dari bapak Jokowi, maka kami datang seluruh tim kampanye yang ditugaskan oleh bapak presiden dan kiai Ma'ruf," ujar Hasto di Gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (20/8).
Dia menjelaskan, selain berkas susunan tim kampanye nasional, mereka juga melengkapi dokumen berupa berkas administrasi, termasuk visi dan misi pasangan calon.
"Untuk bersama sama datang ke KPU dalam rangka melengkapi kelengkapan dokumen administrasi, didalamnya ada visi misi pasangan calon, ada susunan tim kampanye nasional," ucapnya.
Sekitar pukul 15.30 WIB, kesembilannya pun kembali menggeber moge yang terparkir di halaman KPU untuk meninggalkan lokasi.
Sebelumnya, salah satu sekjen pendukung Jokowi, Arsul Sani mengatakan, kendaraan roda dua tersebut dipilih karena dianggap dapat lebih cepat sampai ke KPU.
Dia pun membantah naik moge untuk membalas sindiran sejumlah pihak soal aksi Jokowi mengendarai moge saat menghadiri pembukaan Asian Games di Stadion Gelora Bung Karno yang menuai pro kontra karena dianggap pencitraan.
"Ya enggak biar cepat saja karena kalau naik mobil macet lagi. Kalau naik motor kan bisa cepet," ungkap Sekjen PPP Arsul Sani di Media Center TKN Jokowi-Ma’ruf di Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (20/8).
Reporter: Yunizafira PutriSumber: Liputan6.com
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Nyanyian dan yel-yel serta sorak sorai para pendukung menggema saat para cagub-cawagub DKI Jakarta ambil nomor urut pada Pilkada Serentak 2024.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo atau Jokowi sudah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) soal Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan (Capim) KPK.
Baca SelengkapnyaHasanuddin Wahid berharap, ketika Ridwan Kamil dan Suswono berhasil menjadi gubernur-wakil gubernur Jakarta dapat mewujudkan semangat gotong royong.
Baca Selengkapnya"Kita koalisi persatuan jumlahnya juga sangat banyak, menandakan soliditas, kondusifitas politik,” kata RK
Baca SelengkapnyaJokowi akan memilih 5 nama capim untuk diserahkan ke DPR dan selanjutnya menjalani uji kepatutan dan kelayakan.
Baca SelengkapnyaCalon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) mengaku bakal bertemu dengan seluruh warga Jakarta untuk silaturahmi.
Baca SelengkapnyaSepuluh orang tersebut dinyatakan lolos seleksi wawancara dan tes kesehatan jasmani rohani.
Baca SelengkapnyaForum sekjen ini juga membahas terkait visi misi yang akan menjadi prioritas kerja pemerintahan nantinya.
Baca SelengkapnyaBakal calon wakil gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono memilih jalan menuju Kantor KPU DKI Jakarta dari titik kumpul.
Baca SelengkapnyaTim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju (KIM) resmi terbentuk.
Baca SelengkapnyaKoalisi Indonesia Maju (KIM) Plus resmi mendeklarasikan dukungan untuk Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil akan maju bersama Suswono yang menjadi Bacawagub pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 mendatang.
Baca Selengkapnya