Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Puan Maharani Jawab Sindiran PKS soal Tak Hobi Silaturahmi

Puan Maharani Jawab Sindiran PKS soal Tak Hobi Silaturahmi puan maharani. ©2022 Merdeka.com/genantan kusuma

Merdeka.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menegaskan, partainya siap untuk bekerjasama dengan partai politik pada pemilu 2024. Dia menyebut, PDIP adalah partai terbuka.

"Kalau ada yang mengatakan PDIP siap enggak sih untuk kerjasama? Siap, kita partai terbuka, kita partai modern, dan membangun bangsa enggak mungkin sendirian,” kata Puan dalam acara konsolidasi DPC PDIP Kota Cirebon, Jawa Barat, Senin (4/7).

Puan lalu mengungkap alasan partainya belum melakukan silahturahmi untuk menjalin kerjasama dengan parpol lain. Alasannya, PDIP punya mekanisme dan perhitungan tersendiri.

Orang lain juga bertanya?

"Kenapa sih PDIP sampai sekarang kok belum melakukan silahturahmi untuk menjalin kerjasama? (Karena) Setiap partai itu mempunyai mekanisme sendiri-sendiri. Setiap partai mempunyai perhitungannya sendiri," terang Puan.

Ketua DPR RI ini menyatakan, PDIP terbuka dengan siapapun untuk kerja sama dari tingkat bawah hingga nasional. Asalkan, kerja sama yang dibuat sejalan dengan cita-cita Bung Karno yakni memegang teguh Pancasila.

"PDIP siap untuk kerjasama dengan siapapun baik di tingkat nasional ataupun di tingkat bawah selama kerjasama itu adalah senapas menjadi cita-cita bung Karno dan bagaimana kita selalu berpegang pada bintang yang menjadi tuntutan kita Pancasila,” tutur Puan.

Sindiran PKS

Sebelumnya, PKS tak ingin sejumlah pihak berburuk sangka soal pertemuan antara SBY dan JK akhir Juni lalu. Menurut dia, pertemuan antar elite politik sebagai ajang silaturahmi.

"Enggak usah sangka buruk. Bagus malah ada silaturahim. Komunikasi antar sesama anak bangsa biasanya bagus hasilnya," kata politisi PDIP Mardani Ali Sera lewat pesan tertulis, Rabu (29/6).

PKS, kata Mardani, mendukung komunikasi antar elite bangsa. Menurutnya, tahun politik menjadi wajar bila para tokoh bersilaturahmi.

"Apalagi yang bertemu tokoh bangsa. PKS dukung komunikasi terus dilakukan antar elite dan grass root," ujarnya.

"Kita sedang kompetisi sehat. Bukan bermusuhan. Justru aneh kalau ada yang tidak hobi silaturahim," tambah anggota DPR ini.

Lebih lanjut, Mardani merespons pertemuan JK dan SBY, kemudian Ketum NasDem Surya Paloh dan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono di hari yang sama sebagai sinyal untuk mengalahkan PDIP. Mardani hanya menyebut, suasana politik masih cair.

"Semua masih cair dan akan terlihat petanya menjelang pendaftaran," tandas Mardani.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Puan Maharani Tak Goda Kaesang Dukung Ganjar: Mas Kaesang Sudah Tahu Melakukan Terbaik
Puan Maharani Tak Goda Kaesang Dukung Ganjar: Mas Kaesang Sudah Tahu Melakukan Terbaik

Puan juga tak mempersoalkan ihwal perbedaan pilihan politik yang terjadi antaranya dengan Kaesang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Digoda Puan Dukung Ganjar, Cak Imin Bakal Temui Prabowo
VIDEO: Digoda Puan Dukung Ganjar, Cak Imin Bakal Temui Prabowo

Usai pertemuan, Puan mengatakan PDIP membuka pintu jika PKB ingin bergabung mendukung Capres Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Usai Bertemu Cak Imin, Puan: Kalau Nanti PDIP & PKB Tak Cocok Kami Tetap Saudara
Usai Bertemu Cak Imin, Puan: Kalau Nanti PDIP & PKB Tak Cocok Kami Tetap Saudara

Dengan tidak adanya tembok, hal ini nantinya bisa dibicarakan secara terbuka dengan santai.

Baca Selengkapnya
Puan Akui Sedang Atur Waktu Pertemuan Megawati dengan Prabowo
Puan Akui Sedang Atur Waktu Pertemuan Megawati dengan Prabowo

Puan sudah ditugaskan untuk berkomunikasi dengan ketua umum parpol lain.

Baca Selengkapnya
Puan Siap Bertemu PSI, Giring: InsyaAllah Kami yang akan Datang ke PDIP
Puan Siap Bertemu PSI, Giring: InsyaAllah Kami yang akan Datang ke PDIP

PSI juga ingin berdiskusi dan belajar kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputrio.

Baca Selengkapnya
Puan dan Cak Imin Bertemu, Sepakat Bangun Bangsa Bersama-sama
Puan dan Cak Imin Bertemu, Sepakat Bangun Bangsa Bersama-sama

Puan dan Cak Imin berbicara saat rapat paripurna DPR.

Baca Selengkapnya
Sudah Komunikasi, Puan Ungkap Kemungkinan PDIP Merapat ke Pemerintahan Prabowo-Gibran
Sudah Komunikasi, Puan Ungkap Kemungkinan PDIP Merapat ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Puan mengatakan, tak ada yang tidak mungkin di dalam dinamika politik termasuk gabungnya PDIP dengan pemerintah Prabowo.

Baca Selengkapnya
PDIP Bicara  Peluang PKB Bergabung Dukung Ganjar
PDIP Bicara Peluang PKB Bergabung Dukung Ganjar

PDIP dan PKB memiliki sejarah dan historis yang amat panjang, terutama dari aspek ideologi.

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Rancang Pertemuan PDIP dengan Demokrat, Parpol Pengusung Ganjar Menyusul
Puan Maharani Rancang Pertemuan PDIP dengan Demokrat, Parpol Pengusung Ganjar Menyusul

PDI Perjuangan terbuka bekerja sama dengan Demokrat di Pemilu 2024 untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Puan Senyum Lebar Soal Kader PDIP Masuk Kabinet Prabowo
VIDEO: Puan Senyum Lebar Soal Kader PDIP Masuk Kabinet Prabowo "Kita Tunggu Saja"

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani terseyum lebar saat ditanya soal kabar adanya kader partainya yang akan masuk dalam kabinet pemerintahan Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Puan Maharani Safari Politik ke Cak Imin dan Airlangga, Perintah Megawati
Terungkap Alasan Puan Maharani Safari Politik ke Cak Imin dan Airlangga, Perintah Megawati

Penugasan dari Megawati Soekarnoputri ke Puan Maharani untuk bertemu Cak Imin dan Airlangga Hartanto.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Jawab Kelakar Prabowo: Saya Enggak Ke Mana-mana, Masih Sama Gerindra
Cak Imin Jawab Kelakar Prabowo: Saya Enggak Ke Mana-mana, Masih Sama Gerindra

Cak Imin menegaskan PKB hingga kini akan tetap bersama Gerindra.

Baca Selengkapnya