Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PDIP umumkan cagub Jabar besok, Anton Charliyan optimis terpilih

PDIP umumkan cagub Jabar besok, Anton Charliyan optimis terpilih Kapolda Jabar Irjen Anton Charliyan. ©2017 Merdeka.com/juven

Merdeka.com - DPP PDIP akan mengumumkan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Barat, Kamis (4/1) besok. Salah satu kandidat yakni mantan Kapolda Jabar, Irjen Pol Anton Charliyan mengaku belum mendapat informasi itu.

Anton juga mengaku belum mendapatkan undangan dari DPP PDIP terkait pengumuman cagub dan cawagub Jabar besok.

"Oh gitu ya? Ya karena Jabar bisa (calonkan) sendiri, saya belum dapat informasi apakah besok apakah kapan, jadi saya belum dapat," kata Anton saat dihubungi merdeka.com, Rabu (3/1).

Anton mengaku juga tengah melakukan konfirmasi kepada pihak DPP PDIP tentang kabar pengumuman calon gubernur Jawa Barat. Sayang, dia tak mau membeberkan pihak mana yang tengah dicoba konfirmasi itu.

"Saya sedang konfirmasi apakah ada pengumuman besok," kata Anton.

Meski belum dapat konfirmasi, Anton masih yakin bahwa dirinya yang mendapatkan rekomendasi dari PDIP. Dia meminta media menunggu saja pengumuman resmi dari PDIP.

"Insya Allah doakan saja (dapat rekomendasi), tunggu saja pengumuman resminya. Kita semua berikhtiar, partai akan melihat apa saja yang sudah dilakukan oleh kami sebagai calon," kata Anton.

Dia optimis karena selama ini sudah mengikuti proses seleksi cagub Jabar yang dilakukan oleh tim penjaringan PDIP.

"Insya Allah kan dari awal kita mengikuti tahapan mulai awal pendaftaran, test psikologi, curah gagasan, itu saya ikut terus," kata Wakalemdikpol ini.

Saat ditanya kapan terakhir komunikasi dengan pimpinan PDIP, Anton mengaku terus menjaga komunikasi dengan para pihak terkait di PDIP. Tapi dia menegaskan, komunikasi tak harus melalui pimpinan partai dalam hal ini Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri atau Sekjen Hasto Kristiyanto.

"Saya terus komunikasi, jangan sampai saya salah melangkah, selama ini dengan semua pihak komunikasi tidak harus dengan pimpinan PDIP, tidak harus dengan pimpinan teruss, kan bisa tim ahli yang ditunjuk, kan pimpinan bisa saja sibuk," kata Anton.

Setidaknya, ada empat kandidat yang tengah diamati PDIP dalam penjaringan Pilgub Jawa Barat. Di antaranya, dari internal Puti Guntur Soekarno dan Bupati Majalengka Soetrisno. Dari eksternal ada Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi dan Anton Charliyan.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ganjar Pranowo Tunggu Hari Baik untuk Umumkan Bakal Cawapresnya
Ganjar Pranowo Tunggu Hari Baik untuk Umumkan Bakal Cawapresnya

Ganjar hanya senyum ketika ditanya apakah sosoknya tersebut seorang perempuan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Puan Jawab Kabar Terbaru PDIP akan Usung Anies Baswedan di Pilkada Jawa Barat 2024
VIDEO: Puan Jawab Kabar Terbaru PDIP akan Usung Anies Baswedan di Pilkada Jawa Barat 2024

Ketua DPP PDIP Puan Maharani merespons kabar dan meminta masyarakat menunggu keputusan PDIP

Baca Selengkapnya
Cawapres Ganjar Pranowo Diumumkan Besok!
Cawapres Ganjar Pranowo Diumumkan Besok!

Koalisi Ganjar akan mendeklarasikan sosok cawapres Ganjar Pranowo besok.

Baca Selengkapnya
Puan soal Kabar PDIP Usung Anies di Pilkada Jabar: Kita Lihat Sampai Nanti Sore
Puan soal Kabar PDIP Usung Anies di Pilkada Jabar: Kita Lihat Sampai Nanti Sore

Sebagai informasi, hari ini merupakan waktu terakhir pendaftaran calon kepala daerah.

Baca Selengkapnya
Alasan PDIP Belum Umumkan Cagub di Jakarta dan Banten
Alasan PDIP Belum Umumkan Cagub di Jakarta dan Banten

PDIP tidak ingin buru-buru mengumumkan calon gubernur kedua daerah tersebut lantaran ada pihak lain yang mencoba mengatur.

Baca Selengkapnya
Siapkan Kejutan, PDIP Buka Peluang Usung Cagub Bukan Kader di Pilkada Jabar
Siapkan Kejutan, PDIP Buka Peluang Usung Cagub Bukan Kader di Pilkada Jabar

PDIP membuka peluang bakal calon Gubernur Jawa Barat yang akan diusung oleh partainya bukanlah kader.

Baca Selengkapnya
Dilirik PDIP untuk Diusung pada Pigub Jabar, Ini Respons Bey Machmudin
Dilirik PDIP untuk Diusung pada Pigub Jabar, Ini Respons Bey Machmudin

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin masuk dalam figur yang dipertimbangkan PDIP untuk didukung pada Pilgub Jabar.

Baca Selengkapnya
PDIP Tunggu Prabowo Sebelum Deklarasi Cawapres Ganjar, Ragu Ada 3 Poros di 2024
PDIP Tunggu Prabowo Sebelum Deklarasi Cawapres Ganjar, Ragu Ada 3 Poros di 2024

Djarot menyebut Capres Ganjar dan pasangannya akan mendaftarkan diri ke KPU pada 19 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ganjar & PDIP Segera Umumkan Sosok Cawapresnya Tunggu Hari Baik Sebentar Lagi
VIDEO: Ganjar & PDIP Segera Umumkan Sosok Cawapresnya Tunggu Hari Baik Sebentar Lagi

Ganjar mengaku sudah mengetahui siapa calon wakil presiden yang akan mendampinginya

Baca Selengkapnya
Ganjar Terbang ke Surabaya di Tengah Rakernas PDIP, Ditugaskan Temui Khofifah?
Ganjar Terbang ke Surabaya di Tengah Rakernas PDIP, Ditugaskan Temui Khofifah?

Ganjar terbang ke Jawa Timur di tengah pelaksanaan Rakernas IV PDIP di hari kedua pada Sabtu (30/9) malam.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sudah Terima Kandidat Pengganti Ridwan Kamil Jadi Pj Gubernur Jabar
Jokowi Sudah Terima Kandidat Pengganti Ridwan Kamil Jadi Pj Gubernur Jabar

Menurut Jokowi, proses penggantian atau pergantian kepemimpinan di Pemerintah Provinsi Jawa Barat masih terhitung lama.

Baca Selengkapnya
Soal Peta Politik Terkini, Ridwan Kamil : Banyak Plot Twist, Banyak Drama, Tunggu Saja
Soal Peta Politik Terkini, Ridwan Kamil : Banyak Plot Twist, Banyak Drama, Tunggu Saja

Ridwan Kamil masih enggan menanggapi rumor mengenai peta politik jelang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya