Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pilgub Jabar, relawan ini janjikan 2,5 juta KTP dukung Ridwan Kamil

Pilgub Jabar, relawan ini janjikan 2,5 juta KTP dukung Ridwan Kamil Relawan Barka deklarasi dukung Ridwan Kamil. ©2017 Merdeka.com/Andrian Salam Wiyono

Merdeka.com - Tim Relawan Baraya Ridwan Kamil (Barka) mendeklarasikan diri mendukung Wali Kota Bandung Ridwan Kamil maju di Pilgub Jawa Barat 2018. Sebagai bentuk dukungan, Barka menjanjikan 2,5 juta KTP agar Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, bisa maju dari jalur independen atau perseorangan.

Deklarasi dukungan terhadap Emil ini dilakukan di Hotel Horison, Jalan Pelajar Pejuang, Kota Bandung, Sabtu (1/4). Hadir ratusan relawan berbaju putih dari berbagai perwakilan daerah di Jawa Barat.

"Kita menargetkan ada 2,5 juta KTP yang nantinya bisa jadi bekal untuk maju sebagai syarat independen," kata ‎Ketua Barka Budi Zaboer Irawan dalam keterangan persnya.

Orang lain juga bertanya?

Dia mengatakan, 2,5 juta KTP akan dikumpulkan relawan di 27 kabupaten/kota sebagai syarat daftar ke KPU Jabar jika memang maju dari perseorangan. Syarat dari KPU sendiri yakni 2,21 juta.

"Dengan target 85 ribu per kabupaten/kota kita yakin bisa terkumpul," tegasnya.

Pihaknya menyampaikan, alasan mendukung Ridwan Kamil untuk bisa menjadi bakal calon gubernur Jabar. Bagi dia, Jabar butuh sosok pemimpin inovatif. Perubahan yang ada di Bandung saat ini menurutnya dibutuhkan juga untuk dibawa ke Jawa Barat.

"Jadi kita itu ingin Jabar bisa lebih baik. Kita pun berahap beliau maju di independen," terangnya.

Jika target 2,5 juta tercapai, kata dia, artinya Emil sah-sah saja maju tanpa harus meminta dukungan partai. Apalagi independen juga akan satu paket dengan bakal calon wakil gubernur Jabar.

Disinggung jika Emil pada akhirnya memilih partai sebagai kendaraan politik, menurutnya itu tidak masalah. Jika ada partai politik yang ingin mengusung Emil namun sejalan dengan satu visi serta misi, Barka, itu tentu bisa berjalan beriringan.

"Tergantung parpolnya. Kalau ada kontrak politik dan merugikan, kita tolak. Kalau kerja tanpa syarat dan murni untuk rakyat, Mari jalan beriringan (dukung Emil)," imbuh dia seraya menyebut dukungan itu sudah diketahui langsung Emil.

Dalam waktu dekat ini pihaknya mengaku akan langsung mengukuhkan struktur organisasi di 27 kota dan kabupaten yang ada di Jawa Barat. Dia juga akan mensosialisasikan kepada masyarakat mengenai keberadaan relawan yang mendukung Emil.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Bahagia Ridwan Kamil Didukung Effendi Simbolon
VIDEO: Bahagia Ridwan Kamil Didukung Effendi Simbolon "Dia Kan Kader PDIP Dukung Kita"

Ridwan Kamil mengatakan dukungan dari Effendi Simbolon, berarti mendapat dukungan dari perkumpulan masyarakat Batak se-Jakarta.

Baca Selengkapnya
Soal Kabar Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI, Golkar Lebih Pilih Jabar
Soal Kabar Ridwan Kamil Maju Pilkada DKI, Golkar Lebih Pilih Jabar

RK sebagai calon tunggal untuk penugasan di Jabar. Sementara di Jakarta, RK bersama Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa

Baca Selengkapnya
Kunci Keberhasilan Program di Jakarta, Ridwan Kamil: Berhubungan Baik dengan Presiden
Kunci Keberhasilan Program di Jakarta, Ridwan Kamil: Berhubungan Baik dengan Presiden

Berhubungan baik dengan Presiden bagi Ridwan Kamil seperti pintu akses untuk mendapatkan keuntungan finansial.

Baca Selengkapnya
Dapat Dukungan Partai Buruh, Ridwan Kamil Bakal Subsidi Tiga Bulan Pekerja Kena PHK
Dapat Dukungan Partai Buruh, Ridwan Kamil Bakal Subsidi Tiga Bulan Pekerja Kena PHK

Di hadapan para buruh, Ridwan Kamil berjanji bakal memberikan perlindungan bagi buruh terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kang Emil Pamer Ke Prabowo Komandan Jabar: Kalau Sama Prajurit Bandung Macet Total
VIDEO: Kang Emil Pamer Ke Prabowo Komandan Jabar: Kalau Sama Prajurit Bandung Macet Total

Usai dikukuhkan, Ridwan Kamil memimpin pembacaan ikrar

Baca Selengkapnya
VIDEO: Janji-Janji Kang Emil Wujudkan Jakarta Baru Pilkada 2024, Rangkul The Jak Mania
VIDEO: Janji-Janji Kang Emil Wujudkan Jakarta Baru Pilkada 2024, Rangkul The Jak Mania

Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) mengaku bakal bertemu dengan seluruh warga Jakarta untuk silaturahmi.

Baca Selengkapnya
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar
DPD Golkar Bedah Kekuatan, Inginkan Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar

Ketua DPD Ace Hasan Syadzily menginginkan agar Ridwan Kamil maju Pilkada Jabar.

Baca Selengkapnya
RK Masih Ber-KTP Jabar, Pengamat: Simbol Komunikasi Tak Hargai Pemilih Jakarta
RK Masih Ber-KTP Jabar, Pengamat: Simbol Komunikasi Tak Hargai Pemilih Jakarta

RK belum mengantongi KTP Jakarta. Sehingga dia harus mencoblos di daerah sesuai dengan alamat yang tertera pada KTP.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil: Pilkada Jakarta Mau Lawan Dua atau Tiga Paslon Ayo Aja
Ridwan Kamil: Pilkada Jakarta Mau Lawan Dua atau Tiga Paslon Ayo Aja

Ridwan Kamil mengaku sudah memiliki banyak pengalaman dalam ikut kontestasi politik sebagai kepala daerah.

Baca Selengkapnya
Usai Diendorse Jokowi dan Prabowo, Ridwan Kamil Harap Dapat Dukungan Gibran
Usai Diendorse Jokowi dan Prabowo, Ridwan Kamil Harap Dapat Dukungan Gibran

Baru-baru ini, Ridwan Kamil diendorse Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 RI Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Bakal Segera Bertemu ke Cak Imin
Ridwan Kamil Bakal Segera Bertemu ke Cak Imin

Ridwan Kamil akan maju bersama Suswono yang menjadi Bacawagub pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Kampanye Akbar, Ridwan Kamil Janjikan Pasar Tebus Murah Setiap Bulan
Kampanye Akbar, Ridwan Kamil Janjikan Pasar Tebus Murah Setiap Bulan

Selain itu, Ridwan Kamil juga menjanjikan dana operasional untuk petugas RT-RW, jumantik, hingga tarang taruna di seluruh wilayah Jakarta.

Baca Selengkapnya