Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PAN: Jangan Ributkan Hotel Borobudur, Itu Hanya Simbol dari Amien Rais

PAN: Jangan Ributkan Hotel Borobudur, Itu Hanya Simbol dari Amien Rais Amien Rais Luncurkan Buku Selamat Datang Revolusi Moral. ©2019 Merdeka.com/Genan

Merdeka.com - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Dradjad Wibowo mengklarifikasi ucapan Amien Rais soal usulan rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 tidak dilaksanakan di Hotel Borobudur, Jakarta karena banyak 'jin'. Menurut Dradjad, ucapan Amien hanya simbolis setelah melihat proses penghitungan suara di Hotel Borobudur.

"Lah KPU kok malah Hotel Borobudur-nya yang diklarifikasi. Hotel Borobudur ini lebih sebagai simbolis saja dari Pak Amien. Itu berdasarkan pengalaman Pak Amien setelah melihat keanehan dalam tabulasi hasil Pemilu di Borobudur," kata Dradjad saat dihubungi merdeka.com, Kamis (28/3).

Dradjad mengungkap alasan Amien tidak mengungkap keanehan tabulasi pemilu sejak dulu. Kata dia, pihaknya baru memiliki bank data jelang Pemilu 2019.

"Tapi karena waktu itu kami belum mempunyai bank data yang memadai, kami belum bisa mengungkapkan secara teknis dan rinci di mana potensi kecurangannya," ungkapnya.

"Sekarang, kita sudah memiliki data DPT. Meskipun ada empat digit NIK yang ditutup oleh KPU. Alasan KPU masuk akal, yaitu menjaga privasi masing-masing pemilih. Kita bisa menerima alasan itu," sambungnya.

Anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini menambahkan, Amien Rais tidak ingin kecurangan terjadi lagi di pemilu kali ini. Sehingga Amien membuat simbol semacam itu untuk mengingatkan KPU sebagai salah satu penyelenggara pemilu.

"Jadi pesan saya, jangan ributkan Borobudurnya. Itu simbolis saja dari pak Amien. Tapi atasi masalah dan tutup semua potensi kecurangan. Ini berbahaya soalnya," ucapnya.

Sebelumnya, Amien Rais meminta proses rekapitulasi hasil Pemilu 2019 tidak dilaksanakan di Hotel Borobudur, JakartaPusat. Sebab, kata dia, hotel tersebut terdapat banyak 'jin'.

"Selain DPT harus segera dibenahi, besok perhitungan hasil Pemilu jangan pernah di Hotel Borobudur. Mereka banyak 'jin' banyak 'genderuwo' di sana," kata Amien di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (26/3).

Amien Rais menjelaskan maksud dari banyaknya genderuwo atau jin di hotel tersebut. Maksud dia, dikhawatirkan lokasi tersebut rawan terkena hacker.

"Sekali-sekali jangan di Hotel Borobudur saya tahu di sana ada banyak sekali hacker dan lain-lain," ungkapnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Amien Rais Sebut Hasil Pemilu 2024 Bisa Diterima Rakyat, Ini Syaratnya
Amien Rais Sebut Hasil Pemilu 2024 Bisa Diterima Rakyat, Ini Syaratnya

Amien Rais berharap tidak terjadi kecurangan secara substansial demi memenangkan salah satu pasangan calon (paslon).

Baca Selengkapnya
204 Juta Data Pemilih Diduga Bocor, Ini Respons Anies
204 Juta Data Pemilih Diduga Bocor, Ini Respons Anies

Calon Presiden (Capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menanggapi informasi bocornya data 204 juta pemilih Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Amien Rais Dukung Presiden Kembali Dipilih MPR: Kalau Sekarang Ketua MPR Enggak Digubris
Amien Rais Dukung Presiden Kembali Dipilih MPR: Kalau Sekarang Ketua MPR Enggak Digubris

Amien Rais setuju sistem pemilihan presiden dikembalikan oleh MPR lewat amendemen UUD 1945.

Baca Selengkapnya
Gerindra Respons Soal Wacana Presiden Kembali Dipilih MPR
Gerindra Respons Soal Wacana Presiden Kembali Dipilih MPR

Hal itu disampaikan mantan Ketua Ketua MPR 1999-2004, Amien Rais usai bertemu dengan pimpinan MPR di kompleks parlemen.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Bali Nyatakan Laporan Tim Hukum AMIN Terkait Dugaan Penggelembungan Suara Tak Penuhi Syarat
Bawaslu Bali Nyatakan Laporan Tim Hukum AMIN Terkait Dugaan Penggelembungan Suara Tak Penuhi Syarat

Bawaslu Bali menyatakan laporan Tim Hukum Nasional AMIN tidak memenuhi syarat materiil.

Baca Selengkapnya
Anies Ingatkan Catatan MK saat Ditanya Keinginan Jadi Menteri Kabinet Prabowo
Anies Ingatkan Catatan MK saat Ditanya Keinginan Jadi Menteri Kabinet Prabowo

Anies minta catatan MK jangan sampai dilupakan hingga tak terulang

Baca Selengkapnya
Anies-Cak Imin Belum Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Ini Alasannya
Anies-Cak Imin Belum Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar belum mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jubir AMIN: Anies dan Gus Imin Salah Satu Kandidat Enggak Punya Beban Masa Lalu
Jubir AMIN: Anies dan Gus Imin Salah Satu Kandidat Enggak Punya Beban Masa Lalu

Rekam jejak Anies selama menjadi gubernur juga tidak punya persoalan HAM. Misalnya di Kampung Akuarium dan Bukit Duri.

Baca Selengkapnya
Jawaban Anies Soal Isu Bikin Ormas atau Partai
Jawaban Anies Soal Isu Bikin Ormas atau Partai

Menurut Anies, perjalanan kerjasama dengan PKB, NasDem, dan PKS dalam kontestasi Pilpres 2024 sudah berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya
Anies Serahkan soal Hak Angket ke Pimpinan Parpol Koalisi
Anies Serahkan soal Hak Angket ke Pimpinan Parpol Koalisi

Sejauh ini Anies masih mengumpulkan bukti-bukti terkait dugaan kecurangan Pemilu.

Baca Selengkapnya
Guyonan Anies Sindir Prabowo di Debat Capres Perdana: Untung Enggak Ada Meja
Guyonan Anies Sindir Prabowo di Debat Capres Perdana: Untung Enggak Ada Meja

Anies sampai melempar sebuah candaan terkait salah satu calon presiden.

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo-Gibran Tegaskan Data Pertahanan Rahasia Negara: Data Nasabah dan Pasien Saja Rahasia
TKN Prabowo-Gibran Tegaskan Data Pertahanan Rahasia Negara: Data Nasabah dan Pasien Saja Rahasia

TKN Prabowo-Gibran mengatakan bahwa data pertahanan adalah bersifat rahasia.

Baca Selengkapnya