PDIP Yakin Kedatangan Jokowi ke Kupang Bisa Dongkrak Suara di NTT
Merdeka.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristyanto mengatakan pihaknya menargetkan Jokowi-Ma'ruf meraup suara 85 persen di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT). Pernyataan itu disampaikan Hasto saat berkampanye di Maumere, NTT.
"Yang memberikan perhatian pada NTT itu Pak Jokowi, maka kami meyakini Pak Jokowi bisa meraih lebih dari 85 persen," ujar Hasto, Selasa (9/4/2019).
Target 85 persen itu, menurut Hasto, sengaja lebih tinggi dibandingkan dengan jumlah perolehan suara Jokowi pada 2014 yaitu 1,4 juta suara atau 64,8 persen.
-
Apa yang dibilang Jokowi soal kampanye? 'presiden boleh berkampanye.''
-
Gimana caranya Jokowi ikut kampanye? Pasal 281 mensyaratkan pejabat negara yang ikut berkampanye dilarang untuk menggunakan fasilitas negara atau mereka harus cuti di luar tanggungan.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumbar? Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak di tenda pengungsian. Jokowi dan Iriana membagikan makan siang, susu, makanan ringan, hingga buku kepada anak-anak yang ada di posko tersebut.
-
Kenapa Jokowi dibolehkan ikut kampanye? Undang-Undang Pemilu tidak melarang seorang presiden untuk ikut kampanye, apakah untuk pemilihan presiden atau pemilihan legislatif. Beleid yang sama juga tidak melarang kepala negara untuk berpihak atau mendukung salah satu pasangan calon presiden.
-
Apa yang dikatakan Hasto soal Jokowi? Lebih lanjut Hasto menyatakan, Jokowi ingin mempertahankan kekuatan politik dengan menguasai parpol. Tidak hanya PDIP namun juga Partai Golkar pimpinan Airlangga Hartarto, salah satu pembantunya di Kabinet Indonesia Maju.
-
Apa yang Jokowi lakukan di Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
Untuk merealisasikan target itu, Hasto menyebut Jokowi telah melakukan kampanye terbuka di Kupang, pada Senin (8/4) kemarin. Kemudian PDIP melengkapinya lewat safari kebangsaan di Maumere, Flores.
"Maka kami saling melengkapi, Jokowi datang ke kupang, PDIP datang ke Flores. Ini merupakan satu kesatuan nafas untuk kemajuan dan Pak Jokowi menjadi bagian utama kemajuan negeri ini," ujar Hasto.
Selain itu, Hasto menjelaskan Jokowi telah menempatkan NTT salah satu wilayah prioritas dengan membangun sepuluh waduk di wilayah ini.
"PDIP mendapatkan dukungan kembali masyarakat NTT khususnya di Flores ini," tandas Hasto.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber : Liputan6.com
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Istana Jawab Kabar Sebut Kunjungan Jokowi ke Daerah 'Ngekor' Jadwal Kampanye Ganjar
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi bertolak ke Nusa Tenggara Timur (NTT) usai kunjungan kampanye calon presiden Ganjar.
Baca SelengkapnyaJokowi memberi pesan penting untuk warga NTT, usai bermain bola.
Baca SelengkapnyaKaesang mengatakan, bahwa saat dirinya bertemu dengan Presiden Jokowi obrolannya dan arahannya juga banyak.
Baca SelengkapnyaKampanye Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo seringkali bertepatan dengan kunjungan kerja Presiden Jokowi
Baca SelengkapnyaHasto menilai hal itu membuktikan antara Ganjar dan Presiden Jokowi terbiasa untuk melakukan blusukan yang juga menjadi kebiasaan para kader-kader banteng.
Baca SelengkapnyaSekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyoroti lokasi saat Presiden Jokowi menyatakan Presiden boleh kampanye dan memihak.
Baca SelengkapnyaKehadiran Jokowi diharapkan bisa meningkatkan spirit para pendukung dan meraih suara masyarakat di Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaSedangkan, sepekan terakhir Ganjar-Mahfud fokus kampanye door to door
Baca SelengkapnyaKetua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berpesan kepada kader untuk turun ke bawah.
Baca SelengkapnyaGanjar mengaku tak mempermasalahkan jika benar Presiden Jokowi 'membuntuti'nya saat berkampanye.
Baca Selengkapnya"Jadwal untuk kunjungan presiden itu sudah dirancang tiga bulan sebelumnya dan pasti ada tujuannya," kata Jokowi
Baca Selengkapnya