Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PPP Berencana Buat Konvensi untuk Calon Ketum Pekan Depan

PPP Berencana Buat Konvensi untuk Calon Ketum Pekan Depan PPP putuskan Muktamar IX dipercepat. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Muktamar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) makin dekat. PPP berencana membuat konvensi para calon ketua umum sebelum muktamar digelar 19 Desember 2020 mendatang.

Dalam muktamar tersebut, kader PPP yang berniat maju caketum akan hadir menyampaikan gagasan dan idenya untuk partai berlogo Ka'bah 5 tahun ke depan.

"Minggu depan kemungkinan akan ada semacam konvensi atau calon-calon ketum bertemu di Jawa Tengah untuk menyampaikan pokok-pokok pikirannya," kata Ketua DPP PPP Lena Maryana Mukti saat dihubungi merdeka.com, Jumat (30/10).

Lena tidak menyebutkan calon-calon yang bakal hadir. Namun, dia menjelaskan bila konvensi ini merupakan tradisi dalam mencari pemimpin baru PPP yang tercantum di AD/ART partai.

"Tradisi untuk membangun konvensi semacam ini sudah diatur dalam AD/ART PPP dari tahun 2003 itu disebut di situ ada konvensi," ujar dia.

Dia berharap para calon ketua umum bisa menyampaikan strategi membangkitkan dan memperkokoh eksistensi PPP. "Diharapkan para muktamirin memilih berdasarkan hal di atas," ucap Lena.

Mantan Juru Bicara Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin ini menambahkan, para calon ketum umum memiliki tugas berat untuk mengembalikan PPP menjadi masuk tiga besar pemenang pemilu, memenangkan banyak Pilkada plus mempersiapkan pemilu 2024.

"Tantangannya tidak mudah, terutama bagaimana PPP kembali ke tiga besar. Masuk papan tengah, papan atas partai di parlemen," tutup Lena.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gagal Lolos ke Parlemen, PPP Bakal Gelar Muktamar Lebih Awal
Gagal Lolos ke Parlemen, PPP Bakal Gelar Muktamar Lebih Awal

PPP bakal menjadwalkan muktamar lebih awal dari Waktu yang ditentukan

Baca Selengkapnya
2 Bahasan Penting PPP di Rapimnas
2 Bahasan Penting PPP di Rapimnas

PPP telah memerintahkan para kader untuk intensif melakukan komunikasi ke partai-partai lain di daerah.

Baca Selengkapnya
PKB Putuskan Gelar Muktamar VI Akhir Tahun 2024, Bakal Ada Pemilihan Ketum?
PKB Putuskan Gelar Muktamar VI Akhir Tahun 2024, Bakal Ada Pemilihan Ketum?

Keputusan ini dalam rangka menjalankan amanat AD/ART partai.

Baca Selengkapnya
KPU Siapkan 3 Rancangan PKPU untuk Pilkada Serentak 2024
KPU Siapkan 3 Rancangan PKPU untuk Pilkada Serentak 2024

Tiga PKPU itu mengatur ihwal teknis kampanye hingga dana kampanye.

Baca Selengkapnya
Aturan Pilkada Serentak 2024 dan Tahapan-tahapannya
Aturan Pilkada Serentak 2024 dan Tahapan-tahapannya

Aturan Pilkada serentak diatur oleh undang-undang dan peraturan yang dikeluarkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Pilkada Serentak, Muhaimin Beberkan Kriteria Calon Kepala Daerah yang Diusung PKB
FOTO: Jelang Pilkada Serentak, Muhaimin Beberkan Kriteria Calon Kepala Daerah yang Diusung PKB

PKB menggelar taaruf politik untuk menjaring calon kepala daerah yang akan diusung untuk Pilkada Serentak pada 27 November 2024.

Baca Selengkapnya
Rapimnas PPP Fokus Bahas Konsolidasi dan Pilkada 2024
Rapimnas PPP Fokus Bahas Konsolidasi dan Pilkada 2024

Rapimnas ini merumuskan langkah-langkah strategis dalam menghadapi Pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Majelis PPP Desak Muktamar Dipercepat, Seluruh DPW Diklaim Solid Ingin Mardiono Fokus Hadapi Pilkada 2024
Majelis PPP Desak Muktamar Dipercepat, Seluruh DPW Diklaim Solid Ingin Mardiono Fokus Hadapi Pilkada 2024

Ketua DPW PPP Nusa Tenggara Timur (NTT) Djainudin Lonek meminta Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono fokus memimpin partai jelang Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
DPW Bali Dukung PPP Gabung KIM, Ini Alasannya
DPW Bali Dukung PPP Gabung KIM, Ini Alasannya

DPW Bali mendukung keputusan politik Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono yang bergabung dengan KIM.

Baca Selengkapnya
Petinggi PDIP Ini Deg-Degan Baru Pertama Kali Masuk Kantor PKS
Petinggi PDIP Ini Deg-Degan Baru Pertama Kali Masuk Kantor PKS

PKS menggelar milad sekaligus halal bihalal yang dihadiri sejumlah petinggi partai

Baca Selengkapnya
VIDEO: Cawe-Cawe PKS Ngegas Serius Menangi Pilkada Serentak
VIDEO: Cawe-Cawe PKS Ngegas Serius Menangi Pilkada Serentak "Kita Perlu Sumber Daya Besar!"

Sekjen PKS Aboebakar Alhabsyi mengungkapkan bahwa partainya telah menyiapkan struktur untuk menghadapi Pilkada yang istimewa ditahun ini.

Baca Selengkapnya
KPU Ikut Putusan MK soal UU Pilkada, Tapi Konsultasi Dulu ke DPR
KPU Ikut Putusan MK soal UU Pilkada, Tapi Konsultasi Dulu ke DPR

Konsultasi ke DPR RI semata-mata tertib prosedur yang dilakukan KPU RI.

Baca Selengkapnya