Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKB akan inisiasi pertemuan dengan parpol pendukung Ridwan Kamil

PKB akan inisiasi pertemuan dengan parpol pendukung Ridwan Kamil PPP resmi dukung Ridwan Kamil. ©2017 Merdeka.com/Yunita Amalia

Merdeka.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan menginisiasi pertemuan antar partai-partai pendukung Ridwan Kamil di Pilgub Jawa Barat. Sejauh ini sudah ada empat partai yakni PKB, PPP, Partai NasDem dan Golkar. Langkah politik ini menyusul kabar Golkar akan segera mendukung pasangan Ridwan Kamil dan Daniel Muttaqien maju Pilgub Jawa Barat.

Ketua Desk Pilkada DPP PKB Daniel Johan mengatakan pertemuan itu akan menggodok beberapa poin. Mulai dari calon wakil gubernur pendamping Ridwan Kamil dan strategi pemenangan di Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018.

"Iya PKB (akan inisiasi). Semuanya baik wakil maupun pemenangan," kata Daniel saat dihubungi merdeka.com, Jumat (27/10).

Orang lain juga bertanya?

Selain Golkar, PPP telah lebih dulu mendeklarasikan pasangan Emil-Uu Ruzhanul Ulum pada Selasa (24/10). Daniel menuturkan, partainya telah mengingatkan agar calon wakil pendamping Emil, sapaan Ridwan Kamil, dibahas terlebih dahulu bersama partai-partai pendukung.

"Makanya PKB dari awal menyatakan untuk wakil akan dibahas bersama dengan koalisi," terangnya.

Sejauh ini, partai-partai pendukung Emil sudah melakukan komunikasi informal. Namun pertemuan resmi belum pernah digelar. PKB juga ingin menawarkan nama kader sebagai calon wakil gubernur bagi Emil, yaitu Ketua DPW PKB Jabar Syaiful Huda.

"Sudah tapi belum formal duduk bareng," tukasnya.

Diketahui, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengaku telah bertemu dengan pimpinan Partai Golkar. Dalam komunikasi itu, Golkar menyatakan mendukung pasangan Ridwan Kamil dan Daniel Muttaqien maju Pilgub Jawa Barat.

Pria yang akrab disapa Emil itu mengakui komunikasi itu terjadi dengan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Ketua Harian Nurdin Halid. Komunikasi berlangsung pada Selasa (24/10) lalu, saat PPP hendak memberikan surat keputusan (SK) dukungan ke Emil malam harinya.

Emil bercerita, sebelum ke kantor PPP, dia bertemu dengan Novanto dan Nurdin lebih dulu di Jakarta. "Saya sampaikan, PPP nanti malam akan menyampaikan SK. Siangnya saya bertemu DPP (Golkar), sampaikan sedang proses. Tapi (dukungan baru) verbal," kata Emil.

Cerita ini diungkapkan Emil saat berbincang santai dengan merdeka.com, di Pendopo Wali Kota Bandung, Kamis (26/10).

Emil percaya dengan apa yang disampaikan Novanto dan Nurdin Halid. Namun dia menegaskan, sampai saat ini belum pegang surat keputusan Golkar mengusung dirinya dengan Daniel Muttaqien yang juga anak mantan ketua DPD Golkar Jabar Irianto MS Syafiuddin. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PKB Pastikan Ikut Gerindra Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024
PKB Pastikan Ikut Gerindra Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024

Meski menyebut berkoalisi dengan Gerindra dan mendukung pemerintahan Prabowo Subianto, Cak Imin masih enggan menegaskan bergabungnya PKB dengan KIM Plus.

Baca Selengkapnya
PDIP Komunikasi dengan Ridwan Kamil soal Pilgub Jabar 2024
PDIP Komunikasi dengan Ridwan Kamil soal Pilgub Jabar 2024

PDIP masih menunggu internal Golkar apakah RK akan diusung di Pilgub Jakarta atau Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
PKB Hampir Pasti Gabung KIM Plus
PKB Hampir Pasti Gabung KIM Plus

akil Sekretaris Dewan Syuro DPP PKB KH Maman Imanulhaq tak memungkiri partainya akan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Baca Selengkapnya
Jika PKS Balik Badan, PKB juga Batal Usung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024
Jika PKS Balik Badan, PKB juga Batal Usung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024

PKS justru tengah membangun komunikasi intens dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
PKB Nilai Jika Awal September Tak Ada Pertemuan, Koalisi Prabowo Bisa Bubar
PKB Nilai Jika Awal September Tak Ada Pertemuan, Koalisi Prabowo Bisa Bubar

Duduk bersama secara resmi itu nantinya baru bisa dilakukan jika sudah diagendakan oleh ketua umum partai yang tergabung dalam KKIR.

Baca Selengkapnya
Ada Penjajakan Ridwan Kamil Dipasangkan dengan Kader PKS di Pilgub 2024
Ada Penjajakan Ridwan Kamil Dipasangkan dengan Kader PKS di Pilgub 2024

Pipin meminta hal itu ditanyakan langsung ke Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Nasib Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta atau Jabar Tergantung Rapat KIM
Nasib Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta atau Jabar Tergantung Rapat KIM

Eddy mengakui dinternal KIM belum menemui titik temu apakah akan memajukan RK di Jawa Barat ataukah di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham Bocorkan Tiga Partai yang Bakal Bergabung dalam KIM Plus
Idrus Marham Bocorkan Tiga Partai yang Bakal Bergabung dalam KIM Plus

Nama KIM plus digunakan karena ketiga partai itu belum resmi bergabung dalam koalisi pendukung Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
PAN Tegaskan Koalisi Prabowo Solid, Bakal Lakukan Pertemuan Usai KTT ASEAN
PAN Tegaskan Koalisi Prabowo Solid, Bakal Lakukan Pertemuan Usai KTT ASEAN

PKB sebelumnya berkelakar Koalisi Prabowo terancam bubar jika tak kunjung melakukan pertemuan resmi.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Usai Bertemu Prabowo: Bahas Negara, Bukan Pilkada Saja
Cak Imin Usai Bertemu Prabowo: Bahas Negara, Bukan Pilkada Saja

Cak Imin mengungkapkan, isi pertemuan tersebut membahas berbagai persoalan, termasuk tentang Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Anies Ditinggal, Ridwan Kamil Duet dengan Kader PKS di Pilkada Jakarta?
Anies Ditinggal, Ridwan Kamil Duet dengan Kader PKS di Pilkada Jakarta?

Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus tengah mencari wakil untuk Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024. Salah satu calon wagub Jakarta yang beredar adalah dari PKS

Baca Selengkapnya
Reaksi Partai Koalisi Usai Prabowo Bertemu Ridwan Kamil, Bahas Pilpres?
Reaksi Partai Koalisi Usai Prabowo Bertemu Ridwan Kamil, Bahas Pilpres?

Prabowo menggelar pertemuan dengan Ridwan Kamil di rumahnya.

Baca Selengkapnya