Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PDIP: Pemasangan Baliho Puan Maharani Tidak Ada Kaitannya dengan Pilpres 2024

PDIP: Pemasangan Baliho Puan Maharani Tidak Ada Kaitannya dengan Pilpres 2024 Baliho Puan Maharani. ©2021 Merdeka.com/tim merdeka.com

Merdeka.com - Politikus PDI Perjuangan Arteria Dahlan mengatakan, pemasangan baliho dan billboard Ketua DPP PDIP Puan Maharani tidak ada kaitan dengan Pilpres 2024. Namun, baliho itu berkaitan dengan posisi Puan sebagai Ketua DPR RI.

"Saya ingin meluruskan opini yang berkembang, pemasangan baliho maupun billboard itu tidak ada kaitannya sama sekali dengan Pemilu Presiden 2024," ujar Arteria kepada wartawan, Jumat (6/8).

Arteria mengaku, bangga punya pemimpin muda perempuan yang menjadi Ketua DPR. Dampak baliho ini juga lebih ditujukan kepada internal partai. Khususnya di daerah pemilihannya, sebagai penambah semangat juang bagi kader partai.

Orang lain juga bertanya?

"Dampaknya luar biasa di Daerah Pemilihan, billboard tersebut sebagai penambah semangat juang bagi pasukan, mengingatkan bahwa kerja keras tim pemenangan saya tidak hanya sudah berhasil menjadikan saya sebagai anggota DPR RI, tapi juga menjadikan Mba Puan sebagai Ketua DPR RI," ujarnya.

"Mereka sangat bangga sekali, terlebih Mbak Puan itu kan cucu biologis dan idelogis Bung Karno dan Anak biologis dan ideologis Ibu Megawati Soekarnoputri. Pastinya billboard ini menjadi pelecut semangat Tim Pemenangan, agar dapat semakin giat dan mendekatkan jiwa raganya kepada rakyat," tegas anggota Komisi III DPR RI ini.

Arteria menegaskan, pemasangan baliho Puan di daerah lebih bersifat internal. Juga hanya terkait posisinya sebagai Ketua DPR, bukan wacana Pilpres 2024.

"Jadi pemasangan billboard Mbak Puan di sejumlah daerah itu lebih bersifat internal atau kalau diperluas seyogyanya dimaknai terkait dengan posisi beliau sebagai ketua DPR bukan yang lain apalagi terkait dengan pemilu presiden," ujarnya.

Mengenai Pilpres, PDIP tegak lurus konstitusi partai yang memberikan kewenangan penuh kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Megawati memberikan keputusan, kader partai mengawal, mengamankan dan memastikan calonnya menang Pilpres 2024.

"Karena kalau di PDI Perjuangan, kami semua patuh dan tegak lurus konstitusi partai yang telah memberikan kewenangan penuh kepada Ibu Ketua Umum untuk memutus siapa yang akan dicalonkan. Tugas kami mengawal, mengamankan dan memastikan siapapun yang dicalonkan untuk menang dalam pemilu 2024," ucap Arteria.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pidato Puan Maharani Dinilai Jadi Seruan Penting Soal Perempuan dalam Politik
Pidato Puan Maharani Dinilai Jadi Seruan Penting Soal Perempuan dalam Politik

Azre mengatakan, pesan Puan tentang perempuan sarat akan makna yang kuat.

Baca Selengkapnya
Pakai Kerudung, Puan: Tidak Pencitraan, Bukan Capres
Pakai Kerudung, Puan: Tidak Pencitraan, Bukan Capres

Ketua DPP PDI Perjuangan ini mengatakan, ia memakai kerudung bukan karena pencitraan di saat tahun politik. Apalagi dirinya bukan seorang calon presiden.

Baca Selengkapnya
Dulu Tomboy Jago Main Layangan, Kini Jadi Salah Satu Perempuan Paling Berpengaruh di Indonesia
Dulu Tomboy Jago Main Layangan, Kini Jadi Salah Satu Perempuan Paling Berpengaruh di Indonesia

Puan Maharani lahir dari keluarga terpandang sebagai anak Presiden dan cucu Proklamator RI.

Baca Selengkapnya
PDIP: Puan Maharani Calon Tunggal Ketua DPR 2024-2029
PDIP: Puan Maharani Calon Tunggal Ketua DPR 2024-2029

Said menyebut Puan telah disepakati oleh internal PDIP untuk menjadi calon tunggal Ketua DPR.

Baca Selengkapnya
Baliho Raksasa ‘Ganjar Pranowo Presiden Pilihanku 2024’ Tuai Polemik di Jayapura
Baliho Raksasa ‘Ganjar Pranowo Presiden Pilihanku 2024’ Tuai Polemik di Jayapura

Berdasarkan informasi yang diperoleh, bahwa baliho berukuran besar ini sudah terpasang selama satu bulan lebih.

Baca Selengkapnya
Puan Respons Disebut Jadi Calon Tunggal Ketua DPR dari PDIP: Insya Allah
Puan Respons Disebut Jadi Calon Tunggal Ketua DPR dari PDIP: Insya Allah

Puan Maharani disebut menjadi calon tunggal pimpinan DPR RI periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya
Jadi Anggota DPR, Anak Puan Maharani Komitmen Perjuangkan Isu Perempuan, Anak dan Disabilitas
Jadi Anggota DPR, Anak Puan Maharani Komitmen Perjuangkan Isu Perempuan, Anak dan Disabilitas

Putri dari Ketua DPR Puan Maharani yang kerap disapa Pinka itu berharap ditempatkan pada komisi X DPR RI.

Baca Selengkapnya
PDIP soal Ketua DPR 2024-2029: Sudah Final Puan Maharani
PDIP soal Ketua DPR 2024-2029: Sudah Final Puan Maharani

Sementara terkait penentuan pimpinan MPR utusan Fraksi PDIP masih belum diputuskan.

Baca Selengkapnya
Sampaikan Selamat untuk Atlet, Puan Maharani Malah Dapat Pujian soal Desain Ucapan
Sampaikan Selamat untuk Atlet, Puan Maharani Malah Dapat Pujian soal Desain Ucapan

Puan Maharani dipuji netizen usai berikan ucapan selamat untuk para atlet di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Puan Senyum Lebar Soal Kader PDIP Masuk Kabinet Prabowo
VIDEO: Puan Senyum Lebar Soal Kader PDIP Masuk Kabinet Prabowo "Kita Tunggu Saja"

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani terseyum lebar saat ditanya soal kabar adanya kader partainya yang akan masuk dalam kabinet pemerintahan Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya
Puan Maharani: Pemenang Pileg yang Harusnya Berhak jadi Ketua DPR
Puan Maharani: Pemenang Pileg yang Harusnya Berhak jadi Ketua DPR

Saat disinggung soal kabar akan ada Revisi Undang-Undang MPR, DPR, DPRD dan DPD (MD3), Puan mengaku belum mendengar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ekspresi Datar Ganjar saat Puan Maharani Ucap Manis Terima Kasih di Rakernas PDIP
VIDEO: Ekspresi Datar Ganjar saat Puan Maharani Ucap Manis Terima Kasih di Rakernas PDIP

Ekspresi Ganjar Pranowo terlihat berbeda ketika disapa oleh Puan Maharani

Baca Selengkapnya