Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

NasDem Usung Anies, PDIP: Megawati Pesan Ojo Kesusu, Pemerintah Perlu Soliditas

NasDem Usung Anies, PDIP: Megawati Pesan Ojo Kesusu, Pemerintah Perlu Soliditas NasDem deklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden. ©2022 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Partai NasDem telah mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024. Sikap partai pimpinan Surya Paloh tersebut dinilai bisa merongrong kekompakan Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Jokowi. Mengingat ada 3 menteri yang merupakan kader Partai NasDem yang menjadi pembantu presiden saat ini.

Kekhawatiran tersebut dikemukakan politikus senior PDI Perjuangan, Aria Bima seusai acara Sosialisasi Prograk KUR dan Lembaga Keuangan untuk Kredit Usaha Rakyat di Klaten, Jawa Tengah, Selasa (11/10).

"Yang dikhawatirkan oleh PDI Perjuangan, oleh bu Mega, ojo kesusu (jangan buru-buru). Situasi krisis ini perlu soliditas pemerintahan yang kuat," ujarnya.

Orang lain juga bertanya?

"Bayangkan kalau PDI Perjuangan, ibu Mega terpancing mengusung calon presiden 6 bulan yang lalu. Baru satu saja situasi pemerintahan, soliditas pemerintahan sudah enggak kuat. Ada 3 menteri lho, komunikasi, pertanian, perkebunan. Bisa-bisa saling kecurigaan," imbuhnya.

Dia mengaku tak bisa membayangkan bila partai politik mulai memunculkan Capres masing-masing saat pemilu masih lama. Menurutnya, dinamika tersebut bakal mengganggu soliditas pemerintahan Jokowi dalam menghadapi ancaman resesi ekonomi.

"Tapi kalau kemudian waktu yang masih pajang ini koalisi di pemerintahan mempunyai jago sendiri sendiri, yang kami khawatirkan adalah soliditas pemerintahan. Padahal saat ini kita sedang menghadapi berbagai dampak pandemi, kemudian kerawanan situasi ekonomi global yang berdampak pada resesi, inflasi. Ini kita kompak saja belum tentu bisa mbereskan," tandasnya.

Anggota DPR RI asal Solo tersebut mengingatkan Partai NasDem agar tidak terburu buru nengambil sikap. Meskipun deklarasi dukungan kepada Anies Baswedan tersebut merupakan hak setiap partai.

"Kepada kawan kawan di NasDem, itu hak NasDem dan sebagai satu dinamika politik, ya tidak menyalahi aturan. Tapi sekali lagi, kekhawatiran saya sebagai partai pengusung PDI Perjuangan, yang ibu (Megawati) selalu bilang 'ojo kesusu'. Ini baru 2 tahun lebih sedikit, kita sudah mau nggege mongso untuk menampilkan calon presiden," tandasnya.

"Saya kira tepat ibu Mega mengatakan bahwa untuk saling bersilaturahmi, itu adalah proses permufakatan untuk mencari jagonya itu siapa yang akan diusung. Tapi kalau partai koalisi pemerintah semua deklarasi dan menyatakan calonnya masing-masing, saya kira ada waktu yang tepat sesuai dengan jadwal KPU, kapan kita harus deklarasi," tandasnya.

Agar tidak mengganggu jalannya pemerintahan, Aria Bima menyarankan kepada para pimpinan partai koalisi agar saling bersilaturahmi. Saling bertemu menyamakan persepsi terkait persoalan bangsa, serta menetapkan kriteria seorang pemimpin bersama. Selain demokrasi yang sehat, sikap tersebut juga tidak akan mengganggu kekompakan jalannya pemerintahan.

Aria Bima menengarai saat ini ketidakkompakan tersebut sudah muncul. Dia mencontohkan soal Ibu Kota Nusantara.

"Faktanya demikian. Misalnya soal IKN. Itu undang-undang, siapapun presidennya, harus dilaksakan. Dan NasDem tidak hanya bertanggungjawab membuat undang-undang. Juga harus melaksanakan sampai 2024," tandasnya.

Menteri-menteri asal NasDem, lanjut Bima, harus terlibat dalam pembangunan IKN. Di antaranya Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Menteri Pertanian serta Menteri Kominfo. Mereka mempunyai kewajiban untuk mensosialisasikan keberadaan IKN.

"Kan enggak boleh macet, ini program dari pemerintah," pungkasnya.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Disangka, Begini Jawaban Anies saat Diminta Megawati Manut PDIP Jika Ingin Diusung di Pilkada Jakarta
Tak Disangka, Begini Jawaban Anies saat Diminta Megawati Manut PDIP Jika Ingin Diusung di Pilkada Jakarta

Megawati mempertanyakan apakah benar Anies mau didukung PDIP.

Baca Selengkapnya
NasDem Beri Deadline Cari Cawagub Jakarta hingga 22 Agustus, Ini Reaksi Anies
NasDem Beri Deadline Cari Cawagub Jakarta hingga 22 Agustus, Ini Reaksi Anies

NasDem mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta tanpa syarat

Baca Selengkapnya
Anies Akui Sepaham dengan PDIP soal Demokrasi dan Konstitusi, Sinyal Gabung di Putaran Dua?
Anies Akui Sepaham dengan PDIP soal Demokrasi dan Konstitusi, Sinyal Gabung di Putaran Dua?

Anies Baswedan menyatakan sepaham dengan PDIP soal menjaga konstitusi dan demokrasi.

Baca Selengkapnya
Basarah: KTA Anies Bukan Tolok Ukur Maju Pilgub, yang sudah jadi Kader PDIP Saja Bisa Berkhianat
Basarah: KTA Anies Bukan Tolok Ukur Maju Pilgub, yang sudah jadi Kader PDIP Saja Bisa Berkhianat

Basarah menilai, hal tersebut tidak menjadi tolak ukur untuk maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
NasDem Ingatkan PKS dan Demokrat: Tidak Boleh Menyerang Sana Sini Secara Internal Koalisi
NasDem Ingatkan PKS dan Demokrat: Tidak Boleh Menyerang Sana Sini Secara Internal Koalisi

Cawapres Anies Baswedan pasti merupakan orang yang tepat. Begitu juga waktu deklarasi, tunggu waktu yang tepat.

Baca Selengkapnya
Anies Sambangi PDIP Jakarta Siang Ini, Bahas Pilkada?
Anies Sambangi PDIP Jakarta Siang Ini, Bahas Pilkada?

Pertemuan digelar di kantor DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta, Cakung, Jakarta, Sabtu (24/8) siang.

Baca Selengkapnya
Beda dengan Surya Paloh, Demokrat Desak Anies Segera Tentukan Calon Wakil Presiden
Beda dengan Surya Paloh, Demokrat Desak Anies Segera Tentukan Calon Wakil Presiden

Partai Demokrat tidak setuju nama calon wakil presiden yang akan mendampingi Anies Baswedan diumumkan di menit-menit terakhir pendaftaran.

Baca Selengkapnya
Megawati Bilang Ngapain Harus Dukung Anies, Hasto: Beliau Enggak Pernah Enggak Suka Sama Orang
Megawati Bilang Ngapain Harus Dukung Anies, Hasto: Beliau Enggak Pernah Enggak Suka Sama Orang

PDIP tidak serta merta ingin mengusung Anies tanpa ada syarat.

Baca Selengkapnya
Anies Berharap Banyak Partai Beri Dukungan di Pilkada Jakarta 2024
Anies Berharap Banyak Partai Beri Dukungan di Pilkada Jakarta 2024

Anies menyebut, keterbukaan komunikasi dengan partai-partai sudah ada.

Baca Selengkapnya
Di Depan Surya Paloh dan Cak Imin, Anies Puji Konsistensi PKS Jadi Oposisi
Di Depan Surya Paloh dan Cak Imin, Anies Puji Konsistensi PKS Jadi Oposisi

Anies menyebut PKS tidak hanya siap menjadi bagian pemerintah. Melainkan juga siap menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya
Alasan Paloh Usung Anies Jadi Capres: Kita Mau Buktikan Pluralisme Tak Hanya di Bibir
Alasan Paloh Usung Anies Jadi Capres: Kita Mau Buktikan Pluralisme Tak Hanya di Bibir

Surya Paloh mengungkap salah satu alasan mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden.

Baca Selengkapnya
Pesan PKS ke Anies saat Pilih Cawapres: Kalau Demokrat Ngambek, Enggak Bisa Nyapres
Pesan PKS ke Anies saat Pilih Cawapres: Kalau Demokrat Ngambek, Enggak Bisa Nyapres

Pesan PKS ke Anies saat Pilih Cawapres: Kalau Demokrat Ngambek, Enggak Bisa Nyapres

Baca Selengkapnya