Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil Najwa Shihab dan Erick Thohir, namanya disebut jadi ketua tim pemenangan

Profil Najwa Shihab dan Erick Thohir, namanya disebut jadi ketua tim pemenangan Najwa Shihab jadi pembicara di XYZ Day 2018. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Siapa yang akan menjadi ketua tim pemenangan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin masih menjadi teka-teki. Belakangan santer muncul dua nama, Najwa Shihab dan Erick Thohir. Kedua nama itu ramai dibicarakan di internal kubu Jokowi.

Najwa dan Erick Thohir dilirik karena dinilai mewakili kalangan muda dan berprestasi. Seperti apa profil lengkap keduanya, berikut ulasannya:

Seorang julnalis

Najwa Shihab adalah alumni Fakultas Hukum UI tahun 2000. Dia mulai merintis karier jurnalistik di RCTI. Namun pada tahun 2001 dia memilih bergabung dengan Metro TV karena stasiun TV itu dinilai lebih menjawab minat besarnya terhadap dunia jurnalistik. Dia pernah menjadi anchor program berita prime time Metro Hari Ini, Suara Anda dan talkshow Mata Najwa. Dan pada 10 Januari 2018, Najwa Shihab melalui Mata Najwa tampil kembali di Trans7.

Pada tahun 2005, dia memperoleh penghargaan dari PWI Pusat dan PWI Jaya untuk laporan-laporannya dari Aceh, saat bencana tsunami melanda kawasan itu, Desember 2004. Liputan dan laporannya dinilai memberi andil bagi meluasnya kepedulian dan empati masyarakat luas terhadap tragedi kemanusiaan itu.

Tahun 2006 ia terpilih sebagai Jurnalis Terbaik Metro TV, dan masuk nominasi Pembaca Berita Terbaik Panasonic Awards. Pada tahun yang sama, bersama sejumlah wartawan dari berbagai negara, Najwa terpilih menjadi peserta Senior Journalist Seminar yang berlangsung di sejumlah kota di AS, dan menjadi pembicara pada Konvensi Asian American Journalist Association.

Menjadi duta baca Indonesia

Najwa dan gerakan membaca: itulah dunia Najwa Shihab saat ini. Mengampanyekan kecintaan pada buku, bicara tentang literasi, memiliki kepedulian pada tingkat membaca buku di kalangan anak muda, ia terlibat dalam beberapa gerakan literasi. Hal ini diakuinya sebagai sebuah tantangan besar, karena ia dipercaya mengemban peran sebagai Duta Baca Indonesia. Najwa Shihab ditunjuk sebagai Duta Baca Indonesia (2016-2020) oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, dengan tugas utama menyebarkan minat baca ke penjuru negeri. Selain Duta Baca Indonesia, Najwa juga menjadi Duta Pustaka Bergerak.

Jaringan literasi yang mendedikasikan untuk membangun perpustakaan bergerak, dari satu wilayah ke wilayah lain, dengan sarana prasarana sederhana. Dalam program tersebut, ada pihak-pihak yang menyebarkan buku memakai kuda, pedati, perahu, vespa, dan sebagainya. Tugas Najwa adalah membangun kepedulian terhadap buku dan gerakan membaca, menyebarkan bahan bacaan ke berbagai penjuru negeri, dalam upayanya meningkatkan minat baca di Indonesia.

Pengusaha

Sedangkan untuk Erick Thohir sendiri dikenal sebagai pengusaha. Dia merupakan pendiri Mahaka Group yang merupakan perusahaan induk dari perusahaan yang memiliki fokus pada bisnis media dan entertainment. Berbagai unit usaha Mahaka seperti di bidang penyiaran (broadcast) yakni Gen FM & Jak FM, stasiun televisi Jak tv, media luar ruang (out of home) Mahaka Advertising, penerbitan (publishing) yakni Harian Republika, Golf Digest, digital yakni Rajakarcis.com dan berbagai perusahaan lainnya yang bergerak di bisnis olahraga dan hiburan.

Menjadi presiden klub Inter Milan

Bukan sekadar pengusaha, kecintaan terhadap dunia olahraga tidak perlu diragukan. Ini dibuktikan dia mengakuisi klub sepakbola Italia yang berlaga di seri A yakni F.C. Internazionale Milano (Inter Milano) pada November 2013. Pada 15 Oktober 2013 setelah melalui proses negosiasi yang panjang, melalui International Sport Capital yang dipimpin oleh Erick secara resmi menjadi pemegang saham mayoritas dengan memiliki saham klub sebesar 70%. Pada 15 November 2013, Erick dipercaya sebagai presiden klub Inter Milano menggantikan Moratti hingga saat ini.

Erick juga saat ini dipercaya sebagai ketua dari Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee atau INASGOC, bertanggung jawab sebagai panitia pelaksana yang akan menyusun rencana, menyiapkan dan menyelenggarakan Asian Games 2018.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Elektabilitas Tinggi Bisa Jadi Modal Erick Thohir Dampingi Prabowo
Elektabilitas Tinggi Bisa Jadi Modal Erick Thohir Dampingi Prabowo

Erick Thohir juga memiliki rekam kerja yang sangat bagus di PSSI.

Baca Selengkapnya
Masuk Kandidat Cawapres Prabowo, Ini Jawaban Erick Thohir
Masuk Kandidat Cawapres Prabowo, Ini Jawaban Erick Thohir

Prabowo Subianto menyebut sejumlah tokoh muda ketika disinggung siapa cawapresnya. Salah satunya Erick Thohir

Baca Selengkapnya
Pengamat: Duet Prabowo-Erick Bisa Perluas Segmentasi Pemilih
Pengamat: Duet Prabowo-Erick Bisa Perluas Segmentasi Pemilih

"Bila Prabowo Subianto dan Erick Thohir dipasangkan, maka akan memperluas segmentasi pemilih dan potensial berdampak pada peningkatan elektabilitas," kata Ade.

Baca Selengkapnya
Kisi-Kisi Cawapres Prabowo Muda dan Pengalaman di Pemerintahan, Erick Thohir atau Gibran?
Kisi-Kisi Cawapres Prabowo Muda dan Pengalaman di Pemerintahan, Erick Thohir atau Gibran?

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani membeberkan kisi-kisi calon wakil presiden untuk Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Jadi Timses Jokowi di 2019, Erick Thohir Dinilai Bisa Menangkan Prabowo pada Pilpres 2024
Jadi Timses Jokowi di 2019, Erick Thohir Dinilai Bisa Menangkan Prabowo pada Pilpres 2024

Erick Thohir dinilai mampu membawa kemenangan bagi Prabowo karena memiliki pengalaman sebagai timses Jokowi.

Baca Selengkapnya
Deretan Selebritis Ramaikan Susunan Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta, Ini Daftarnya
Deretan Selebritis Ramaikan Susunan Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta, Ini Daftarnya

Riza juga menyebut ada komposisi tim pemenangan juga sudah rampung dan telah diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Relawan Erick Thohir Deklarasi Mendukung, TKN Optimis Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran
Relawan Erick Thohir Deklarasi Mendukung, TKN Optimis Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran

Haris menyebut, dukungan yang dideklarasikan oleh komunitas relawan ET dapat menambah energi baru untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator: Erick Thohir Cawapres Paling Didukung Jokowi
Survei Indikator: Erick Thohir Cawapres Paling Didukung Jokowi

Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, persepsi publik yang menilai Erick sebagai cawapres paling didukung Jokowi.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Didorong jadi Cawapres, Pengamat: Dia Sangat Dekat dengan Jokowi
Erick Thohir Didorong jadi Cawapres, Pengamat: Dia Sangat Dekat dengan Jokowi

PAN merupakan partai yang gencar menawarkan Erick Thohir menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Ini Capres dan Cawapres Pilihan Warga NU di Jatim
Ini Capres dan Cawapres Pilihan Warga NU di Jatim

Dari 1.000 responden, 80,1 persennya mengaku memiliki kedekatan dengan Nahdlatul Ulama.

Baca Selengkapnya
Ini Daftar Lengkap Tim Kampanye Prabowo-Gibran, dari Ulama sampai Purnawirawan TNI Polri
Ini Daftar Lengkap Tim Kampanye Prabowo-Gibran, dari Ulama sampai Purnawirawan TNI Polri

Berikut susunan lengkap tim kampanye Prabowo - Gibran

Baca Selengkapnya
11 Bohir di Belakang Prabowo-Gibran
11 Bohir di Belakang Prabowo-Gibran

Sederet pengusaha hingga konglomerat yang masuk dalam barisan tim pemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya