Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pujian Abraham Samad bukti Jokowi komitmen lawan korupsi

Pujian Abraham Samad bukti Jokowi komitmen lawan korupsi Jokowi nyemplung di lokasi banjir Ulujami. ©2013 Merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Pernyataan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad bahwa Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) pantas menjadi presiden dinilai merepresentasikan harapan masyarakat soal pemimpin pro pemberantasan korupsi. Jokowi selalu mengedepankan transparansi baik saat di Solo maupun DKI Jakarta.

"Masalah korupsi ini bagian dari yang paling urgen, sehingga masyarakat begitu mengharapkan pemimpin selain punya komitmen tinggi terhadap pemberantasan korupsi dan sudah membuktikannya. Menurut saya ungkapan Pak Abraham Samad bahwa Jokowi pantas menjadi presiden adalah karena faktor itu," kata Direktur Ekskutif Lingkar Madani (Lima) Indonesia Ray Rangkuti, Selasa (6/5).

 

Orang lain juga bertanya?

Sekarang ini, kata Ray, masalah korupsi dan bagaimana pemberantasannya harus ditopang oleh kepemimpinan yang tepat dan efektif. Jika tidak, lanjut Ray, ke depan korupsi semakin merajalela di mana-mana.

"Nah kalau itu bisa diselesaikan dalam lima tahun ke depan, ada harapan terang bangsa ini karena pada dasarnya kita gak butuh banyak hal, asalkan yang kita punya tidak dikorupsi," ujarnya.

 

Ray menjelaskan, korupsi yang terjadi sekarang ini pada umumnya bisa dilihat dari tingkat kebocoran anggaran dan kolusi antara birokrasi dengan pengusaha. Jokowi, menurut Ray, sudah membuktikan bahwa transparansi dalam hal pengelolaan anggaran.

 

"Kalau soal transparan, Jokowi bagaimanapun sudah menunjukkan hal itu di Jakarta dan Solo. Seperti soal kereta api monorel, MRT, pembenahan waduk, kali, dan pasar pasar," jelasnya.

 

Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua KPK Abraham Samad tak sengaja bertemu dengan capres Partai Demokrasi Indonesia perjuangan (PDIP) Jokowi di ruang VVIP Bandara Adi Sucipto, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Sabtu (3/5) lalu.

 

Kala itu Abraham menyatakan bahwa Jokowi pantas menjadi presiden. "Dari dulu saya bilang kalau Pak Jokowi cocok jadi presiden," ungkapnya.

Jokowi menilai Abraham memiliki karakter ideal untuk menjadi calon pendampingnya. "Jelas Abraham Samad punya integritas punya komitmen dan mempunyai kompetensi," katanya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Tegas! Mahfud Soal Korupsi dan Kesejahteraan Rakyat
VIDEO: Tegas! Mahfud Soal Korupsi dan Kesejahteraan Rakyat "Prabowo Bukan Omon-Omon"

"Menurut saya bukan omon-omon, kalau dari pidatonya itu kan serius dia"

Baca Selengkapnya
Mantan Timses Anies di Pilpres 2024 Lolos Seleksi Administrasi Capim KPK
Mantan Timses Anies di Pilpres 2024 Lolos Seleksi Administrasi Capim KPK

Mantan Co-Captain Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan Sudirman Said menjadi salah satu peserta yang lolos seleksi administrasi Capim KPK

Baca Selengkapnya
Optimisme Pegiat Korupsi Tunggu Langkah Konkret Presiden Prabowo Berantas Koruptor
Optimisme Pegiat Korupsi Tunggu Langkah Konkret Presiden Prabowo Berantas Koruptor

Pidato yang dimaksud yakni komitmen Ketua Umum Partai Gerindra terhadap pemberantasan korupsi sebagai salah satu prioritas utama pemerintahannya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Disebut Tidak Bisa Kerja, Prabowo: Saya Saksi Beliau Tidak Ada Istirahatnya
Jokowi Disebut Tidak Bisa Kerja, Prabowo: Saya Saksi Beliau Tidak Ada Istirahatnya

Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menegaskan bahwa Joko Widodo atau Jokowi bekerja keras dalam menjalankan tugas sebagai Presiden Indonesia.

Baca Selengkapnya
Anwar Hafid: Pemimpin Harus Berani Jangan Cuma Pilkada Janji Orang
Anwar Hafid: Pemimpin Harus Berani Jangan Cuma Pilkada Janji Orang

Anwar Hafid sering mendengar keluhan masyarakat yang kecewa karena janji pemimpin yang tidak ditepati.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Tegas Mahfud Tagih Janji Prabowo saat Berkuasa
VIDEO: Pesan Tegas Mahfud Tagih Janji Prabowo saat Berkuasa "Aspirasi Jangan Ditutup Intel!"

"Dia mengatakan aparat pemerintah jangan menggunakan intel untuk mematai rakyatnya"

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji MA Berhasil Tangani 99,47% Perkara Sepanjang 2023: Perkembangan yang Sangat Bagus
Jokowi Puji MA Berhasil Tangani 99,47% Perkara Sepanjang 2023: Perkembangan yang Sangat Bagus

"Saya memperoleh laporan di tahun 2023 Mahkamah Agung berhasil memutus hingga 99,47 persen perkara."

Baca Selengkapnya
Ahok: Ganjar-Mahfud Pasangan Lengkap, Berani Sikat Koruptor
Ahok: Ganjar-Mahfud Pasangan Lengkap, Berani Sikat Koruptor

Bukan hanya retorika semata, selama ini Ganjar dan Mahfud sudah membuktikan keberaniannya itu.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu,
VIDEO: Seruan Tegas Jokowi Depan Pasukan Kokam Jelang Pemilu, "Are You Ready?"

Jokowi juga berbicara mengenai sosok pemimpin yang tetap untuk rakyat.

Baca Selengkapnya
Berani Bongkar Kasus Besar, Kepercayaan Publik pada Kejagung Dinilai Melejit
Berani Bongkar Kasus Besar, Kepercayaan Publik pada Kejagung Dinilai Melejit

Kinerja Kejagung membongkar kasus-kasus besar disebut membuat penilaian positif masyarakat.

Baca Selengkapnya
Lolos Administrasi, Sudirman Said Harap Seleksi Capim KPK Momentum Perbaikan Pemberantasan Korupsi
Lolos Administrasi, Sudirman Said Harap Seleksi Capim KPK Momentum Perbaikan Pemberantasan Korupsi

Pansel mengumumkan sebanyak 236 orang (71%) dari 318 pendaftar dinyatakan lolos seleksi administrasi Capim KPK,

Baca Selengkapnya
Prabowo Terima Dukungan Projo: Saya Sepenuh Hati Bersatu dengan Pak Jokowi
Prabowo Terima Dukungan Projo: Saya Sepenuh Hati Bersatu dengan Pak Jokowi

Prabowo Subianto menegaskan dirinya sepenuh hati bersatu dengan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya