PAN: Isu reshuffle jilid II menguat, November atau Desember
Merdeka.com - Isu reshuffle jilid II kembali menguat. PAN dikabarkan paling santer bakal mendapatkan kursi di menteri kabinet kerja pemerintahan Jokowi-JK.
Sekretaris Fraksi PAN Yandri Susanto mengakui memang isu reshuffle ini memang menguat. Namun menurut dia, sampai saat ini belum ada pembicaraan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan tentang jatah kursi di kabinet.
"Kalau masalah reshuffle isunya menguat, tapi kepastian kita belum tahu, pertemuan ketum dengan presiden beberapa kali juga belum dipastikan akan ada reshuffle," kata Yandri kepada merdeka.com, Kamis (15/10).
-
Kenapa Jokowi reshuffle kabinetnya? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Bagaimana Jokowi melakukan reshuffle? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Apa yang bisa dilakukan Jokowi untuk kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Apa tren terbaru di kabinet Jokowi? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Apa usulan PKS untuk Jokowi? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Bagaimana tanggapan Jokowi soal Kabinet Prabowo? Jokowi mengaku tak memberi masukan kepada Prabowo soal penambahan kementerian. 'Kabinet yang akan datang ditanyakan dong kepada presiden terpilih. Tanyakan kepada presiden terpilih. Tanyakan pada presiden terpilih,' kata Jokowi kepada wartawan di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi, Depok, Jawa Barat, Selasa (7/5).
Yandri memprediksi akan terjadi kembali perombakan kabinet dalam waktu dekat. Dia menilai, hal ini akan terjadi pada pertengahan November atau usai Pilkada serentak 9 Desember nanti.
"Kemungkinan pertengahan November, atau paling lambat setelah pilkada. Saya yakin pasti ada reshuffle, dalam waktu dekat," tegas dia.
Yandri menambahkan, PAN siap mengisi kabinet kerja nantinya. Kalaupun tidak mendapat jatah, dia memastikan, PAN tidak ada masalah.
"Kalau PAN diajak kami siapkan kader terbaik untuk kita usulkan ke presiden. Kalaupun enggak diajak kan komitmen awal bukan bagi-bagi kekuasaan," pungkasnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PAN siap menyumbangkan banyak kadernya jika dibutuhkan.
Baca SelengkapnyaApabila nantinya PSI akan ditawari untuk mengisi salah satu kursi menteri, Kaesang mengaku akan ikut keputusan.
Baca SelengkapnyaSaat ini, PAN hanya memiliki 1 kursi menteri di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Zulhas sebagai Menteri Perdagangan.
Baca SelengkapnyaBeredar kabar Presiden Jokowi bakal melakukan reshuffle kabinet dalam waktu dekat.
Baca SelengkapnyaPAN berdoa agar Prabowo tetap teguh berkomitmen serta berjuang bersama dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Baca SelengkapnyaMenteri Perdagangan (Mendag) ini menegaskan, semua diserahkan kepada presiden terkait dengan reshuffle kabinet.
Baca SelengkapnyaMenurut Prabowo, Ketum PAN Zulkifli bisa terkejut bila nantinya PAN diberikan lebih dari apa yang sudah diajukan.
Baca SelengkapnyaKabar reshuffle kabinet muncul di tengah hiruk pikuk kondisi politik menjelang Pemilihan Umum 2024.
Baca SelengkapnyaSandiaga mengatakan, jelang habisnya pemerintahan Jokowi, ia meyakini kabinet masih solid.
Baca SelengkapnyaReshuffle kabinet saat ini masih hak prerogatif Jokowi sebagai presiden.
Baca SelengkapnyaSaat kunjungan kerja di Jawa Timur, hari ini, Jumat (6/9), Jokowi memberi kode akan melakukan reshuffle kabinet.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menanggapi soal rencana perombakan kabinet jelang purnatugas Oktober mendatang.
Baca Selengkapnya