Pemilu Tinggal 2 Pekan, AHY Pesan ke Kader 'Jelaskan Apa yang Dibawa Demokrat'

Merdeka.com - Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, bertemu dengan kader dan simpatisan di Indramayu, Jawa Barat. Acara digelar di gedung pertemuan Masyarakat Indonesia Membangun Indramayu di Desa Mekarjaya, Kecamatan Gantar, Indramayu.
Di hadapan kader dan simpatisan, pria akrab disapa AHY itu meminta kerja keras semua menghadapi Pemilu kurang dua pekan lagi. Dia berharap semuanya menjelaskan 14 prioritas kerja yang dijanjikan Demokrat.
"Ketuk pintu untuk jelaskan apa yang dibawa Partai Demokrat," ungkap AHY. Kita akan membawa 14 prioritas yang sebelumnya sudah diwujudkan SBY," kata AHY, Rabu (3/4).
AHY juga berpesan pada calon legislatif dari Partai Demokrat bekerja sungguh-sungguh untuk rakyat. Masalah yang terjadi di lingkungan masyarakat harus diatasi seperti jalan rusak yang sebelumnya dia lewati sebelum sampai ke lokasi acara.
"Tadi jalan rada goyang-goyang, maka dari itu anggota DPR dari Partai Demokrat untuk memperjuangkan agar jalan tadi semakin baik dan bisa dinikmati oleh kita semua. Betul bapak/ ibu?" seru AHY.
"Betul," jawab kader yang hadir.
Hari sebelumnya, AHY melakukan safari politik di Pekalongan, Jawa Tengah. Dia mengatakan meski Pilpres kali ini Demokrat tidak mengirimkan capres tapi diharapkan bisa menang di Pemilu 2019.
"Walaupun kita hari ini kita tidak punya calon presiden , tetapi tidak menyurutkan semangat Partai Demokrat untuk menang di Pemilu 2019," teriak AHY di hadapan para simpatisan dan pendukung partai Demokrat di Gedung Pertemuan Umum Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (2/4).
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya