Prabowo Terharu Membaca Isi Surat Gendis, Bocah Kelas 3 SD yang Memberinya Celengan
Merdeka.com - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto terharu saat seorang gadis kecil yang masih duduk di bangku kelas 3 sekolah dasar bernama Gendis memberikan celengan dan secarik kertas. Gadis bernama lengkap Jawa Gendis Queen ini memberikan celengan yang berisi uang tabungannya untuk Prabowo. Celengan itu diberikan saat Prabowo menyapa ribuan warga di Regale Covention Center, Medan, Sabtu (23/2).
"Biar Bapak jadi Presiden," ucap Gendis kepada Prabowo.
-
Kapan Prabowo Subianto menjadi Panglima Kopassus? Panglima Komando Pasukan Khusus (1996-1998)
-
Siapa Cawapres Prabowo di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Pesawat apa yang Prabowo naiki? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16.
-
Siapa yang menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran? 'Kami Partai Keadilan Sejahtera mengucapkan selamat bertugas pada Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka. Semoga Allah subhanahu wa ta'ala senantiasa memberikan bimbingan, petunjuk dan perlindungannya,' kata Syaikhu usai pertemuan dengan Anies-Muhaimin di Kantor DPP PKS, Jakarta, Selasa (23/4).
-
Siapa yang mengucapkan selamat kepada Prabowo? Salah satu yang turut memberikan ucapan selamat adalah Ganjar Pranowo, mantan Gubernur Jawa Tengah, yang menulis di akun pribadinya, 'Selamat bekerja pak Presiden,' di @ganjarpranowo.
-
Siapa yang menjenguk Prabowo Subianto? Ada tamu istimewa yang lantas memberi perhatian kepada sang jenderal Kopassus. Ada Presiden Jokowi hingga belum lama ini Titiek Soeharto.
Melalui siaran pers yang diterima merdeka.com, Ketua Umum Partai Gerindra ini memeluk gadis kecil berhijab itu setelah menerima celengan. "Terima kasih Nak," kata Prabowo lirih yang masih memeluk Gendis.
Tidak hanya berisi uang, celengan tersebut juga berisi surat dan doa yang dituliskan Gendis untuk Prabowo. Mantan Komandan Jenderal Kopassus itu membaca surat itu di pesawat. Gendis menuliskan doa harapan agar pasangan Prabowo dan Sandiaga Uno terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.
"Setiap selesai salat, Ndis selalu mendoakan agar Bapak menjadi Presiden di sujud terakhir Ndis," tulisnya.
Dalam suratnya, Gendis juga menceritakan bagaimana dia bisa mendapatkan uang hingga bisa menabung untuk diberikan kepada Prabowo. Dia berjualan cokelat, puding, dan permen di sekolahnya.
Berikut isi Surat Gendis untuk Prabowo Subianto
Kepada Bapak Prabowo
Asalamualaikum warahmatullah wabarakatu
Bapak Prabowo nama saya Gendis Queen tapi biasa dipanggil GendisNdis mau kasih celengan ndis untuk bapak prabowo biar bapak jadi presiden
Celengan ini ndis kumpuli dari hasil jualan ndis di sekolah hasil jualan ndis cokelat, puding, dan candy
setiap selesai sholat ndis selalu mendoakan agar bapak jadi presiden di sujud terakhir ndis
salam dua jari dari ndis di medanumur: 8 tahunkelas: 3 SD nurul hudadan tpt ngaji: albukhari muslim
Ndis juga atlet taekwondo sabuk merah karna ndis mau jadi militer seperti pak Prabowo.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bagja mengaku, sudah melakukan penelusuran terkait sudat tersebut. Sehingga, dirinya belum bisa memutuskan apakah ada dugaan pelanggaran atau tidak.
Baca SelengkapnyaSurat tersebut beredar di media sosial saat masa tenang.
Baca SelengkapnyaSekretariat Negara telah menerima dua surat dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, kepada Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaKH Koko Komarudin mendoakan Prabowo menjadi presiden berikutnya setelah masa kepempimpinan Presiden Joko Widodo berakhir.
Baca SelengkapnyaSurat tersebut langsung dibacakan oleh pimpinan Relawan Kopi Pagi, Agus Gumiwang
Baca SelengkapnyaPamen TNI yang kena ulti Prabowo Subianto di acara deklarasi PSI.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyempatkan diri untuk menyapa warga. Prabowo bahkan mencium kepala seorang anak kecil.
Baca SelengkapnyaPrabowo menganggap dukungan Budiman sebagai semangat baru untuk mengabdi.
Baca SelengkapnyaMomen Hangat Prabowo Bercengkrama dengan Anak-Anak di Tasikmalaya hingga Beri Koin Kemenhan
Baca SelengkapnyaPrabowo melihat di media sosial ada anak-anak marah sampai nangis bila orangtuanya tidak pakai baju gemoy.
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan calon presiden Prabowo Subianto yang berjoget gemoy usai berpidato penetapan nomor urut di KPU.
Baca SelengkapnyaDua bocah duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), Lastri dan Lendri bertemu dengan calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto.
Baca Selengkapnya