Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prabowo-Erick Thohir Dinilai Duet Militer dan Sipil yang Potensial

Prabowo-Erick Thohir Dinilai Duet Militer dan Sipil yang Potensial disaksikan jokowi prabowo dan erick thohir teken mou. ©2022 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Survei terbaru Voxpol Center Research and Consulting mengungkapkan, latar belakang pasangan calon presiden dan calon wakil presiden paling ideal berasal dari militer dan sipil. Pada survei Oktober-November 2022, pasangan militer sipil menempati urutan teratas dengan raihan 20,6 persen.

Menanggapi hal ini, Direktur Eksekutif PARA Syndicate Ari Nurcahyo menilai duet Prabowo-Erick Thohir disebut duet ideal yang paling banyak diinginkan masyarakat.

"Pasangan Pak Prabowo dan Pak Erick kemudian terlihat dari sisi sipil dan militer," kata Ari Nurcahyo kepada wartawan, Senin (21/11).

Dia mengungkapkan rekam jejak Prabowo di dunia militer tentu tidak bisa dipandang sebelah mata. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan itu menunjukkan sikap ketegasan dalam memimpin.

Sedang Erick Thohir merupakan seorang profesional yang punya banyak pencapaian tinggi dalam bidang ekonomi. Erick Thohir pun kini tidak pernah henti untuk melahirkan berbagai inovasi yang semakin mendorong kemajuan negeri.

"Militer-sipil itu menurut saya bagus juga dan potensial untuk dipasangkan," ucap Ari.

Lebih lanjut dia menyebutkan bahwa duet Prabowo dan Erick Thohir menyajikan komposisi lengkap untuk masuk pada Pilpres 2024. Karakteristik kepemimpinan dari dua figur tersebut kian mendukung komposisi keduanya.

Kondisi demikian, tambah dia, tentu membuat keduanya banyak disenangi masyarakat. Pengalaman Prabowo sebagai seorang purnawirawan militer cocok berdampingan dengan Erick Thohir dengan kerja cepatnya.

"Dari sisi komposisi style dan profile ini bisa saling melengkapi Pak Prabowo dan Pak Erick Thohir," pungkas Ari.

Dari informasi yang dihimpun, hasil survei Voxpol Center Research and Consulting menunjukkan elektabilitas duet Prabowo-Erick 31,2 persen. Angka ini unggul dalam simulasi empat model tiga pasangan.

Kemudian menyusul Anies Baswedan-Khofifah Indar Parawansa dengan perolehan 28,2 persen. Ketiga Ganjar Pranowo-Puan Maharani sebesar 27,1 persen.

Survei digelar pada 22 Oktober 2022 sampai 7 November 2022. Survei memiliki responden sebanyak 1.220 yang dipilih dengan metode multistage random sampling. Margin of error survei kurang lebih 2,81 persen.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Erick Thohir Siap Dukung Prabowo
Erick Thohir Siap Dukung Prabowo

Erick Thohir adalah seorang pekerja keras yang mengejar produktivitas dan keberhasilan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Prabowo Tokoh Genuine, Pikirannya Out of The Box
Erick Thohir: Prabowo Tokoh Genuine, Pikirannya Out of The Box

Erick memuji Prabowo sebagai sosok yang out of the box.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Tinggi Bisa Jadi Modal Erick Thohir Dampingi Prabowo
Elektabilitas Tinggi Bisa Jadi Modal Erick Thohir Dampingi Prabowo

Erick Thohir juga memiliki rekam kerja yang sangat bagus di PSSI.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Pertemukan Prabowo dan Erick Thohir, Ada Arahan Khusus!
VIDEO: Presiden Jokowi Pertemukan Prabowo dan Erick Thohir, Ada Arahan Khusus!

Prabowo terlihat tengah berbicara santai. Sementara, Erick dan Jokowi terlihat mendengar

Baca Selengkapnya
Duet Prabowo dan Erick Thohir Dinilai Mampu Hadapi Tantangan Zaman
Duet Prabowo dan Erick Thohir Dinilai Mampu Hadapi Tantangan Zaman

Prabowo dan Erick Thohir juga dinilai sebagai pasangan yang sangat merepresentasikan kemajuan Indonesia.

Baca Selengkapnya
PKS Ingatkan Koordinasi Lintas Sektoral Jadi Tantangan Kabinet Merah Putih
PKS Ingatkan Koordinasi Lintas Sektoral Jadi Tantangan Kabinet Merah Putih

Aher menilai komcad di Lembah Tidar untuk memperkuat soliditas dan sinergi antar menteri dalam Kabinet Merah Putih.

Baca Selengkapnya
Prabowo Dinilai Capres yang Punya Gagasan Skala Internasional
Prabowo Dinilai Capres yang Punya Gagasan Skala Internasional

Prabowo dinilai sebagai pemimpin yang mampu bersuara di level internasional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jodohkan Prabowo-Erick Thohir?
Jokowi Jodohkan Prabowo-Erick Thohir?

Ketiganya duduk di depan sebuah meja bundar yang berisi makanan serta kelapa muda.

Baca Selengkapnya
PAN Yakin Peluang Erick Thohir Cawapres Prabowo Semakin Kuat, Usai Cak Imin Hengkang dari Koalisi
PAN Yakin Peluang Erick Thohir Cawapres Prabowo Semakin Kuat, Usai Cak Imin Hengkang dari Koalisi

PAN konsisten mendukung Erick Thohir sebagai cawapres untuk Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jejak Karier Prabowo Dulu Diberhentikan dari ABRI Kini Jokowi Beri Pangkat Jenderal Kehormatan
VIDEO: Jejak Karier Prabowo Dulu Diberhentikan dari ABRI Kini Jokowi Beri Pangkat Jenderal Kehormatan

Presiden Jokowi mengangkat Prabowo Subianto menjadi jenderal kehormatan TNI atau HOR, dengan empat bintang di pundaknya, di Mabes TNI Cilangkap

Baca Selengkapnya
Prabowo dekat dengan Erick Thohir, Pengamat: Berpotensi Duet di Pilpres 2024
Prabowo dekat dengan Erick Thohir, Pengamat: Berpotensi Duet di Pilpres 2024

Prabowo dan Erick Thohir berpeluang untuk duet karena memiliki kedekatan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Janjikan Prabowo Tampil Bagus di Debat Capres Karena Punya Tim Hebat
Erick Thohir Janjikan Prabowo Tampil Bagus di Debat Capres Karena Punya Tim Hebat

Erick Thohir turut mengawal Prabowo Subianto tampil di Debat Capres terakhir.

Baca Selengkapnya