NasDem ibaratkan Cak Imin sebagai balerina politik ingin mencuri perhatian Jokowi
Merdeka.com - Sekretaris Jenderal Partai NasDem Jhonny G Plate menganggap pernyataan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang menyebut Joko Widodo bakal kalah jika tak memilihnya sebagai calon wakil presiden, bukan sebagai sebuah ancaman. Ucapan Cak Imin sapaan Muhaimin dinilai hanya bagian manuver politik biasa.
"Enggak ada ancam-ancaman politik tadi," kata Jhonny di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (9/5).
Jhonny menyebut manuver Cak Imin bertujuan untuk mendapatkan efek elektoral. "Cak imin mau bikin bermanuver untuk elektoral Cak imin bagus tapi yang kita tahu apa? Akhirnya nanti soft landing. Soft landing politik, mendarat yang halus dan lancar itu yang perlu," terangnya.
-
Kenapa Anies-Cak Imin gencar kampanye? Di waktu yang tersisa, tiap paslon kian gencar turun ke lapangan menemui ribuan relawan dan pendukungnya di tiap daerah.
-
Bagaimana incumbent memanfaatkan popularitasnya? Keberadaannya yang sudah dikenal dapat menjadi modal politik yang kuat dalam meraih dukungan.
-
Bagaimana cara politikus maju capres? Sejumlah kandidat maju sebagai capres dengan tujuan ingin menang. Tapi ada juga yang maju karena alasan ingin membantu memperkuat posisi partainya di parlemen sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin jika terjadi kebuntuan politik.
-
Kenapa politikus maju capres ? Sejumlah kandidat maju sebagai capres dengan tujuan ingin menang. Tapi ada juga yang maju karena alasan ingin membantu memperkuat posisi partainya di parlemen sebagai bagian dari upaya mencetak pemimpin jika terjadi kebuntuan politik.
-
Apa tekad Cak Imin di Pilpres 2024? 'Kami memiliki satu tekad dalam pemerintahan yang akan datang minimal harus dibangun 40 kota baru yang selevel Jakarta,' kata Cak Imin dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
-
Siapa artis yang maju Pilkada? Ramzi, selebritas yang juga dikenal sebagai pembawa acara, resmi mendaftarkan diri sebagai calon Wakil Bupati Kabupaten Cianjur untuk Pilkada 2024, mendampingi Muhammad Wahyu sebagai calon Bupati.
Dia mengibaratkan Cak Imin sebagai seorang balerina. Cak Imin tengah mempertontonkan manuver politik agar mendapat perhatian dari partai pendukung Jokowi dan masyarakat.
"Seorang balerina di satu titian yang licin dia menari di situ. Semakin licin semakin lemah gemulai semakin indah dilihat, itu lah demokrasi kita yang saat ini sedang berkembang," jelas dia.
Sebelumnya, saat meresmikan posko Cak Imin Untuk Indonesia (Cinta) sebagai wadah untuk relawan Jokowi-Cak Imin (Join) di Denpasar, Cak Imin, menceritakan alasannya untuk maju menjadi Cawapres.
Pertama, karena PKB memiliki 11 juta suara. Kedua, karena keinginan ulama dan kiai untuk maju menjadi Cawapres 2019.
"Saya punya 11 juta suara di PKB, yang kedua kalangan ulama memerintahkan saya seperti itu. Ini semua berawal dari kalangan Ulama dan Kiai yang memerintah saya. Saya tidak tahu perintahnya kok jadi Wapres. Kemudian, saya tanya kenapa tidak diperintah jadi Presiden. Iya sudah kita jalankan saja," jelasnya.
Kemudian, dia menyebut Jokowi bisa kalah jika bukan cawapresnya adalah dirinya. Hal itu dibenarkan, sebab PKB mempunyai 11 juta suara yang nantinya tidak akan memilihnya.
"Kalau Bapak Jokowi tidak mengajak saya Wapres, itu bisa kalah. Iya PKB tidak memilih, dan 11 juta (suara) tidak memilih," ujarnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Cak Imin mengenakan kemeja putih, jas hitam lengkap dengan sarung ala santri yang dikalungkan ke lehernya
Baca SelengkapnyaCak Imin berorasi politik di kampanye akbar di Stadion JIS
Baca SelengkapnyaBermula ketika salah seorang pengemudi ojol bercerita kepada Anies dan Imin.
Baca SelengkapnyaCak Imin: Rakyat Protes karena Presiden Tidak Netral
Baca SelengkapnyaCak Imin memuji antusiasme masyarakat yang menghadiri kampanye pasangan AMIN.
Baca SelengkapnyaCak Imin mengaku didorong Jusuf Kalla duet dengan Anies saat berkumpul di Masjid Istiqlal 2022 lalu.
Baca SelengkapnyaCak Imin bakal terbang ke Jombang, Jawa Timur, memulai kampanyenya.
Baca SelengkapnyaKedekatan PKB dengan PDIP tak bisa dilihat sebatas isapan jempol belaka.
Baca SelengkapnyaKampanye menggunakan ondel-ondel dilakukan untuk melestarikan budaya
Baca SelengkapnyaCak Imin meminta rakyat yang menilai atas sikap Jokowi di Pilpres
Baca SelengkapnyaCak Imin menceritakan kembali tentang perjodohan antara dirinya dengan Anies Baswedan.
Baca SelengkapnyaCak Imin meminta kepada seluruh kader PMII agar terus memperkuat nilai-nilai organisasi dan kepemimpinan yang digembleng di organisasi tersebut.
Baca Selengkapnya