Puji Survei Prabowo, Ketum PAN: Kita Ikut yang Wangi, di Bawah Komando Jokowi
Merdeka.com - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan memberi sinyal akan sepenuhnya ikut pilihan Presiden Joko Widodo di Pemilu 2024. Apalagi, Zulkifli melihat peningkatan elektabilitas Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto setelah menemani Presiden Jokowi saat panen raya di Jawa Tengah beberapa waktu lalu.
Zulkifli menyampaikan filosofi yang dianut di komunitas pengusaha Tionghoa. Dalam berbisnis harus ikut pihak yang sedang wangi atau harum, apapun yang dibuat akan sukai orang.
Menganut hal tersebut, Zukifli percaya hal yang perlu dilakukan PAN pada Pemilu 2024. Maka ia akan ikut komando Jokowi, niscaya akan membawa keuntungan bagi PAN.
-
Apa harapan Jokowi untuk Pemilu 2024? 'Ya ini adalah pesta demokrasi kita berharap ini betul-betul jadi pesta rakyat, dan juga berlangsung dengan jurdil, luber dan diiktui oleh seluruh rakyat Indonesia dengan kegembiraaan karena ini adalah pesta rakyat. Pesta demokrasi,' jelasnya.
-
Siapa Cawapres Prabowo di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Siapa yang mendukung Prabowo di Pilpres 2024? Pengamat Politik Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Moch Mubarok Muharam menyebut Prabowo Subianto sudah mendapatkan dukungan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk maju pada Pilpres 2024.
-
Kenapa Prabowo maju di Pilpres 2024? Meski sudah masuk ke kursi pemerintahan, Prabowo belum menyerah akan tekadnya.
-
Apa harapan Prabowo untuk Pemilu 2024? Prabowo berharap Pemilu 2024 bisa berjalan damai dan tertib.
-
Bagaimana cara Prabowo untuk maju Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
"Jadi kalau kita ikut, kita ikut wangi. Tapi kalau ikut yang bohwat, Bahasa Tionghoa, itu lagi tidak bagus. Kalau Pak Prabowo sama Pak Jokowi panen padi, survei naik Pak. Iya betul pak. Jadi kalau ikut yang auranya lagi naik, kita kebawa pak," ujar Zulkifli saat Silaturahmi Ramadan di Kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4).
Zulkifli mengaku terharu Jokowi memenuhi undangan Silaturahmi Ramadan di kantor DPP PAN. Ia berharap aura Jokowi akan membawa kemenangan bagi PAN dan partai-partai pemerintah yang hadir, yaitu Golkar, Gerindra, PKB, dan PPP.
"Saya sungguh Terbaru. Terima kasih pak Presiden. Auranya, Insya Allah akan membawa kemenangan. Tidak hanya bagi PAN tapi partai-partai yang hadir di ruangan ini," kata Zulkifli.
Dia juga turut menyapa Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. Koleganya sesama anggota Koalisi Indonesia Bersatu. Zulkifli pun menegaskan bahwa KIB semakin solid dan akan satu pilihan di bawah komando Jokowi.
"Juga membawa Koalisi Indonesia Bersatu, kalau semakin solid, kompak, satu hati, satu pemikiran, dan Insha Allah nanti satu pilihan, di bawah komando Bapak Presiden," pungkasnya.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengungkap alasan mendukung Capres Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaZulhas mengingatkan posisi Gubernur merupakan jabatan yang strategis.
Baca SelengkapnyaPAN mengalami kenaikan kursi DPR pada Pemilu 2024, yakni dari 44 menjadi 48 kursi.
Baca SelengkapnyaZulhas Lapor Jokowi: Saya ke Indonesia Timur, Prabowo-Gibran sambutannya Luar Biasa
Baca SelengkapnyaJokowi awalnya tiba di lokasi didampingi Prabowo dan Habib Luthfi.
Baca SelengkapnyaZulhas mengaku dalam beberapa hari terakhir berkeliling ke sejumlah daerah, termasuk Makassar untuk mengkampanyekan PAN.
Baca SelengkapnyaAspirasi kader dan pengurus yang solid mendukung Zulkifli Hasan menjadi ketua umum periode 2024-2029
Baca SelengkapnyaZulhas mengatakan tren survei tersebut merupakan kerja keras semua kader PAN.
Baca SelengkapnyaPartai Amanat Nasional (PAN) akan bekerja sama dan mengikuti langkah Partai Gerindra dalam agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Baca SelengkapnyaDukungan itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) yang diserahkan langsung kepada Khofifah dan Emil.
Baca SelengkapnyaZulhas Ungkap Kertas Putih yang Dibawa Jokowi Saat Makan Bareng: Itu Hasil Survei
Baca SelengkapnyaPAN berkomitmen untuk mendukung setiap langkah pemerintahan dalam mewujudkan target-target pembangunan.
Baca Selengkapnya