Pesan Jokowi ke bakal calon kepala daerah, dari laut sampai pangan
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo mengatakan, setiap kepala daerah harus mampu menjaga dan mempertahankan wilayah Indonesia, khususnya daerah perairan dari kegiatan yang merugikan. Salah satunya illegal fishing, yang menurut Jokowi dalam setahun Indonesia merugi hingga Rp 300 triliun.
Pesan tersebut disampaikan Jokowi saat menghadiri Rakernas Partai NasDem ke-3 di Jakarta Convention Center. Penanganan illegal fishing tidak hanya tugas pokok pemerintah pusat, namun juga pemerintah daerah.
"Itu juga tugas kepala daerah. Bukan hanya pemerintah pusat. Melindungi itu, pertahankan itu," kata Jokowi, Senin (21/9).
-
Kenapa Jokowi hadir di acara? Acara serah terima dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana Jokowi menyampaikan pesan dalam kata-kata lucu nya? “Karena ia percaya sumber daya planet bumi terbatas. Akan tetapi, ternyata Thanos keliru.“
-
Apa yang dibilang Jokowi soal kampanye? 'presiden boleh berkampanye.''
-
Kapan Jokowi menyampaikan pesan tentang pengelolaan anggaran? Jokowi menyampaikan alasan mengapa semua negara memiliki ketakutan terhadap hal-hal tersebut.'Karena begitu bunga pinjaman naik sedikit saja, beban fiskal itu akan sangat, sangat besar,' jelasnya.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi? 'Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,'
-
Dimana Jokowi blusukan? Saat melakukan kunjungan ke daerah, Presiden Jokowi selalu menyempatkan diri untuk blusukan ke pasar tradisonal
Jokowi menambahkan, tugas pokok kepala daerah lainnya adalah memaksimalkan produksi pangan. Hal tersebut dapat menekan tingginya angka impor pangan Indonesia.
"Dan karena ketergantungan ini, tiap beli barang impor pakai dolar. Ini sebabkan salah satu dolar kita seperti ini, meski sebenarnya ada juga dari faktor eksternal," ujarnya.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menjelaskan, pada 2014 Indonesia telah mengimpor 7,4 juta ton gandum, 3,2 juta ton gula dan 3,3 juta ton jagung. Hal tersebut yang ingin dikuranginya.
Salah satu cara untuk menguranginya, lanjut Jokowi, adalah dengan menggenjot produksi pangan. Menurutnya, Indonesia memiliki lahan yang luas untuk memproduksi bahan pangan.
"Kita harap 3-4 tahun ke depan tidak ada impor beras, kedelai, jagung," pungkasnya.
Rakernas ke-3 NasDem dihadiri sejumlah ketua umum partai politik, yakni; Ketua Umur Golkar versi Munas Jakarta, Agung Laksono; Ketua Umum Hanura Wiranto; Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan; Ketua Umum PPP versi Muktamar Surabaya, Romahur Muzi. Rakernas juga dihadiri oleh 255 bakal calon kepala daerah.
(mdk/dan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kepada sejumlah calon kepala daerah yang sowan, Jokowi yang mengaku memiliki data di setiap daerah, menyampaikan sejumlah pesan penting.
Baca SelengkapnyaAda tiga hal yang didorong Jokowi dalam KTT AIS 2023
Baca SelengkapnyaPemungutan suara pilkada akan digelar serentak pada 27 November 2024.
Baca SelengkapnyaGanjar mengungkap pernah berbincang dengan Jokowi cukup lama ketika di Solo, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, lautan adalah kehidupan warga dunia yang mesti dikelola secara tanggung jawab.
Baca SelengkapnyaGibran membocorkan salah satu pesan dari Jokowi jika dirinya menang dalam Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaPada saat seluruh Kepala Daerah yang dikumpulkan akan ada pembahasan dari Jokowi.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) meminta daerah di sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur mempersiapkan diri untuk menyokong kebutuhan pangan di IKN.
Baca SelengkapnyaDalam sambutannya, Presiden Jokowi mengaku telah bisik-bisik ke Ganjar Pranowo jika terpilih sebagai Presiden periode 2024-2029 mendatang.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta agar Kampung Nelayan Modern ini dirawat dengan baik agar hasil yang didapat nelayan tidak gagal.
Baca SelengkapnyaAcara ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antara negara-negara di kawasan pasifik termasuk di level parlemen.
Baca SelengkapnyaPesan presiden itu berisi jika dirinya terpilih memimpin Jateng harus bisa mengatasi problem di Jateng
Baca Selengkapnya