Pidato Kebangsaan Prabowo, Kubu Jokowi Nilai Miskin Gagasan dan Tebar Pesimisme
Merdeka.com - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Irma Suryani Chaniago menilai Pidato Kebangsaan capres Prabowo Subianto berisi sikap pesimisme belaka. Karena isinya menihilkan prestasi Indonesia. Irma mengatakan Prabowo kalau menjadi presiden tak bakal membawa Indonesia lebih maju.
"Tak akan mampu membawa Indonesia lebih maju, kenapa? Karena pasti miskin gagasan dan cepat putus asa," kata Irma dalam keterangan tertulis, Selasa (15/1).
Ketua DPP NasDem itu mengatakan pidato Prabowo menunjukkan bekas Danjen Kopassus itu tak percaya ada hal baik di pemerintahan.
-
Siapa Cawapres Prabowo di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Bagaimana Prabowo menanggapi? 'Itu hak politik,' kata Prabowo usai menghadiri acara bertajuk 'Trimegah Political and Economic Outlook 2024' di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu (31/1).
-
Apa prestasi utama Prabowo Subianto? 'Menhan Prabowo mencatatkan jumlah Net Sentiment tertinggi, yaitu 27,518, yang merupakan indikator kuat dari jumlah besar percakapan positif yang berpusat pada kinerjanya. Hal ini menjadi penanda penting, tidak hanya bagi dirinya tetapi juga bagi Kabinet Indonesia Maju secara keseluruhan,'
-
Mengapa Prabowo Subianto meraih prestasi tinggi? 'Menhan Prabowo mencatatkan jumlah Net Sentiment tertinggi, yaitu 27,518, yang merupakan indikator kuat dari jumlah besar percakapan positif yang berpusat pada kinerjanya. Hal ini menjadi penanda penting, tidak hanya bagi dirinya tetapi juga bagi Kabinet Indonesia Maju secara keseluruhan,'
-
Bagaimana Prabowo menanggapi nyinyiran tentang program Jokowi? Prabowo tak masalah dengan nyinyiran itu. Karena, ia mengaku sebagai tim Jokowi.
-
Kenapa Prabowo menghentikan pidato? Prabowo juga mengungkapkan kejadian tersebut dalam pidatonya di sebuah acara doa di Lebak, Banten. Ketika mendapat isyarat dari ajudannya melalui tatapan, Prabowo meminta izin untuk menghentikan pidatonya dengan berkata, 'Saudara-saudara, saya sudah diberi isyarat oleh ajudan saya. Orang yang berdiri di depan saya, matanya melotot.'
Selain itu, Irma menyebut Prabowo miskin gagasan. Karena sepanjang penyampaian program hanya menjiplak apa yang sudah dilakukan Jokowi.
"Tapi wajar juga karena selain tidak punya pengalaman juga semua program yang disampaikan rata-rata sudah dilakukan Pak Jokowi. Tidak ada yang baru," kata Irma.
Irma juga membantah beberapa tudingan yang disampaikan dalam pidato Prabowo. Pertama, kekuatan militer TNI yang dianggap lemah. Menurutnya, TNI menempati peringkat 15 di jajaran militer dunia, dan keempat di Asia.
Kedua, persoalan stok beras yang disebut Prabowo hanya bertahan tiga pekan. Hal itu kata Irma tak masuk akal karena cadangan beras bulog 1,3 juta ton atau cukup untuk enam bulan ke depan. Dia juga mengutip pernyataan ekonom Faisal Basri, bahwa harga bahan pokok terkendali dalam keadaan rupiah terpuruk.
Lebih lanjut Irma menuturkan bahwa Jokowi berpihak kepada rakyat. Dia contohkan pengambilalihan Freeport.
"Hanya Jokowi yang mampu ambil Freeport yang diserahkan mertua Prabowo," cetus Irma.
Irma juga mengomentari Prabowo yang mengaku terbuka terhadap kritik jika jadi presiden. Dia tidak yakin melihat Prabowo sempat mengancam memboikot media.
"Faktanya yang bersangkutan marah-marah saat media tidak menulis apa yang beliau kehendaki dengan memboikot media," tandasnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prabowo berkata, dalam situasi demokrasi sekarang harus ada orang yang bersedia menjadi pemimpin.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyayangkan ada orang pintar yang tak memahami bagusnya strategi Jokowi.
Baca SelengkapnyaCapres nomor urut , Prabowo Subianto kembali menyinggung pernyataannya yang menggunakan kata "goblok" beberapa waktu lalu. Dia mengaku bicara apa adanya.
Baca SelengkapnyaPrabowo juga menyindir narasi yang menyebutnya hanya bisa joget saja
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto menegaskan tidak ingin menjadi politisi yang kerap mengumbar janji-janji manis tiap pemilu.
Baca SelengkapnyaSetelah terpilihnya Jokowi menjadi orang nomor satu di Indonesia, lalu mengajak Prabowo ke dalam susunan kabinet.
Baca SelengkapnyaPrabowo tak ambil pusing soal ejekan terhadapnya. Dia bakal terus berjoget sampai yang mengejek capek.
Baca SelengkapnyaPrabowo menduga pihak-pihak yang menakuti-nakuti masyarakat merupakan antek-antek asing yang ingin Indonesia selalu menjadi negara miskin.
Baca SelengkapnyaPrabowo menilai rakyat mendambakan pemimpin yang jujur dan konsisten antara perkataan dengan perbuatan.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi merespons serangan negatif selama ini yang ditujukan kepadanya.
Baca SelengkapnyaNamun Prabowo tidak mengungkap siapa akademisi yang dimaksudnya.
Baca SelengkapnyaDalam pidatonya, dia menyinggung masih maraknya praktik korupsi di Indonesia.
Baca Selengkapnya