Politisi PAN: Yang ngajak koalisi dulu kan Pak Jokowi
Merdeka.com - Senior PAN Amien Rais minta Menpan RB Asman Abnur keluar dari kabinet Jokowi-JK. PAN beberapa hari belakangan memang kerap beda pandangan dengan partai pendukung pemerintahan Jokowi-JK.
Di tengah isu memanasnya hubungan partai pemerintah dengan PAN, kabar reshuffle kabinet pun merebak. Pada prinsipnya, PAN tak masalah jika memang harus kehilangan satu kursi menterinya.
Ketua DPP PAN, Yandri Susanto mengatakan, konsekuensi jika PAN kena reshuffle, maka kemungkinan akan keluar dari partai pendukung pemerintah. PAN tak lagi sejalan dengan PDIP, Golkar, NasDem, PKB, PPP dan Hanura.
-
Kenapa Jokowi reshuffle kabinetnya? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Bagaimana Jokowi melakukan reshuffle? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Kenapa hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Bagaimana tanggapan Jokowi soal Kabinet Prabowo? Jokowi mengaku tak memberi masukan kepada Prabowo soal penambahan kementerian. 'Kabinet yang akan datang ditanyakan dong kepada presiden terpilih. Tanyakan kepada presiden terpilih. Tanyakan pada presiden terpilih,' kata Jokowi kepada wartawan di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi, Depok, Jawa Barat, Selasa (7/5).
-
Apa tren terbaru di kabinet Jokowi? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri hari ini Senin (17/7).
-
Apa yang bisa dilakukan Jokowi untuk kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
"Yang ngajak koalisi dulu kan Pak Jokowi, kalau Bang Asman direshuffle, berarti kan PAN tidak lagi bisa diharapkan di barisan yang sama. Artinya menurut saya sudah tidak ada relevansi berkoalsi dengan pemerintah," kata Yandri saat dihubungi merdeka.com, Senin (24/7).
Yandri pun melihat, percuma jika ada satu menteri di kabinet tapi pendapat politiknya sering berbeda. Menurut dia, sudah sepatutnya PAN keluar dari koalisi jika memang nantinya terkena dampak reshuffle.
Hanya dia menekankan, jika memang Asman Abnur dicopot dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, maka hal itu terjadi bukan karena kinerja, tapi politik.
Dua sikap politik PAN kekinian yang dipersoalkan partai pendukung pemerintah. Yakni, Pilgub DKI 2017 yang mendukung Anies-Sandi dan presidential threshold dihapus dalam RUU Pemilu.
"Ada menteri tapi sering tidak sependapat, karena menurut PAN pendapat kita yang benar, apalagi (jika) ditunjukkan Bang Asman direshuffle karena alasan politik, menurut saya sudah tidak pantas PAN berada di pemerintahan," kata dia lagi.
Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menginginkan partainya bersikap tegas dengan pemerintahan Jokowi-JK. Salah satunya dengan menarik kader PAN yang kini berada di lingkaran kabinet kerja.
Pernyataan itu disampaikan Amien Rais usai menghadiri halal bihalal di Pondok Pesantren Al-Ishlah, Bondowoso, kemarin. Dalam acara tersebut, hadir pula Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Amien menginginkan Asman Abnur mundur dari jabatannya sebagai Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB). "Saya usul supaya Asman Abnur segera keluar dari kabinet. Titik," tegas Amien Rais seperti dikutip dari Kompas TV.
Amien mengatakan, PAN harus menentukan sikap politik untuk tidak berkoalisi dengan pemerintah yang berkuasa saat ini. Pernyataan ini menanggapi sikap partai pendukung pemerintah yang menginginkan PAN dikeluarkan dari koalisi lantaran kerap berseberangan dengan keinginan pemerintah. "Koalisi dengan rakyat," singkatnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Apabila nantinya PSI akan ditawari untuk mengisi salah satu kursi menteri, Kaesang mengaku akan ikut keputusan.
Baca SelengkapnyaJokowi tak menjelaskan apakah dirinya sudah menjadi kader PAN.
Baca SelengkapnyaPaloh tak masalah apabila partainya kembali kehilangan jatah menteri di kabinet Jokowi.
Baca SelengkapnyaBeredar kabar Presiden Jokowi bakal melakukan reshuffle kabinet dalam waktu dekat.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) ternyata sempat mengobrol dengan Ketua Umum NasDem Surya Paloh sebelum melakukan reshuffle kabinet.
Baca SelengkapnyaJokowi membantah berkomunikasi dengan Golkar dan PAN sebelum kedua partai itu mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi tertawa mendengar pernyataan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan yang mengatakan akan masuk PAN.
Baca SelengkapnyaPDIP menegaskan tidak punya niatan untuk membubarkan koalisi lain.
Baca SelengkapnyaSandiaga mengatakan, jelang habisnya pemerintahan Jokowi, ia meyakini kabinet masih solid.
Baca SelengkapnyaReaksi Dingin Puan Ditanya Isu Manuver Jokowi Rebut Kursi Ketum PDIP
Baca SelengkapnyaWacana reshuffle kabinet muncul usai Presiden Jokowi bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Istana Bogor.
Baca SelengkapnyaJokowi membantah berkomunikasi dengan Golkar dan PAN sebelum mendukung Prabowo.
Baca Selengkapnya