Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prabowo Hadir di Kongres PDIP atas Undangan Khusus Mega, Tak Ada Pembicaraan Khusus

Prabowo Hadir di Kongres PDIP atas Undangan Khusus Mega, Tak Ada Pembicaraan Khusus Prabowo Bertemu Megawati. ©Liputan6.com/Helmi Fithriansyah

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berencana menghadiri Kongres V Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Bali hari ini (8/8). Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzhar Simanjuntak menegaskan nantinya tidak ada pembahasan khusus antara Prabowo dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"InsyaAllah Pak Prabowo hadir dalam pembukaan kongres. Tidak ada pembahasan khusus, Pak Prabowo memenuhi undangan langsung Bu Megawati saja, sebagai bentuk penghormatan beliau kepada Bu Megawati dan PDIP," kata Dahnil pada merdeka.com, Kamis (8/8).

Meski begitu, Dahnil tidak menutup kemungkinan jika nantinya ada pembicaraan internal antara Prabowo-Mega. Pembicaraan itu juga akan sangat cair.

"Yang penting silaturahim terlebih dahulu, selebihnya banyak hal yang bisa dibicarakan," ujarnya.

"Sangat terbuka (pembicaraan Prabowo-Mega), karena Pak PS (Prabowo Subianto) dan Bu Megawati sudah bersahabat sejak lama," ucapnya.

Diketahui, Prabowo sudah tiba di Bali untuk menghadiri undangan Kongres V PDIP. Prabowo hadir didampingi beberapa petinggi partai lainnya.

"Iya bener (sudah tiba di Bali)," kata Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak saat dikonfirmasi (7/8).

Prabowo datang dengan ditemani para petinggi Partai Gerindra. Namun, Dahnil tidak membocorkan pejabat teras partai berlambang Garuda yang ikut bersama Prabowo.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertemuan Megawati-Prabowo Kian Dekat, PDIP Belum Pastikan Terima Tawaran Menteri
Pertemuan Megawati-Prabowo Kian Dekat, PDIP Belum Pastikan Terima Tawaran Menteri

Diketahui pelantikan presiden terpilih akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Sebut Pertemuan Prabowo-Megawati Menunggu Waktu yang Tepat
Said Abdullah Sebut Pertemuan Prabowo-Megawati Menunggu Waktu yang Tepat

Ketua DPP PDIP, MH Said Abdullah, mengatakan pertemuan Megawati dengan Prabowo masih menunggu momen yang tepat.

Baca Selengkapnya
Hasto: Tidak Ada Kader PDIP Jadi Menteri Prabowo, tapi Kami Dukung Kebijakan Politik Negara
Hasto: Tidak Ada Kader PDIP Jadi Menteri Prabowo, tapi Kami Dukung Kebijakan Politik Negara

PDIP akan memberikan dukungan kebijakan politik negara yang sesuai dengan perintah Konstitusi.

Baca Selengkapnya
Basarah PDIP: Megawati dan Prabowo Tak Ada Persoalan Pribadi
Basarah PDIP: Megawati dan Prabowo Tak Ada Persoalan Pribadi

Basarah menyebut, perbedaan antara Megawati dan Prabowo saat ini hanya sebatas kompetisi Pilpres atau bernegara.

Baca Selengkapnya
Pertemuan Megawati dengan Prabowo Diyakini Tidak Terhalang oleh Jokowi
Pertemuan Megawati dengan Prabowo Diyakini Tidak Terhalang oleh Jokowi

Pertemuan Mega dengan Prabowo kata Said murni sebagai silaturahmi kebangsaan di mana keduanya ingin menyatukan visi untuk kebaikan bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Gerindra Bicara Makna Penting Pertemuan Prabowo-Megawati Meski Beda Koalisi
Gerindra Bicara Makna Penting Pertemuan Prabowo-Megawati Meski Beda Koalisi

Muzani menepis soal wacana pertemuan Prabowo dan Megawati dimaknai sebagai upaya menduetkan dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
PDIP Bantah Pertemuan Megawati-Prabowo Transaksional: Seakan-akan Bertemu Bagi-Bagi Kekuasaan
PDIP Bantah Pertemuan Megawati-Prabowo Transaksional: Seakan-akan Bertemu Bagi-Bagi Kekuasaan

Diketahui, pertemuan itu rencananya akan dilakukan sebelum pelantikan presiden pada 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Ini Pembahasan Prabowo dan Ketum Parpol di Kemhan, Tak Ada Bicarakan PDIP
Ini Pembahasan Prabowo dan Ketum Parpol di Kemhan, Tak Ada Bicarakan PDIP

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh ikut dalam persamuhan tertutup itu.

Baca Selengkapnya
Beredar Kabar Prabowo Bertemu Megawati Malam Ini, Begini Penjelasan Hasto
Beredar Kabar Prabowo Bertemu Megawati Malam Ini, Begini Penjelasan Hasto

Hasto tampak keluar dari kediaman Megawati sekitar pukul 20.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Peluang Pertemuan Prabowo-Megawati Usai MK Tolak Gugatan Pilpres Capres PDIP
Peluang Pertemuan Prabowo-Megawati Usai MK Tolak Gugatan Pilpres Capres PDIP

Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah mengaku akan menakar petemuan keduanya apakah bersifat formal atau secara pribadi.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah: Tidak Haram Jika PDIP di Luar Pemerintahan
Said Abdullah: Tidak Haram Jika PDIP di Luar Pemerintahan

Menurut Said, pertemuan Megawati dan Prabowo sangat baik dan bisa saja membahas  visi bangsa ke depan.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Saya Siap Bertemu Ibu Megawati
Prabowo: Saya Siap Bertemu Ibu Megawati

Prabowo mengungkapkan, bahwa dirinya menyambut baik jika setiap pemimpin bangsa saling bertemu.

Baca Selengkapnya